Bukan Fisik, Ini 5 Tanda Bahwa Hatimu Sebenarnya Sedang Lelah

Gak cuma fisik yang bisa lelah, hati juga

Mayoritas orang sering merasa lelah fisik dikarenakan banyak hal yang membebani mereka setiap harinya. Namun sebenarnya lelah bukan hanya soal fisik, melainkan juga hati.

Hati bisa lelah jika terlalu banyak hal mengganjal dan membuat kamu jadi tak nyaman dalam menjalankan berbagai hal. Ketika hati lelah, kamu cenderung lebih mudah sakit hati.

Kira-kira hal seperti apa sih yang bisa menunjukkan bahwa sebenarnya hatimu sedang lelah? Berikut jawabannya!

1. Tak ada semangat melakukan apapun

Bukan Fisik, Ini 5 Tanda Bahwa Hatimu Sebenarnya Sedang LelahUnsplash.com/Jovan

Seseorang yang lelah hatinya cenderung bingung ingin melakukan apa. Sebenarnya banyak hal yang biasa mereka lakukan, hanya saja suasana hati yang sedang tidak baik membuat semua hal menjadi seperti tak berguna.

Jika ketika kamu sedang lelah fisik, kamu tetap bisa terhibur lewat berbagai hal yang kamu sukai. Namun ketika kamu lelah hati, hal sehebat apapun akan sulit membuatmu bahagia. 

2. Kamu membenci apa yang kamu lakukan sekarang

Bukan Fisik, Ini 5 Tanda Bahwa Hatimu Sebenarnya Sedang LelahUnsplash.com/shttefan

Ada saatnya kamu mengalami masa yang begitu berat sehingga kamu sendiri sudah tidak sanggup lagi menjalaninya. Mungkin pikiranmu, semangatmu, dan fisikmu siap untuk melakukan hal itu lagi. Namun belum tentu dengan hatimu. Akan ada rasa takut dab tak terima apabila kamu harus berada lagi dalam kondisi sesulit itu.

Kamu bukannya sedang depresi, namun hatimu saja yang sedang lelah dengan hal-hal tersebut. Jadi kamu perlu sedikit menepi dan tenangkan hatimu.

Baca Juga: Kami Tahu Emosi Apa yang Sedang Kamu Sembunyikan Saat Ini

dm-player

3. Tiba-tiba menjadi sosok yang mudah bersedih

Bukan Fisik, Ini 5 Tanda Bahwa Hatimu Sebenarnya Sedang LelahUnsplash.com/CalebWoods

Hal wajar bagi manusia apabila merasa sedih dengan segala sesuatu yang menyakitkan bagi kita. Jika kamu adalah sosok yang kuat, namun tiba-tiba berubah menjadi lebih sering menangis, berarti ada masalah pada dirimu.

Hati yang lelah membuat seseorang lebih sensitif dan cenderung mudah memikirkan hal berat yang memancing emosionalnya lebih besar. Hal itu bisa membuat kamu menjadi lebih mudah sedih atau menangis padahal tidak ada hal yang harus kamu takutkan.

4. Merasa lelah dengan aktivitas diri sendiri

Bukan Fisik, Ini 5 Tanda Bahwa Hatimu Sebenarnya Sedang LelahUnsplash.com/ScottWebb

Aktivitas yang biasa kamu lakukan adalah hal wajib dan lumrah kamu lakoni setiap harinya. Namun, apabila kamu sudah mulai lelah, bosan, atau bahkan tak suka dengan aktivitas yang kamu lakukan, kemungkinan hatimu lelah dengan semua itu.

Bisa saja ada hal yang mengganjal sehingga membuat kamu tak suka melakukan aktivitas tersebut. Kemungkinan kamu melakukan itu tidak dengan sepenuh hati, melainkan karena tuntutan dari orang lain terhadap dirimu.

5. Mudah tersinggung dan marah

Bukan Fisik, Ini 5 Tanda Bahwa Hatimu Sebenarnya Sedang LelahUnsplash.com/eyeforebony

Hati yang lelah akan membuat kamu sering memikirkan hal negatif terhadap apa yang kamu lihat, dengar, dan rasa. Hal yang sebenarnya sepele akan menjadi besar ketika kamu menerima itu dengan sudut pandang yang salah. Kamu cenderung merasa tak suka dengan segala hal yang terjadi, sehingga emosimu akan lebih mudah tersulut di depan siapa saja.

Itulah kelima ciri bahwa sebenarnya hatimu sedang lelah. Semoga bermanfaat ya!

Baca Juga: 5 Kegiatan Ini Bisa Bantu Alihkan Emosi Kamu Jadi Hal yang Positif

Muhammad Imam Maulana Photo Verified Writer Muhammad Imam Maulana

Based on my perspective

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya