Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukan

Hindari berbisnis karena ikut-ikutan

Semakin berkembangnya peran media sosial bagi kehidupan manusia membuat banyak orang-orang kreatif bisa memanfaatkan media sosial dalam berbagai hal. Tidak hanya untuk sekadar berinteraksi. Tetapi media sosial saat ini bisa menjadi sebuah industri yang menguntungkan.

Termasuk berbisnis melalui media sosial. Dengan jumlah pemakai yang setiap hari semakin meningkat. Media sosial dianggap sebagai platform yang menjanjikan untuk berbisnis. Namun sebelum kamu mulai berbisnis lewat media sosial, enam hal di bawah ini sebaiknya kamu perhatikan. Apa sajakah itu?

1. Jangan pernah beli followers

Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukanunsplash/erik_lucatero

Ketika memulai berbisnis melalui media sosial. Hal yang pertama harus kamu hindari adalah jangan pernah membeli followers. Hal ini justru akan menurunkan kredibilitas akunmu. Para pembeli akan menilai apakah akunmu terlihat alami lewat jumlah followers dan jumlah like postinganmu. Jangan sampai jumlah followersmu ribuan namun yang like postinganmu hanya satu atau dua saja. Jadi ingat, hindari membeli followers.

2. Pahami konten

Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukanunsplash/jakobowens1

Berbisnis melalui media sosial juga dibutuhkan keahlian membuat konten. Kamu harus paham bagaimana pangsa bisnismu dan bagaimana kamu mengolah konten agar targetmu tertarik membeli barang-barang yang kamu tawarkan. Jangan sampai kamu berani memulai tanpa mengerti hal-hal kecil seperti ini. Karena kadang hal-hal kecil seperti itulah yang cukup penting namun selalu dilupakan.

3. Analisislah target sasaran bisnismu di media sosial

Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukanunsplash/campaign_creators

Siapa target bisnismu di media sosial? Sudahkah kamu tahu apa saja yang akan kamu sasar terhadap target tersebut? Hal seperti itu harus kamu pahami sedini mungkin sebelum terjun berbisnis melalui media sosial. Dengan menganalisis target kamu akan bisa lebih paham bagaimana situasi pasar yang akan kamu tuju. Hal ini pada akhirnya juga akan membuat instingmu terlatih melihat situasi pasar bisnis media sosial yang dinamis.

dm-player

Baca Juga: Yuk Simak, Ini 7 Tips Menjadi Netizen Cerdas Bersosial Media

4. Hindari berbisnis karena ikut-ikutan

Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukanunsplash/goian

Ikut-ikutan tanpa paham apa yang akan dituju. Berbisnis di media sosial seperti berbisnis pada umumnya. Hanya medianya saja yang berbeda. Jangan pernah memulai bisnis karena dasar ikut-ikutan. Bisnis yang hebat dimulai dari hati yang terdalam. Karena jika sebuah bisnis dimulai dengan niat dari hati maka cenderung sebuah bisnis akan mengalir dengan lancar walaupun tentu dengan hambatan-hambatan pada umumnya. 

5. Usahakan responsif

Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukanunsplash/campaign_creators

Jika kamu sudah menetepkan akan berbisnis di media sosial. Kamu harus bisa meluangkan waktumu untuk mengecek media sosialmu. Karena hal yang paling dicari konsumen lewat media sosial adalah responsif selain kualitas. Maka dari itu kamu harus bisa mengatur waktumu untuk berkecimpung di dunia maya dan dunia nyata secara seimbang

6. Bangun interaksi dengan followers

Ingin Berbisnis Lewat Media Sosial? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukanunsplash/austindistel

Konsumen yang memanfaatkan media sosial akan sangat senang jika pertanyaan dan hal yang tidak diketahuinya dijawab oleh si empunya bisnis. Bangun interaksi yang sehat seperti membalas komentar-komentar followersmu. Walaupun terkesan kurang kerjaan. Percayalah langkah ini sangat efektif untuk menimbulkan kesan lebih perhatian kepada konsumen.

Bisnis tentu adalah sebuah kerajaan yang tidak bisa dibangun dalam satu malam. Yang dibutuhkan tentu saja kerja keras, sabar dan pantang menyerah. Semangat!

Baca Juga: Ini Dia 5 Tips Bijak Bersosial Media yang Mesti Diterapkan

M. Farid Hermawan Photo Verified Writer M. Farid Hermawan

POTONGAN KEHIDUPAN SEHARI-HARI

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya