6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diri

Self-confidence will conquer all

Tampil percaya diri itu susah-susah gampang. Tak sedikit orang yang merasa minder terhadap dirinya sendiri karena merasa kurang dalam segala hal. Entah itu kurang cantik, kurang hebat, kurang pintar, dan masih banyak lagi.

Pertanyaannya, kapan kamu akan percaya diri? Sekarang adalah waktu yang paling tepat untuk meningkatkan rasa percaya diri. Enam tips berikut akan membantu kamu untuk mendapatkannya.

1. Pura-pura percaya diri

6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diriunsplash.com/iriser

Ketika kamu kurang percaya diri, cobalah untuk berpura-pura percaya diri, terutama saat tampil di depan orang banyak. Rasa percaya diri akan meningkat dengan sendirinya karena kamu sudah terbiasa melakukan hal yang sama secara berulang-ulang.

2. Sayangi dirimu sendiri

6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diriunsplash.com/danielspase

Perlakukan dirimu dengan baik sebelum kamu berbuat baik kepada orang lain. Misalnya, pergi liburan, menyantap makanan lezat, dan berolahraga agar tubuh tetap sehat. Lupakan kesalahan dan kegagalan di masa lalu agar kamu percaya diri untuk menatap masa depan.

3. Berdandan!

6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diripixabay.com/mjps

Jika kamu merasa kurang cantik atau tampan, sebaiknya luangkan waktumu untuk berdandan. Coba dandanan natural agar penampilanmu tidak menyolok dan norak. Tidak hanya makeup, kamu juga harus memperhatikan cara berpakaian untuk tampil maksimal dan percaya diri.

dm-player

Baca Juga: Perbedaan Orang Sombong vs. Percaya Diri yang Bikin Orang Bingung

4. Berhenti membandingkan

6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diripixabay.com/danatentis

Orang lain lebih cantik atau lebih pintar? So what? Kamu tidak perlu susah payah mengubah karakter dirimu dan menjadi orang lain demi mendapatkan sebuah title. Kecantikan dan kepintaranmu akan tampak secara otomatis jika kamu percaya diri. Itu sudah hukum alam, lho!

5. Be positive!

6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diripixabay.com/melancholiaphotography

Hal-hal negatif ada di sekelilingmu, jadi kamu harus lebih waspada. Tingkatkan pola pikir positif agar kamu tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal negatif. Meskipun orang lain menyepelekan, kamu tidak ikut menyepelekan diri sendiri, karena kamu tahu kekuatanmu.

6. Jangan ragu

6 Tips Mudah untuk Jadi Pribadi yang Lebih Percaya Diriunsplash.com/jp_photography

Buang jauh-jauh rasa ragu agar kamu lebih percaya diri. Misalnya, jika kamu ingin menghadiri sebuah pesta, jangan ragu untuk memakai make up atau high heels demi mendapatkan penampilan memukau. Masuki ruangan dengan rasa percaya diri dan buat orang lain terpukau atas penampilanmu.

Meningkatkan rasa percaya diri menyita waktu dan tenaga. Tapi, hasilnya akan maksimal jika kamu mau berusaha dan berkorban untuk mewujudkannya.

Baca Juga: 5 Tips Ampuh Menumpas Rasa Tak Percaya Diri, Yuk Latih dari Sekarang!

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya