6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warna

Apakah kamu termasuk salah orang ekstrovert?

Banyak yang bilang menjadi pribadi ekstrovert itu ribet. Yang dikatain terlalu supel lah, suka cari perhatian, pokoknya banyak gak enaknya, deh! Hal itu gak benar. Malah menjadi pribadi ekstrovert itu banyak enaknya. Kenapa? Karena hidupmu jauh lebih berwarna! Dengan pintar bergaul, kamu gak pernah sendirian. Ada saja teman yang bisa diajak untuk jalan-jalan atau nongkrong demi menghilangkan rasa bosan dan stres.

Selain itu, ini dia 6 alasan lain kenapa menjadi pribadi ekstrovert itu sangat enak dan bikin hidup penuh warna.

1. Punya kebiasaan yang suka bikin orang lain geli

6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warnapexels.com/Bruce Mars

Yup, pribadi ekstrovert itu punya kebiasaan yang sulit ditebak oleh orang di sekitarnya. Tak heran ketika orang lain melihat, mereka akan geli sendiri. Adapun kebiasaan aneh para ekstrovert, seperti suka selfie di tengah keramaian, suka berkaca, dan bikin hal-hal aneh di sosial media. Malu? Tentu saja tidak, karena itulah pribadi ekstrovert yang sebenarnya. Mereka akan all out kepada siapapun.

2. Cari teman hangout itu gak sulit, sehingga weekend lebih seru

6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warnapexels.com/Pixabay

Berdiam diri di rumah saat weekend tampaknya bukan pilihan yang tepat bagi si ekstrovert. Wajar saja, mereka punya banyak teman yang mengajak atau bisa diajak untuk nongkrong. Menariknya, yang mengajak atau mau diajak bukan hanya satu atau dua orang saja, tapi banyak banget! Gak heran ya kalau weekend si ekstrovert anti gabut.

3. Orang ekstrovert biasanya punya popularitas tinggi

6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warnapexels.com/Pixabay

Coba ingat nama ketua osis atau anggota cheerleaders di sekolah dulu, pasti didominasi oleh para ekstrovert. Andil ekstrovert di berbagai bidang gak bisa dipandang sebelah mata. Jadi, wajar-wajar saja kalau mereka cukup populer di sekolah. Gak hanya dikenal oleh teman sebaya atau adik kelas saja, tapi juga guru-guru.

dm-player

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Introvert Lebih Cepat Sukses Daripada Ekstrovert

4. Termasuk tipe orang yang setia kawan

6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warnapexels.com/周 康

Traveling, pesta, dan nongkrong menjadi tiga aktivitas yang paling disukai oleh ekstrovert. Gak heran kalau orang lain sering kali mengajakmu untuk seru-seruan bareng. Menariknya lagi, ekstrovert juga suka break the rules, lho! Ketika teman baiknya gak ngumpulin tugas, ekstrovert juga bakal gak ngumpulin tugas. Hal ini ekstrovert lakukan sebagai ungkapan rasa setia kawan. Jadi, kalau dihukum, ya dihukumnya juga bareng-bareng. Ada-ada saja memang!

5. Mudah tersenyum dan menyapa orang lain

6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warnapexels.com/Daniel Xavier

Punya teman banyak? Wajar saja, karena ekstrovert sangat pintar mendekatkan diri dengan lingkungan baru. Mereka gak sungkan untuk melempar senyum atau menyapa orang lain yang gak dikenal. Berawal dari hal sederhana seperti inilah, mereka dianggap sebagai pribadi yang ramah, sehingga orang lain gak takut ketika hendak mendekatkan diri.

6. Semakin banyak masalah, semakin banyak pelajaran

6 Alasan Pribadi Ekstrovert Bikin Hidup Penuh Warnapexels.com/Helena Lopes

Karena kepribadian yang gak bisa diam itu, para ekstrovert sering dijadikan kambing hitam saat suatu masalah terjadi. Sebagai contoh, saat pintu kelas rusak, yang disalahkan ya si ekstrovert, padahal mereka gak tahu apa-apa tentang pintu rusak tersebut. Tapi, berkat masalah sepele yang sering kamu alami, kamu malah semakin bijak. Tidak, kamu tidak dendam kepada orang yang sengaja mengambing hitamkan kamu, tapi kamu memetik banyak pelajaran berharga dari kejadian tersebut.

Hidup si ekstrovert sangat menyenangkan, bukan? Kalau kamu termasuk salah satu yang punya kepribadian tipe ini, bersyukurlah!

Baca Juga: 7 Kegiatan Mengasyikan untuk Ekstrovert yang Butuh 'Me Time'

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya