5 Adab Menjenguk Orang Sakit yang Harus Kamu Ketahui

Bukan soal perlu bawa oleh-oleh atau gak

Menjenguk orang sakit adalah kegiatan yang baik dan telah biasa dilakukan. Meski demikian, kurangnya pengetahuan akan adab menjenguk orang sakit justru dapat membuat si sakit terganggu, lho.

Makanya, kita gak boleh asal datang ke rumah atau rumah sakit tempat teman dan kerabat sedang dirawat. Setidaknya, lima adab mendasar ini harus kita pahami dan ikuti.

1. Jika ingin bertemu langsung, tunggu kondisinya cukup prima untuk menerima tamu

5 Adab Menjenguk Orang Sakit yang Harus Kamu Ketahuiilustrasi sedang sakit (pexels.com/gustavo-fring)

Dapat langsung bertemu dengan si sakit biasanya menjadi kepuasan bagi kita yang menjenguknya. Kita jadi tahu kondisinya yang sesungguhnya. Apalagi bila dia sahabat atau saudara dekat kita.

Akan tetapi, hal itu tidak boleh dijadikan alasan untuk memaksa bertemu si sakit kalau memang kondisinya belum memungkinkan. Apabila niat kita memang menjenguk, bukan menuruti hasrat kepo, bertemu keluarganya saja seharusnya sudah cukup.

Nanti jika kondisinya telah jauh lebih baik, kita boleh menjenguknya lagi agar dapat bertemu secara langsung. Pokoknya, jangan sampai si sakit justru bertambah sakit lantaran kecapekan menerima tamu.

2. Pastikan kondisi kita sendiri sehat dan bersih ketika menjenguk

5 Adab Menjenguk Orang Sakit yang Harus Kamu Ketahuiilustrasi bersin-bersin (pexels.com/edward-jenner)

Ini nih, yang masih kerap diabaikan. Hanya lantaran merasa gak enak bila tidak ikut rombongan teman yang akan menjenguk si sakit, kita justru memaksakan diri meski dalam kondisi yang kurang sehat.

Bukan soal kita kuat berjalan atau tidak melainkan bisa saja kita malah menulari si sakit yang daya tahan tubuhnya sedang lemah. Contoh, kita sudah mengalami gejala flu.

Daripada kehadiran kita membawa keburukan bagi si sakit, lebih baik kita gak usah ikut menjenguk. Kita bisa menitip salam atau meneleponnya saja.

Pakaian yang dikenakan ketika menjenguk orang sakit juga harus bersih agar kita tak membawa banyak kuman ke rumah atau ruang perawatannya. Jangan sengaja mengenakan pakaian yang sudah kotor dengan alasan nanti sekalian dicuci selepas menjenguk.

Baca Juga: 4 Doa Hindu Memohon Kesembuhan, Menjenguk Orang Sakit Hingga Melayat

dm-player

3. Berikan doa dan harapan untuk kesembuhannya, bukan malah menakut-nakuti

5 Adab Menjenguk Orang Sakit yang Harus Kamu Ketahuiilustrasi menyemangati pasien (pexels.com/rodnae-prod)

Bahkan jika kita tahu harapan untuk kesembuhannya sangatlah kecil, itu yang harus tetap disampaikan pada si sakit. Ini penting supaya ia tidak makin down bahkan mungkin sampai menolak melanjutkan pengobatan.

Pun, tanpa kita memberitahukan kemungkinan terburuk dari penyakitnya, si sakit pasti telah mengetahuinya. Demikian juga keluarganya. Kalau kita belum mampu membuatnya optimis, setidaknya kita jangan membuatnya tambah pesimis, ya!

4. Jangan membawa banyak orang

5 Adab Menjenguk Orang Sakit yang Harus Kamu Ketahuiilustrasi menjenguk orang sakit (pexels.com/pavel-danilyuk)

Meski niat kita baik yaitu menunjukkan kepedulian, dukungan, dan penghiburan; kondisi si sakit yang masih lemah haruslah dipertimbangkan. Bila kita datang bersama banyak orang, keluarganya saja sampai bingung untuk menyediakan kursi.

Belum lagi mereka malah jadi repot menyediakan minuman dan sebagainya untuk kita. Sebaiknya, menjenguk orang sakit memang cukup perwakilan. Lainnya bisa melakukan video call bareng-bareng jika si sakit dapat berkomunikasi.

5. Jangan berlama-lama

5 Adab Menjenguk Orang Sakit yang Harus Kamu Ketahuiilustrasi menjenguk orang sakit (pexels.com/rodnae-prod)

Selain biar tidak mengganggu waktu istirahat si sakit, orang yang sakit membutuhkan privasi lebih dan kondisinya dapat tiba-tiba menurun. Misal, mendadak ingin muntah atau harus buang air menggunakan pispot.

Bayangkan kalau kita ada di ruangan itu. Si sakit pasti merasa sungkan dan justru berusaha sekuat tenaga untuk menahannya. Sekalipun kita tidak keberatan melihatnya muntah atau buang air, dia tentu merasa malu.

Jangankan untuk dua kondisi tersebut, untuk makan dengan disuapi keluarganya saja pasti dia merasa tidak nyaman. Dia akan menunggu sampai semua tamu pergi. Gara-gara kita, dia malah jadi telat makan dan minum obat.

Itulah lima adab pokok dalam menjenguk orang sakit. Kita yang sehat haruslah lebih peka dengan kondisi si sakit dan keluarganya. Bukan malah bikin risi mereka.

Baca Juga: 6 Tips Saat Menjenguk Orang Sakit, Biar Gak Ketularan Sakit!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya