5 Bukti Kamu Selalu Bisa Menghargai Keberadaan Orang Lain

Mana saja yang selama ini sudah kamu lakukan?

Bersosialisasi dengan banyak orang, membuatmu harus pandai menempatkan diri. Entah dari segi tindakan maupun ucapan. Sebisa mungkin harus bisa menyesuaikan perilaku dengan siapa kita berinteraksi.

Saat bisa menghargai keberadaan orang lain dengan tepat, mereka tentu respek kepadamu. Bahkan memperlakukanmu dengan sangat baik. Berikut lima bukti kalau kamu sosok yang bisa menghargai keberadaan orang lain di mana pun berada.

1. Merespon seseorang yang menyapa dirimu 

5 Bukti Kamu Selalu Bisa Menghargai Keberadaan Orang Lainilustrasi berinteraksi dengan banyak orang (pexels.com/Zen Chung)

Tentu kamu pernah bertegur sapa dengan seseorang. Baik itu teman semasa sekolah, orang-orang di sekitar rumah, maupun rekan kerja di kantor. Sudah keharusan bagimu untuk merespon mereka dengan baik.

Tahukah kamu? Memberi respon pada orang yang menyapa termasuk bukti kamu bisa menghargai keberadaan orang lain. Tidak harus dengan obrolan panjang. Senyuman singkat atau anggukan kepala sudah menjadi tanda kamu menghargai mereka.

2. Mendengarkan seseorang berbicara sampai selesai 

5 Bukti Kamu Selalu Bisa Menghargai Keberadaan Orang Lainilustrasi berinteraksi dengan banyak orang (pexels.com/Kindel Media)

Setiap dari kamu pasti ingin dihargai orang lain dengan baik. Tapi yang perlu dipertanyakan, sudahkah kamu menghargai orang lain sebaik mungkin? Atau malah kamu mengabaikan keberadaan mereka.

Salah satu bukti kamu bisa menghargai keberadaan orang lain yakni mau mendengarkan seseorang berbicara sampai selesai. Kamu tidak memotongnya di tengah jalan meskipun tidak sependapat. Setelah selesai, baru kamu memberikan tanggapan.

Baca Juga: 5 Alasan Harus Berani Menjauhi Orang yang Tidak Bisa Menghargai

3. Memberikan tanggapan pada seseorang setelah ia selesai berbicara 

dm-player
5 Bukti Kamu Selalu Bisa Menghargai Keberadaan Orang Lainilustrasi berinteraksi dengan banyak orang (pexels.com/ELEVATE)

Bergaul dengan banyak orang, tentu membuatmu harus pandai menempatkan diri. Apalagi saat kamu diajak berbicara orang lain. Selain menyimak kamu juga harus bisa memberikan tanggapan.

Walaupun sepele, tapi ini menjadi tanda kamu bisa menghargai keberadaan orang lain dengan baik. Saat seseorang bercerita, kamu tidak hanya mengabaikan. Tapi benar-benar menyimak dan memahami arah pembicaraan tersebut.

4. Kamu tidak mempermasalahkan perbedaan yang ada 

5 Bukti Kamu Selalu Bisa Menghargai Keberadaan Orang Lainilustrasi berinteraksi dengan banyak orang (pexels.com/Kampus Production)

Setiap orang pasti memiliki perbedaan. Entah perbedaan sifat, karakter, pola pikir, maupun perbedaan standar hidup. Kamu harus memiliki sikap toleran dan mau menerima perbedaan tersebut.

Bukti nyata kamu bisa menghargai keberadaan orang lain yakni tidak mempermasalahkan perbedaan yang ada. Kamu tidak menyudutkan atau mengucilkan orang yang tidak sejalan. Bagaimanapun juga, perbedaan adalah hal yang lumrah.

5. Memberi ruang kepada orang lain untuk mengekspresikan diri 

5 Bukti Kamu Selalu Bisa Menghargai Keberadaan Orang Lainilustrasi berinteraksi dengan banyak orang (pexels.com/fauxels)

Apakah kamu pernah mendengar kebebasan berekspresi? Perlu diketahui, ini menjadi hak masing-masing individu. Setiap orang berhak mengekspresikan dirinya asal tidak bertentangan dengan peraturan.

Bukti nyata kamu bisa menghargai keberadaan orang lain yakni memiliki sikap bijak terkait kebebasan berekspresi. Kamu memberi ruang kepada orang lain untuk menyampaikan ide dan pemikirannya. Tidak ada sikap mencela atau mengucilkan atas kreativitas yang mereka buat.

Menjadi makhluk sosial, kita harus bisa menghargai satu sama lain. Saat kamu bisa memperlakukan orang lain dengan baik, maka orang-orang sekitar juga memperlakukanmu demikian. Oleh karena itu, penting bagi kita selalu bisa menghargai keberadaan orang-orang sekitar.

Baca Juga: 5 Hal yang Bikin Orang Sulit Menghargai Hal-hal Sederhana

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya