5 Tanda Kehidupanmu Gak Seimbang, Bikin Kamu Cepat Lelah!

Kamu cenderung fokus pada salah satu urusan  

Setiap orang tentu memiliki rutinitas kesibukan masing-masing. Entah itu disibukkan dengan urusan dunia kerja maupun kesibukan urusan pribadi. Tidak jarang banyaknya tuntutan kesibukan yang harus dijalani dalam waktu hampir berdekatan membuatmu kalang kabut.

Jika hal ini terjadi dalam waktu yang singkat tentu bukan suatu masalah. Tapi yang jadi pertanyaan, bagaimana jika hal ini terjadi secara berkelanjutan? Bukan tidak mungkin keseimbangan hidupmu akan terganggu. Berikut ini merupakan lima tanda bahwa kehidupanmu sedang tidak seimbang.

1. Banyak bermalasan

5 Tanda Kehidupanmu Gak Seimbang, Bikin Kamu Cepat Lelah!ilustrasi bermalasan (pexels.com/Karolina Grabowska)

Kemalasan sudah tentu menjadi sifat kurang baik yang tertanam dalam diri setiap orang. Namun demikian, ini kembali lagi pada bagaimana kita mengendalikannya. Apakah memilih larut dalam kemalasan atau sebaliknya? Lalu, melawan hal tersebut dan segera bangkit untuk memulai kegiatan?

Menghabiskan banyak waktu untuk bermalasan merupakan salah satu fakta yang menunjukkan bahwa kehidupanmu sedang berjalan tidak seimbang. Kamu tidak bisa menyesuaikan waktu secara cermat terkait kapan harus beraktivitas dan kapan kamu harus bersantai.

2. Bekerja sampai di luar batas wajar

5 Tanda Kehidupanmu Gak Seimbang, Bikin Kamu Cepat Lelah!ilustrasi mengetik (pexels.com/Kampus Production)

Pernahkah kamu memaksakan diri bekerja sepanjang hari? Dengan alasan bekerja keras, kamu mengharuskan dirimu untuk bekerja sampai di luar batas wajar. Jika sesekali kamu melakukan itu bukan suatu masalah. Tapi jika dilakukan setiap hari, tentu kebiasaan ini harus segera diubah.

Terus bekerja di luar batas wajar merupakan fakta bahwa kehidupanmu sedang tidak seimbang. Padahal mengatur waktu secara cermat dalam bekerja itu penting, lho. Bagaimana pun juga, memaksa untuk bekerja sampai di luar batas wajar justru membuat kinerja jadi tidak optimal.

3. Menekan diri secara berlebihan

5 Tanda Kehidupanmu Gak Seimbang, Bikin Kamu Cepat Lelah!ilustrasi mengetik (pexels.com/Cottonbro)
dm-player

Sebagai manusia yang memiliki keinginan, tentu kita pernah berharap segala sesuatunya tercapai dengan sempurna. Sebenarnya tidak ada yang salah dengan keinginan tersbeut. Tapi yang jadi catatan ketika hal itu dijadikan sebuah keharusan mutlak yang membuatmu menekan diri sendiri secara berlebihan.

Tapi tahukah kamu, perilaku yang demikian ini termasuk fakta yang menunjukkan bahwa kehidupanmu sedang berjalan tidak seimbang, lho. Obsesi dengan kesempurnaan yang berlebihan membuatmu lupa dengan yang lain sehingga banyak hal penting berakhir terbengkalai.

Baca Juga: 5 Tips Bikin Hati dan Pikiran Selalu Berenergi Positif, Hidup Seimbang

4. Hanya memerhatikan satu urusan tertentu

5 Tanda Kehidupanmu Gak Seimbang, Bikin Kamu Cepat Lelah!ilustrasi mengetik (pexels.com/Yan Krukov)

Jika kita berbicara tentang urusan, rasa-rasanya setiap orang pasti memiliki urusan hidupnya masing-masing. Bahkan urusan hidup antara satu orang dengan yang lainnya sudah pasti berbeda. Tidak jarang kamu memiliki banyak urusan yang harus diselesaikan dalam satu waktu bersamaan.

Salah satu fakta yang menunjukkan bahwa kehidupanmu sedang berat sebelah yaitu hanya memperhatikan satu urusan tertentu. Kamu menganggap urusan lain tidak penting bahkan melupakannya. Padahal apa yang kamu anggap sepele tersebut bisa saja berpotensi menimbulkan masalah di kemudian hari.

5. Mengabaikan waktu istirahat

5 Tanda Kehidupanmu Gak Seimbang, Bikin Kamu Cepat Lelah!ilustrasi menatap laptop (pexels.com/Thirdman)

Ditekan dengan rutinitas kesibukan yang tidak ada habisnya, seringkali kita melupakan waktu beristirahat. Karena alasan memilih kerja keras, kita larut dalam urusan dunia kerja dan mengesampingkan beragam urusan penting yang lain. Padahal ini bukan sikap yang bijak, lho.

Mengabaikan waktu istirahat merupakan salah satu alasan yang menunjukkan bahwa kehidupanmu sedang berjalan tidak seimbang. Padahal ibarat mesin, dirimu juga perlu diistirahatkan, lho. Mengabaikan waktu istirahat hanya akan membuat kinerjamu semakin tidak maksimal.

Setiap orang tentu memiliki rutinitas kesibukan masing-masing. Banyaknya kesibukan yang harus diselesaikan seringkali membuat kita kalang kabut. Jika kamu merasa mengalami fakta di atas, segera sadari, ya. Itu tandanya kehidupanmu sedang berjalan tidak seimbang.

Baca Juga: 5 Praktik Harian Ini Bisa Membantumu Memiliki Kehidupan yang Seimbang

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya