5 Alasan Sederhana Mengapa Kesopanan Tidak Boleh Hilang dari Indonesia

Sopan untuk dihormati, bukan bersikeras untuk ditakuti

Sikap sopan adalah sikap ramah paling utama yang harus selalu melekat di dalam diri manusia. Sebagai warga negara Indonesia, kita dikenal sebagai bangsa yang punya sikap kesopanan yang baik dan keramahtamahan yang melekat di hati masyarakat luar.

Namun sayangnya, Indonesia yang sekarang bukanlah yang dulu lagi. Makin dewasa kini, masyarakat Indonesia sudah mulai kehilangan sisi kesopanannya. Terbukti dari banyaknya ujaran kebencian di media sosial. Dan berikut ini adalah lima alasan mengapa sikap sopan tak boleh hilang dari Indonesia!

1. Sopan adalah ciri khas bangsa kita

5 Alasan Sederhana Mengapa Kesopanan Tidak Boleh Hilang dari IndonesiaSenyum orang-orang tua negeri ini (Unsplash.com/tylermorgan)

Apa yang dunia tahu tentang Indonesia? Tentu jawabannya adalah negara dengan keindahan alamnya dan keramahan penduduknya. Wisatawan dunia pun mengakui bahwa Indonesia adalah tujuan destinasi yang recommended karena keindahan pada hati bangsanya.

Terbukti lewat artikel yang dipublikasi Theculturetrip.com, Indonesia merupakan negara dengan penduduk yang punya kesopanan tinggi. Dimana saat bertemu kita selalu menyapa, berjabat tangan, bahkan ke semua orang. Kebiasaan tersebut tidak boleh kita tinggalkan!

2. Sopan santun membuat kita disegani

5 Alasan Sederhana Mengapa Kesopanan Tidak Boleh Hilang dari IndonesiaBudaya negeri yang kaya (Unsplash.com/arwansutanto)

Seseorang yang sopan dan santun akan diperlakukan selayaknya seseorang yang dihormati. Ketika kita mampu bersikap baik di depan orang lain, maka orang lain juga akan bersikap baik kepada kita. Tanpa diminta, orang di sekitar kita pasti akan memahami cara yang baik untuk memperlakukan kita.

Tak perlu banyak bersuara dan bersikeras untuk disegani, sebab ketika kita baik kepada orang lain, maka kita juga akan disegani dalam konteks positif. Lebih baik sopan dan santun untuk dihormati, daripada bersikeras dan sombong untuk ditakuti.

Baca Juga: 5 Cara Menolak Permintaan Orang Lain dengan Sopan, Gak Perlu Takut

3. Karisma sebagai bangsa yang kuat ada pada kesopanannya

dm-player
5 Alasan Sederhana Mengapa Kesopanan Tidak Boleh Hilang dari IndonesiaRamahnya orang Indonesia (Unsplash.com/tbelabuseridze)

Ada dua hal yang membuat sebuah bangsa dipandang kuat oleh bangsa lain. Yang pertama adalah karena kekuatannya, dan yang kedua adalah karena perilakunya. Jika kita tidak mau untuk sombong perihal kekuatan, maka bangunlah karisma lewat perilaku kita.

Kita sedang tidak berbicara soal pribadi, tetapi yang kita bicarakan adalah bangsa. Dimana semua orang memiliki peran untuk membentuk citra bangsanya sendiri. Oleh karena itu, jangan sekali-kali kita kotori perjuangan orang-orang terdahulu dengan sikap buruk kita di masa kini.

4. Sopan itu wajib

5 Alasan Sederhana Mengapa Kesopanan Tidak Boleh Hilang dari IndonesiaBahagianya anak-anak Indonesia (Unsplash.com/polinakuzovkova)

Mau tak mau, suka tak suka, sopan itu wajib hukumnya. Bersikap di depan orang lain yang lebih tua, sebaya, atau yang lebih muda sekalipun harus ditata sebaik mungkin. Orang lain tidak hanya menilai personal kita di saat kita bersikap, tetapi juga lingkungan kita.

Di saat kita mampu menunjukkan hal baik di depan orang lain, maka mereka akan berpikir bahwa lingkungan kita membentuk kita sedemikian baiknya. Namun, jika kita bersikap buruk, mereka juga akan menilai bahwa buruknya kita dipengaruhi oleh lingkungan di sekitar kita.

5. Sopan menyatukan kita

5 Alasan Sederhana Mengapa Kesopanan Tidak Boleh Hilang dari IndonesiaBersatu untuk bangkit (Unsplash.com/wyllysuhendra)

Pada beberapa waktu lalu kita dihebohkan oleh hasil studi yang dilakukan oleh Microsoft. Dimana, dilansir dari News.Microsoft.com, netizen di Indonesia mengalami penurunan indeks keramahtamahan. Hal ini terdengar tidak mengejutkan mengingat kita sering kali menemukan ujaran kebencian, berita bohong, dan banyak hal buruk lainnya di internet.

Nahasnya masyarakat kita bukannya berkaca, namun justru 'menyerang' akun media sosial dari media bersangkutan. Sehingga nama Indonesia semakin tercoreng. Yang mana sebenarnya sikap sopan dapat menyatukan kita, namun kenyataannya kita lengah dan lupa akan hal itu.

Semua hal yang sudah kita lalui saat ini tidak perlu kita sesali. Namun, sebaiknya kita jadikan pelajaran untuk semakin baik lagi ke depannya. Kita adalah bangsa yang besar, dan itu adalah kenyataan, bukan khayalan.

Baca Juga: Inilah 8 Sikap Sopan Santun yang Ternyata Tidak Disukai Orang Lain 

Muhammad Imam Maulana Photo Verified Writer Muhammad Imam Maulana

Based on my perspective

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya