5 Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi Setiap Hari Bagi Umat Muslim

#RamadanDiRumah Tidak hanya baik dibaca pada hari Jumat saja

Surat Al-Kahfi adalah salah satu surat yang terdapat di dalam Al-Qur'an dengan keutamaan dan manfaat yang besar jika diamalkan oleh umat muslim. Bahkan, Rasulullah SAW menganjurkan agar membaca surat ini pada setiap hari Jumat atau malam Jumat.

Namun, tidak hanya baik dibaca pada hari Jumat saja, surat Al-Kahfi juga baik dibaca setiap hari. Nah, berikut ini beberapa keutamaan surat Al-Kahfi jika dibaca di hari Jumat yang bisa kamu dapatkan.

1. Mendapatkan rida Allah SWT

5 Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi Setiap Hari Bagi Umat MuslimIDN Times/Anjani Eka Lestari

Rida Allah SWT merupakan salah satu tujuan terpenting yang dicari oleh umat muslim. Sebab, rida Allah dapat membuat hidup manusia terasa lebih tenteram dan damai. Dalam hadis riwayat Ahmad, Rasulullah SAW bersabda:

“Siapa yang membaca surat Al-Kahfi, maka jadilah baginya cahaya dari kepala hingga kakinya, dan siapa yang membaca keseluruhannya maka jadilah baginya cahaya antara langit dan bumi.” (HR Ahmad).

Sebagaimana sabda Rasulullah tersebut, maka siapa pun orang yang membaca surat Al-Kahfi, dapat mendekatkan diri kita pada rida Allah SWT dan mendapatkan cahaya berkah serta menghilangkan penyebab hati gelisah. 

2. Diampuni dosanya oleh Allah SWT

5 Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi Setiap Hari Bagi Umat Muslimunsplash/Masjid Pogung Dalangan

Setiap manusia pasti memiliki dosa dan khilaf, baik yang disadari maupun tak disadari. Namun, sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang mau bertobat dan kembali ke jalan Allah SWT.

Untuk melakukan hal tersebut, kamu bisa mengikuti anjuran Nabi Muhammad SAW dengan mengamalkan surat Al-Kahfi pada hari Jumat. Diriwayatkan dalam sebuah hadis, Rasullulah SAW bersabda:

"Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua Jumat."

3. Disinari cahaya kebaikan

5 Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi Setiap Hari Bagi Umat MuslimPixabay/Konevi

Selain dihapuskan dosanya, umat muslim yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat atau hari lain, juga akan diberikan pahala dan ganjaran serta disinari cahaya kebaikan. Selain itu, diberkahi pula dengan syafaat di hari pembalasan sebagaimana keutamaan membaca surat Ar-Rahman.

Hal ini tertera sebagaimana firman Allah SWT dalam surat Al-Hadid ayat 12 yang berbunyi:

يَوْمَ تَرَى الْمُؤْمِنِينَ وَالْمُؤْمِنَاتِ يَسْعَى نُورُهُمْ بَيْنَ أَيْدِيهِمْ وَبِأَيْمَانِهِمْ

Artinya:

“Pada hari ketika kamu melihat orang mukmin laki-laki dan perempuan, sedang cahaya mereka bersinar di hadapan dan di sebelah kanan mereka.” (Qs. Al-Hadid: 12)

dm-player

Sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Sa’id al-Khudri juga menyebutkan bahwa Rasullulah SAW bersabda:

مَنْ َقَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ لَيْلَةَ الْجُمْعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّوْرِ فِيْمَا بَيْنَهُ وَبَيْنَ الْبَيْتِ الْعَتِيْقِ

“Barangsiapa membaca surat Al-Kahfi pada malam Jumat, maka dipancarkan cahaya untuknya sejauh antara dirinya dia dan Baitul ‘atiq.” (Sunan Ad-Darimi, no. 3273. Juga diriwayatkan al-Nasai dan Al-Hakim serta disahihkan oleh Al-Albani dalam Shahih al-Targhib wa al-Tarhib, no. 736)

Baca Juga: Meski Tidak Berpuasa, 5 Amalan yang Bisa Dilakukan Selama Ramadan

4. Dijaga dari gangguan setan

5 Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi Setiap Hari Bagi Umat MuslimIDN Times/Anjani Eka Lestari

Salah satu upaya untuk menghindari godaan setan adalah dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon perlindungan-Nya.

Berdasarkan hadis oleh Ibnu Mardawaih dari Abdullah bin Mughaffal, menyatakan bahwa sebuah rumah yang selalu dibacakan surat Al-Khafi dan surat Al-Baqarah, maka rumah itu tak akan dimasuki setan sepanjang malam tersebut.

5. Terhindar dari fitnah dajal

5 Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi Setiap Hari Bagi Umat Muslimpexels/Ali Arapoğlu

Fitnah dajal sangat kejam serta dapat membawa kita kepada kesesatan dan siksa neraka. Namun, kita bisa menghindarinya dengan membaca surat Al-Kahfi sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam dari Ibnu Umar radhiyallahu ‘anhuma:

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ فِي يَوْمِ الْجُمْعَةِ سَطَعَ لَهُ نُوْرٌ مِنْ تَحْتِ قَدَمِهِ إِلَى عَنَانِ السَّمَاءَ يُضِيْءُ لَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ وَغُفِرَ لَهُ مَا بَيْنَ الْجُمْعَتَيْنِ

“Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat, maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua jumat.” (HR. Abu Bakr bin Mardawaih)

Selain itu, pernyataan tersebut juga diperkuat oleh hadis-hadis berikut ini:

“Barang siapa membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat, maka dajal tidak bisa memudharatkannya.” (HR Dailami).

“Maka barangsiapa di antara kamu yang mendapatinya (mendapati zaman dajal), hendaknya ia membacakan atasnya ayat-ayat permulaan surat Al-Kahfi.” (HR Muslim)

“Barangsiapa yang membaca sepuluh ayat dari permulaan surat Al-Kahfi, maka ia dilindungi dari dajal.” (HR Muslim)

“Barang siapa di antara kalian yang mendapatinya (dajal), hendaklah dia membacakan ayat-ayat pembuka surah Al-Kahfi kepadanya, karena bacaan itu melindungi kalian dari fitnahnya (dajal tersebut).” (HR. Abu Daud).

Itu dia lima keutamaan surat Al-Kahfi yang bisa kamu dapatkan saat membacanya. Yuk, menambah amalan ibadah puasa kita dengan membaca surat ini selama bulan Ramadan!

Baca Juga: 5 Tips Jitu Hafal Al-Qur'an pada Bulan Ramadan ala Ustadz Adi Hidayat 

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Febriyanti Revitasari
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya