5 Tanda Kamu Bisa Memberi Ruang Berekspresi Bagi Diri Sendiri

Kamu berani merealisasikan ide dan pemikiran 

Kebahagiaan seseorang tidak terlepas dari kebebasan berekspresi. Kamu bisa mengungkapkan apapun yang menjadi ide dan pemikiranmu. Termasuk merealisasikan rencana dan berbagai karya.

Seseorang yang mampu memberi ruang berekspresi diri, hidupnya diliputi kebahagiaan. Kamu tahu betul apa dan siapa dirimu. Lantas, apa saja tanda kamu sudah bisa memberi ruang berekspresi pada diri sendiri? Berikut lima diantaranya.

1. Kamu berani merealisasikan ide dan pemikiran 

5 Tanda Kamu Bisa Memberi Ruang Berekspresi Bagi Diri Sendiriilustrasi perempuan rambut pirang (pexels.com/Radu Florin)

Banyak orang sebenarnya memiliki gagasan menarik dan unik. Tapi tidak semua orang memiliki keberanian untuk merealisasikan ide dan pemikirannya. Seringnya hal ini disimpan sendiri.

Bagi kami yang masih sering seperti itu, jangan takut merealisasikan ide dan pemikiran. Seseorang yang berani mengungkapkan gagasannya berarti ia bisa memberi ruang berekspresi bagi diri sendiri. Kamu tidak ragu apalagi takut mengungkapkan pemikiranmu.

2. Tidak membatasi diri dalam berkarya 

5 Tanda Kamu Bisa Memberi Ruang Berekspresi Bagi Diri Sendiriilustrasi perempuan tersenyum (pexels.com/Gustavo Fring)

Menghasilkan suatu karya dibutuhkan keuletan, keberanian, dan juga keyakinan. Ada orang yang berkomentar, kamu harus bisa memilah mana komentar yang membangun dan mana yang menjatuhkan. Jangan sampai kamu membatasi diri dalam berkarya.

Seseorang yang tidak membatasi dirinya dalam menghasilkan karya, tandanya ia mampu memberi ruang berekspresi bagi diri sendiri. Kamu paham betul apa yang diinginkan oleh dirimu. Kamu bisa memenuhi ekspektasi dan harapan diri sendiri dengan cara yang baik dan benar.

Baca Juga: 5 Manfaat Kebebasan Finansial dalam Meningkatkan Kualitas Hidup

3. Memberi kesempatan bagi diri sendiri untuk menggali potensi 

dm-player
5 Tanda Kamu Bisa Memberi Ruang Berekspresi Bagi Diri Sendiriilustrasi perempuan tersenyum (pexels.com/Hoang Chuong)

Sebagai makhluk hidup, kita pasti dianugerahi potensi masing-masing. Tugas kita adalah menggali sejauh mana potensi tersebut. Apa saja bakat dan keterampilan yang bisa digali serta dikembangkan.

Tentu saja ini menjadi tanda kamu orang yang bisa memberi ruang berekspresi bagi diri sendiri. Kamu memberi kesempatan pada dirimu untuk menggali keunggulan diri. Lambat laun hal ini membuatmu tumbuh menjadi manusia kreatif.

4. Kamu mampu memberi waktu bagi diri sendiri saat sedang sedih 

5 Tanda Kamu Bisa Memberi Ruang Berekspresi Bagi Diri Sendiriilustrasi perempuan tersenyum (pexels.com/Designecologist)

Sebagai manusia biasa kita pasti pernah mengalami kesedihan. Entah merasa sedih karena kehilangan maupun sesuatu yang tidak sesuai ekspektasi. Kamu tidak perlu menolak emosi negatif tersebut.

Orang yang bisa memberi ruang berekspresi bagi diri sendiri mampu mengelola emosi negatif dengan baik. Kamu tidak menolak apalagi lari dari kesedihan. Tapi memberi jeda waktu bagi diri sendiri untuk istirahat dan bangkit kembali.

5. Memberi kebebasan bagi diri sendiri untuk menekuni hobi dan kegemaran 

5 Tanda Kamu Bisa Memberi Ruang Berekspresi Bagi Diri Sendiriilustrasi perempuan tersenyum (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Hobi dan kegemaran menjadi salah satu sumber semangat. Suasana hati yang buruk bisa pulih ketika kamu menjalani aktivitas yang disukai. Entah aktivitas ringan maupun aktivitas yang memacu adrenalin.

Selalu meluangkan waktu untuk menekuni hobi dan kegemaran, tandanya kamu bisa memberi ruang berekspresi bagi diri sendiri dengan baik. Di tengah kesibukan kamu tetap tidak melupakan sumber kebahagiaan dirimu. Kamu tetap memberi kebebasan bagi diri sendiri untuk menekuninya meskipun hanya sejenak.

Diri sendiri juga butuh ruang berekspresi. Selama itu baik, kamu boleh menyalurkan gagasan, pemikiran, maupun mengembangkan bakat dan potensi. Saat kamu bisa memberi ruang berekspresi bagi diri sendiri, hidup terasa lebih bahagia.

Baca Juga: 5 Cara Dapatkan Kebebasan dalam Menjalani Kehidupan

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya