5 Perilaku yang Bikin Orang Sombong Tidak Disukai, Catat!

Sombong bukan sekadar pamer saja

Orang yang sombong tidak disukai bukan semata-mata oleh kesukaannya memamerkan pencapaian diri. Jika hanya sebatas itu, mayoritas orang masih tetap respek, kok. Prestasi pribadi memang perlu dibanggakan dan dirayakan.

Pun sekarang banyak orang telah mengenal konsep personal branding. Jadi, sekadar mengunggah pencapaian di medsos gak bakal langsung dilabeli sedang menyombongkan diri. Namun jika kesombongannya seperti di bawah ini, pasti bikin kesal orang.

1. Sesuatu yang disombongkan bukan miliknya sendiri

5 Perilaku yang Bikin Orang Sombong Tidak Disukai, Catat!ilustrasi teman-teman (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Bahkan jika barang yang disombongkan dibeli oleh pasangan atau orangtuanya, tetap saja bikin orang meringis. Kesombongan yang demikian malah menunjukkan seseorang kurang modal. Dia sendiri gak punya sesuatu yang dapat dibanggakan sehingga menumpang bangga pada milik orang lain.

Kedekatan hubungan di antara mereka gak memengaruhi pandangan para pendengar. Masih mending jika sesuatu yang dipamerkan murni hasil kerja kerasnya sendiri. Itu baru namanya orang sombong yang gak cuma modal dengkul.

2. Kesombongannya juga tentang itu-itu saja

5 Perilaku yang Bikin Orang Sombong Tidak Disukai, Catat!ilustrasi teman-teman (pexels.com/Jopwell)

Meski seseorang menyombongkan pencapaiannya sendiri, masih ada hal yang bikin orang bosan yaitu sesuatu yang dipamerkan gak berubah dari waktu ke waktu. Orang-orang berharap jika dia memang ingin tampak hebat, pencapaian yang diperlihatkan mestinya terus berkembang. Bukan sekadar mengungkit hal-hal yang sama dari waktu ke waktu.

Sesuatu yang bisa disombongkan juga ada masa berlakunya, lho. Makin lama usia barang atau prestasi yang dipamerkan, makin geli orang-orang yang mendengarnya. 

Baca Juga: 5 Alasan Miris Kenapa Seseorang bisa Punya Sifat Sombong, Insecure?

dm-player

3. Gak cuma menyombongkan diri, tetapi merendahkan orang lain

5 Perilaku yang Bikin Orang Sombong Tidak Disukai, Catat!ilustrasi teman-teman (pexels.com/Christina Morillo)

Kebanyakan orang sebenarnya tidak terlalu ambil pusing dengan kesombongan seseorang. Terlebih ia memang punya banyak hal untuk disombongkan. Kesombongannya hanya tentang dirinya. Itu artinya, sifatnya tidak merugikan siapa pun.

Akan tetapi begitu sifat sombong diikuti dengan kesukaan merendahkan orang lain, berbagai masalah dengan teman pasti muncul. Tak ada orang yang suka diremehkan bahkan oleh seseorang yang populer, kaya, atau terkenal pintar. 

4. Kehebatannya telah diakui pun seperti gak ada puasnya

5 Perilaku yang Bikin Orang Sombong Tidak Disukai, Catat!ilustrasi teman-teman (pexels.com/Fox)

Pribadi yang sombong gemar mencari pengakuan dari orang lain atas kehebatannya. Dia akan senang bila orang-orang menganggumi apa-apa yang dimiliki atau berhasil diraihnya. Namun, mereka capek juga kalau harus terus menyanjung orang yang sama.

Seharusnya, beberapa kali pujian saja telah cukup untuk memuaskan hasratnya akan pengakuan. Jangan terus mendesak mereka buat ikut bertepuk tangan atas setiap hal yang baru diraih. Sombong masih oke, asal gak memaksa orang lain memusatkan perhatian padanya seorang.

5. Jika ada orang lain yang lebih hebat darinya, ia langsung jadi lawan atau malah penjilat

5 Perilaku yang Bikin Orang Sombong Tidak Disukai, Catat!ilustrasi teman-teman (pexels.com/Kindel Media)

Ada dua sikap yang sama-sama negatifnya dari pribadi yang sombong ketika berhadapan dengan orang lain yang mengunggulinya. Pertama dan yang paling umum ialah merasa kesal sehingga ia berubah dari kawan menjadi lawan.

Dia merasa terancam oleh teman yang kini punya pencapaian lebih baik darinya. Akan tetapi, ia dapat pula bersikap sebaliknya dengan seketika menjadi penjilat. Harapannya sederhana saja, kedekatannya dengan orang yang lebih hebat bisa menjadi sesuatu yang disombongkannya juga.

Orang yang sombong gak selalu bikin kesal teman-teman. Dengan catatan, ia cuma memamerkan hasil kerja keras sendiri dan tidak sinis pada siapa pun. Namun memang sukar menjaga perilaku kala kesombongan sudah menjangkiti. Jadi, lebih baik memang gak usah sombong sekalipun kamu punya banyak hal yang bisa dipamerkan.

Baca Juga: [QUIZ] Kamu Tipe Orang yang Sombong atau Rendah Hati?

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya