5 Alasan Gak Boleh Gampang Menyerah, Harus Yakin Bisa!

#IDNTimesLife Kegigihanmu penting banget!

Memang sih, kegagalan berkali-kali dalam usaha mencapai sesuatu pasti kadang bikin kamu ingih menyerah juga. Perasaan seperti ini biasa. Kamu gak perlu merasa lemah karenanya.

Hanya saja, jangan mengikuti dorongan itu dan benar-benar berhenti ya! Tahan dan beristirahatlah sejenak kalau memang kamu capek. Namun jangan berhenti total. Setidaknya, ada lima alasan mendasar kenapa kamu harus tetap berjuang. Simak, ya!

1. Memang segala hal dalam hidup perlu diperjuangkan

5 Alasan Gak Boleh Gampang Menyerah, Harus Yakin Bisa!Unsplash.com/seteph

Mungkin perjuanganmu terasa berat karena ini terbilang pengalaman baru untukmu. Padahal, segala hal dalam hidupmu nanti memang harus diperjuangkan, lho. Kalau bukan oleh kamu sendiri, siapa lagi?

Gak bisa kan, terus bergantung pada orangtua atau orang lain? Makin bertambah usia, makin kamu harus tangguh dalam memperjuangkan apa pun yang kamu inginkan. Kalau gak begitu, ya gak akan tercapai. 

2. Gampang menyerah bikin kamu gak keren

5 Alasan Gak Boleh Gampang Menyerah, Harus Yakin Bisa!Unsplash.com/seteph

Orang terlihat keren itu banyak sebabnya. Salah satunya, punya sifat gak mudah menyerah. Dia orang yang gigih dalam memperjuangkan apa pun. Gagal berkali-kali, sebanyak itu pula dia akan mencoba kembali.

Tinggal kamu nih. Ingin keren atau gak? Kalau kamu ingin tampak keren, kamu harus gigih juga. Gak boleh gampang bilang, "Ya sudah deh, mungkin takdirku memang bukan di situ."

3. Harapan perlu ditumbuhkan, bukan cuma ditunggu

5 Alasan Gak Boleh Gampang Menyerah, Harus Yakin Bisa!Unsplash.com/marcelo2016

Harapanmu ya kamu sendiri yang harus menumbuhkan dan terus merawatnya. Kalau kamu berpangku tangan dan berharap optimisme muncul begitu saja, itu gak akan terjadi. Kamu harus aktif.

dm-player

Dan makin kamu aktif, pohon harapanmu akan makin subur. Kamu akan melihat tumbuhnya ranting-ranting dan daun-daun baru. Sebaliknya kalau kamu diam, pertumbuhan pohon harapanmu juga akan berhenti.

Baca Juga: Sedang Hilang Semangat untuk Bekerja? Coba Lakukan 5 Hal Simpel Ini

4. Percayalah, makin dicoba makin dekat pada keberhasilan

5 Alasan Gak Boleh Gampang Menyerah, Harus Yakin Bisa!Unsplash.com/seteph

Sekalipun kamu belum bisa melihat keberhasilan, bukan berarti memang gak ada, lho. Sama seperti kamu gak bisa melihat udara, tetapi nyatanya kamu bisa terus bernapas. Jadi, gak perlu lagi terlalu mengkhawatirkan kapan kamu akan berhasil.

Coba saja terus. Nanti kamu pasti akan kaget sendiri. Pada percobaan kesekian, ternyata kamu berhasil! Saking kagetnya, rasanya antara percaya dan gak percaya. Itu akan menjadi hadiah terindah setelah perjuanganmu yang gak sebentar.

5. Kalau sudah terbiasa pantang menyerah, gak akan sulit lagi kok

5 Alasan Gak Boleh Gampang Menyerah, Harus Yakin Bisa!Unsplash.com/seteph

Kebiasaan itu penting banget dalam kehidupan manusia. Anak gak akan susah lagi disuruh belajar kalau sejak usia dini sudah dibiasakan belajar. Begitu juga karakter pantang menyerahmu.

Di awal memang akan sulit. Rasanya benar-benar sudah gak ada harapan untukmu. Namun kalau kamu gak berhenti berjuang, lama-kelamaan kamu malah seperti ketagihan. Begitu banyak rintangan justru bikin kamu merasa makin tertantang.

Maka, bertahanlah. Tipsnya mudah. Saban perasaan ingin menyerah muncul, katakan dalam benakmu, 'Jangan sekarang deh. Aku coba lagi. Siapa tahu berhasil.' 

Lakukan ini terus, nanti tahu-tahu perjuanganmu telah membawamu ke titik terbaik yang gak terbayangkan sebelumnya. Jaga terus semangatmu, ya!

Baca Juga: 5 Tips Agar Kamu Bisa Tetap Semangat Sepanjang Hari

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya