7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!

Bersikaplah biasa seperti pada kawan yang lain

Berteman dengan orang kaya kelihatannya gampang dan menyenangkan. Namun, bisa juga gak semudah itu jika kita berpandangan dangkal terkait status sosial ekonomi dia dan keluarganya.

Sekalipun ia sebenarnya sosok yang rendah hati, kekeliruan sikap kita sendiri dapat membuat pertemanan urung terjalin. Pahami tujuh tips di bawah ini biar kita luwes berteman dengan siapa saja, termasuk ia yang datang dari keluarga kaya.

1. Jangan otomatis menyebutnya manja

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Picas Joe)

Manja atau tidaknya seseorang tergantung dari cara orangtua dalam membesarkannya. Anak yang besar di keluarga sederhana juga bisa manja luar biasa. Itu terjadi bila dia gak pernah diajari kemandirian.

Sebaliknya, orang yang lahir dan tumbuh dengan materi berlebih malah dapat sangat mandiri. Orangtua yang paham betul perjalanan menuju sukses mendidiknya untuk tetap sederhana dan mandiri sejak kecil.

2. Hindari pandangan bahwa hidupnya selalu enak

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Los Muertos Crew)

Enak atau tidaknya suatu pengalaman hidup tentu sangat subjektif. Kita tak perlu masuk terlalu dalam dan sibuk menilai kehidupan orang lain. Percaya saja bahwa orang kaya maupun miskin sama-sama memiliki ujian masing-masing.

Walau kehidupan teman kelihatannya penuh kenikmatan, aslinya cuma dia yang tahu. Boleh jadi ada hal-hal dari kehidupan kita yang membuatnya iri. Cuma ia tak pernah mengatakannya sehingga kita berpikir segala tentangnya berjalan lancar dan menyenangkan.

3. Boleh minta bantuan tapi gak usah diikuti dengan, "Orangtuamu, kan, kaya."

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Oană Andrei)

Orang dengan kondisi ekonomi lebih baik dari orang-orang di sekitarnya umumnya juga mengerti bahwa ia menjadi tumpuan harapan. Terutama, ketika temannya mengalami kesulitan finansial atau ada acara bersama yang perlu didanai.

Namun ingat, kita harus menyampaikan permintaan bantuan dengan sopan dan memikirkan perasaannya. Gak usah bawa-bawa orangtuanya yang kaya. Bukankah, kita tengah berhadapan dengan anaknya? Kecuali, kita berani minta tolong langsung pada orangtuanya.

4. Saat sikapnya kurang berempati, tegur dan nasihati pelan-pelan

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Ivan Samkov)
dm-player

Tanpa bermaksud menyakiti hati orang lain, teman yang kaya sejak lahir mungkin kurang memahami kehidupan yang begitu berbeda darinya. Misalnya, dia terkaget-kaget mendengar zaman sekarang masih ada rumah yang tidak punya toilet.

Sebab di rumahnya kamar mandi saja lebih dari satu. Setelah sepi, kita dapat menegur dan menasihatinya pelan-pelan. Jelaskan bahwa keberuntungan memang mendatangi orang di waktu dan dalam bentuk yang berbeda-beda.

Baca Juga: 5 Sisi Negatif Berteman dengan Atasan di Tempat Kerja, Hindari!

5. Jangan menerimanya sebagai teman hanya karena kekayaannya

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Ron Lach)

Siapa pun pasti mengharapkan penerimaan yang tulus. Teman yang kaya akan merasa tersisih atau hanya dimanfaatkan apabila kita menerimanya sebagai kawan cuma karena pertimbangan materi.

Bukankah roda kehidupan selalu berputar? Dia menjadi resah. Jangan-jangan, sikap kita padanya bakal berubah total kalau ia dan keluarganya gak kaya lagi. Dia bukan tak bangga pada hartanya, tetapi diterima dengan apa adanya tentu lebih melegakan hati.

6. Gak boleh mematahkan usahanya untuk merendah

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Orang kaya yang berusaha merendah gak boleh dipandang sebagai bukti kemunafikan atau cuma mau mencari muka. Kita mesti memandangnya dari sisi yang positif. Yaitu, ia berusaha menyesuaikan diri dengan orang-orang di sekitarnya.

Dia juga berharap dirinya lebih diterima dalam pergaulan dengan tidak menonjolkan kepemilikannya. Seharusnya kita mengapresiasi sikapnya ini. Bukankah menyebalkan sekali jika orang suka menyombongkan kekayaannya?

7. Bedakan kekayaan dari orangtua dengan hasil kerja kerasnya

7 Tips Berteman dengan Orang Kaya, Jangan Menjilat!ilustrasi pertemanan (pexels.com/cottonbro studio)

Sekalipun kita mengenal teman berasal dari keluarga kaya, jangan sampai kita gagal menghargai hasil kerja kerasnya. Kita selalu berpikir semua itu bagian dari pemberian orangtua. Atau, mereka yang mengatur segala hal dan anak tinggal ikut menikmati.

Pandangan seperti ini sangat menyakitkan baginya. Rasanya, setiap usahanya sendiri menjadi sia-sia. Nama dan keberhasilan orangtua selalu disangkutpautkan. 

Dalam pertemanan, soal kekayaan sebaiknya gak menjadi fokus kita. Kita berteman dengan semua orang yang berpengaruh baik untuk diri kita. Tak perlu memusingkan dia orang kaya atau miskin.

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Bisa Berteman sama Mantan, Santai anti Baper!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya