5 Alasan Kenapa Resolusi Tahun Barumu Selalu Gagal & Cara Mengatasinya

Resolusi 2019: Jangan gagal melakukan resolusi lainnya!

Siapa pun orang pasti merasakan hal yang sama, ingin menjadi pribadi yang baru saat memasuki tahun baru. Benar bukan? Karena alasan inilah, maka kamu membuat resolusi tahun baru yang isinya hal-hal baik dan sesuatu yang kamu impikan.

Namun gak jarang juga, baru tiga bulan berjalan kamu sudah lupa dengan resolusimu dan tidak ada yang kamu lakukan.

Ini lho kenapa kamu bisa lupa dan gagal melakukan resolusi tahun barumu dan bagaimana cara mengatasinya.

1. Resolusimu tidak ada yang spesifik

5 Alasan Kenapa Resolusi Tahun Barumu Selalu Gagal & Cara Mengatasinyaunsplash.com/Mimi Thian

"2019 nanti aku ingin sehat"
"2019 nanti harus hemat"

Iya, itu resolusi yang bagus. Tapi yang bisa membuatmu gagal adalah karena tidak ada pengukurnya. Ingin sehat seperti apa dirimu? Misalnya, pergi ke fitness dua kali seminggu atau ingin menurunkan berat badan. Jika tidak ada angka pastinya, maka mudah untukmu melupakan resolusi tersebut.

Cara mengatasinya: Buat golmu yang spesifik, tapi masih relevan untuk diraih. Misalnya, resolusi "2019 nanti harus hemat". Ganti dengan kalimat, "2019 nanti harus bisa menabung minimal Rp500 ribu per bulan".

2. Lingkunganmu tidak sesuai dengan resolusi yang kamu tetapkan

5 Alasan Kenapa Resolusi Tahun Barumu Selalu Gagal & Cara Mengatasinyaunsplash.com/Rosie Fraser

Misal, kamu ingin sehat dengan olahraga setiap hari. Tapi teman di sekitarmu justru mengajakmu pergi jalan-jalan terus. Atau kamu ingin diet dengan makan terakhir jam 6 malam, yang ada keluargamu malah mengajak makan jam 8 ke atas terus.

Kalau situasi lingkunganmu seperti ini, pada akhirnya kamu akan kehilangan fokus menuntaskan resolusi akhir tahunmu.

Cara mengatasinya: Bicarakan soal resolusi akhir tahunmu ke keluargamu. Agar mereka mengerti juga, dan siapa tahu mereka justru membantumu mewujudkannya. Sesekali, tolak ajakan temanmu.

Keluar jalan-jalan terus dengan mereka justru akan menghabiskan uangmu juga bukan? Memang susah, tapi selalu ada cara untuk melakukannya. Jadi jangan patah semangat dulu ya!

Baca Juga: Tips Jitu! 5 Tutorial Agar Semua Resolusimu Tercapai di Tahun Depan

dm-player

3. Kamu tidak tahu apa yang kamu inginkan untuk resolusimu

5 Alasan Kenapa Resolusi Tahun Barumu Selalu Gagal & Cara Mengatasinyaunsplash.com/prottoy hassan

Yang kebanyakan terjadi saat kamu membuat resolusi akhir tahun adalah, kamu membuatnya berdasarkan hal-hal mainstream yang didengar dari sekitarmu. Atau kamu membuat resolusi tersebut berdasarkan permintaan orang kepadamu. Jika resolusi itu tidak datang darimu, sampai kapanpun kamu tak punya semangat melakukannya.

Cara mengatasinya: Dengarkan dirimu sendiri tentang apa yang kamu mau dan apa yang kamu butuhkan. Kalau target itu tidak muncul darimu, kamu tidak akan dengan senang hati melakukannya. Jadi jangan dipaksa bikin resolusi diet hanya karena orang bilang kamu gendut. Bikinlah resolusi mau diet kalau kamu merasa ini memang sudah saatnya kamu kurusan.

4. Kamu meremehkan hal-hal yang dibutuhkan untuk mewujudkan resolusi tersebut

5 Alasan Kenapa Resolusi Tahun Barumu Selalu Gagal & Cara Mengatasinyaunsplash.com/Sharon McCutcheon

Sering banget kita dengar ceritanya, bikin resolusi di awal tahun, pertengahan tahun sudah lupa, baru panik di akhir tahun mengenai resolusinya. Hal itu terjadi karena kamu meremehkan langkah yang semestinya diambil untuk mewujudkan resolusi tersebut.

Kalimat seperti, “ah masih bulan XX kok ini” sering banget kamu katakan, hingga pada akhirnya sudah lupa melakukan resolusimu.

Cara mengatasinya: Begitu kamu sudah menetapkan resolusi yang spesifik, langsung bikin perencanaan. Bulan 1 kamu harus ngapain, bulan 2 sudah harus berapa yang kamu raih, dan seterusnya. Keep it simple, jangan bikin rencana ribet-ribet. Semakin ribet, semakin malas kamu melakukannya.

5. Resolusi yang kamu buat tidak sesuai dengan identitasmu

5 Alasan Kenapa Resolusi Tahun Barumu Selalu Gagal & Cara Mengatasinyaunsplash.com/Kyle Glenn

Misal, kamu memang dikenal sebagai orang yang tidak bisa diam dan sering diminta tolong. Sedangkan untuk tahun 2019, kamu ingin membuat resolusi untuk lebih santai biar gak capek sendiri. Namun hal ini tidak bisa kamu lakukan, karena setiap kamu melihat hal yang tidak beres, kamu cenderung ingin menyelesaikannya. Kalau hal ini terus kamu lakukan, kapan bisa menjalankan resolusimu.

Cara mengatasinya: Pahami dan terimalah dulu identitasmu seperti apa. Kalau kamu memang orang yang tidak bisa diam, bikinlah resolusi yang memungkinkan kamu bergerak terus tanpa harus dimanfaatkan sekelilingmu.

Ingatlah, semua orang di sekitarmu pasti ada yang meragukan resolusimu. Pasti ada juga yang akan memberitahumu cara yang menurut mereka benar. Tapi yang menjalaninya kan kamu, kalau resolusi itu tidak benar-benar dibikin dari hatimu, sampai tahun berapapun tidak ada resolusi yang bisa kamu lakukan.

Baca Juga: 7 Kesulitan Ini Akan Kamu Hadapi Saat Berusaha Mewujudkan Resolusimu

Liem Ling Photo Verified Writer Liem Ling

"Don't let the muggles get you down." -Ron Weasley

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya