Hindari 5 Hal Ini Jika Tak Mau Orang Lain Kecewa Kepadamu

Jaga lisan dan pikiran ya sob

Kita dilahirkan untuk hidup berdampingan, selalu bersama, dan berbuat baik kepada sesama manusia. Kita tidak boleh mengecewakan orang lain dengan beragam hal buruk yang kita lakukan.

Sebagai manusia, kita dituntut untuk selalu berbuat baik dan menjaga perasaan orang lain agar tidak sakit hati. Nah berikut ini ada lima hal yang harus dilakukan agar kamu tidak mengecewakan orang lain.

Berikut adalah lima hal yang harus dihindari jika tak mau orang lain kecewa kepadamu!

1. Menjudge orang lain

Hindari 5 Hal Ini Jika Tak Mau Orang Lain Kecewa KepadamuUnsplash.com/brookecagle

Kita bebas mengutarakan pendapat kita terhadap orang lain. Tapi kita juga harus menghargai perasaan mereka dengan menjaga perkataan kita.

Jika kita merasa sedikit tidak suka, tidak perlu menjudge mereka. Kamu hanya perlu mengingatkanya dengan baik-baik. Sebab, walau niatmu baik, namun dengan cara atau jalan yang salah, maka akan percuma. Sebaliknya, jika kamu mengutarakan pendapat dengan sopan, orang lain akan dengan senang hati menerimanya.

2. Berjanji ketika sedang bahagia

Hindari 5 Hal Ini Jika Tak Mau Orang Lain Kecewa KepadamuUnsplash.com/codyblack

Manusia terlahir dengan sikapnya yang tak sepenuhnya baik apalagi sempurna. Seorang manusia umumnya akan merasa baik-baik saja ketika mereka sedang bahagia.

Kamu, harus berhati-hati apabila berjanji dalam kondisi hatimu sedang bahagia. Sebab, bisa saja apa yang kamu pikirkan saat itu, akan berubah ketika kondisi hatimu buruk. Jangan buru-buru menyanggupi permintaan orang lain. Sebab, jika kamu gagal menapatinya, tentu orang lain akan kecewa kepada kamu.

3. Menatap orang lain dengan tatapan yang buruk

dm-player
Hindari 5 Hal Ini Jika Tak Mau Orang Lain Kecewa KepadamuUnsplash.com/drewhays

Kita sebagai manusia, mampu merasakan segala sesuatu lewat hal yang kita lihat. Termasuk dengan cara orang lain melihat kita. Manusia mudah sekali tersinggung dengan cara orang menatapnya. Jadi jangan sampai kita menatap orang lain dengan tatapan yang buruk. Sebab, dapat menimbulkan rasa sakit hati dan tak terima di hati orang yang kamu tatap.

Baca Juga: Kerap Diabaikan, 5 Tanda Orangtua yang Sedang Kecewa dengan Anaknya

4. Melebih-lebihkan perkataan

Hindari 5 Hal Ini Jika Tak Mau Orang Lain Kecewa KepadamuUnsplash.com/eyeforebony

Setiap manusia di muka bumi ini memiliki derajat yang sama di mata Tuhan Yang Maha Esa. Tak ada yang lebih tinggi, ataupun terhormat kecuali mereka yang rajin beribadah.

Dengan kesetaraan itu, kita tidak perlu menyombongkan diri dengan melebih-lebihkan perkataan kita di depan orang lain. Mungkin kamu merasa bangga dengan hal itu. Namun, belum tentu orang di sekitarmu menerima hal itu dengan positif. Kamu bisa membuat mereka kecewa hanya dengan perkataanmu itu.

5. Berbohong

Hindari 5 Hal Ini Jika Tak Mau Orang Lain Kecewa KepadamuUnsplash.com/usama

Kamu bisa mengarang berbagai cerita agar lebih baik apabila didengar oleh orang lain. Namun, hal itu bisa membuat orang lain kecewa apabila mereka menanggapi kamu dengan serius. Seburuk-buruknya hal yang kamu lakukan terhadap orang lain adalah berbohong. Oleh karena itu, hindari berbohong kepada orang lain.

Itulah kelima hal yang harus dihindari jika kamu tak ingin orang lain kecewa dengan kamu. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Ini 5 Mindset yang akan Membantu Meredakan Kecewa setelah Putus Cinta

Muhammad Imam Maulana Photo Verified Writer Muhammad Imam Maulana

Based on my perspective

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya