5 Hal yang Biasa Dilakukan Introvert Ketika Sedang Kesepian

Introvert juga butuh bersosialisasi, lho!

Jika kamu seorang introvert, kamu pasti sudah terbiasa dengan suasana sepi dan sendiri. Namun bukan berarti seorang introvert tidak pernah merasa kesepian ya, mereka juga butuh berinteraksi dengan orang, dan butuh hiburan. Jika kamu mau tahu, hal apa saja yang biasa dilakukan seorang introvert saat kesepian. Yuk, cari tahu dari lima hal ini yang biasa dilakukan saat seorang introvert kesepian.

1. Menghubungi teman dekat 

5 Hal yang Biasa Dilakukan Introvert Ketika Sedang Kesepianilustrasi menelpon (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Seseorang yang memiliki kepribadian introvert adalah seseorang yang mempunyai sedikit teman, karena bagi seorang introvert ia harus menemukan teman yang sefrekuensi dengannya. Jika ia sudah menemukan teman yang sefrekuensi, ia akan betah mengobrol lama-lama dengan temannya ini. Karena itu, jika orang introvert sedang kesepian, hal yang pertama kali dia lakukan adalah menghubungi teman dekatnya.


Untuk mengatasi rasa sepinya, orang yang memiliki kepribadian introvert akan menelepon teman dekatnya. Agar bisa mengobrol banyak hal yang membuat orang introvert merasa senang dan betah berlama-lama dengan perbincangan ini. Seorang introvert sebenarnya bukan tipe orang yang suka ditelepon, ia tidak terlalu suka ketika ada panggilan telepon masuk dari orang yang tidak dikenalnya, atau bahkan dari orang yang tidak terlalu dekat dengannya. Namun ia akan langsung mengangkat, atau bahkan menelpon teman dekatnya terlebih dahulu, untuk sekedar membunuh sepinya, dan tentu saja obrolan seorang introvert dengan teman dekatnya pasti akan sangat berkualitas.

2. Bertemu dengan teman dekatnya 

5 Hal yang Biasa Dilakukan Introvert Ketika Sedang Kesepianilustrasi bertemu teman (pexels.com/Karolina Grabowska)

Jika menghubungi lewat telepon tidak cukup untuk mengatasi kesepian orang introvert, ia akan mengajak teman dekatnya untuk bertemu. Sekedar mengobrol atau melepas penat bersama temannya. Seorang introvert memang paling anti bertemu dengan orang, apalagi jika hanya untuk sekedar berbasa-basi mengobrol hal yang tidak penting. Tetapi, lain halnya jika ia yang ingin bertemu, apalagi jika ia bertemu dengan teman dekatnya. Ia akan merelakan waktu berharganya untuk bertemu dengan teman dekatnya. 

Bagi kamu yang dekat dengan orang yang berkepribadian introvert, berbangga hatilah, karena orang introvert tidak sering berinteraksi dengan orang-orang sekitarnya. Jika kamu termasuk salah satu orang yang menjadi teman dekat seorang introvert, itu berarti kamu mendapatkan tempat terspesial di hatinya. 

Baca Juga: 7 Ras Kucing Terbaik untuk Para Introvert, Gak Ganggu Me Time Kamu

3. Menonton film

5 Hal yang Biasa Dilakukan Introvert Ketika Sedang Kesepianilustrasi menonton film (pexel.com/RODNAE Productions)
dm-player

Menonton film bagi seorang introvert adalah salah satu hal yang istimewa, karena ia tidak  terlalu suka berinteraksi dengan orang di sekitarnya. Jika ia merasa kesepian, dan butuh seorang teman untuk mengobrol, tetapi teman-teman dekatnya sedang tidak ada waktu, maka ia akan berinisiatif sendiri untuk menonton film. 

Orang introvert bukan tipe orang yang mudah berbaur kepada orang yang baru ia kenal, jika kamu termasuk tipe orang introvert yang pemalu, dan merasa tidak percaya diri untuk menonton film sendirian di bioskop, kamu bisa mencoba untuk menonton film dari layanan streaming untuk menonton acara TV, atau berbagai macam film dari mancanegara. Tetap berdiam diri di kamar, menyalakan acara TV atau film favoritmu dan jangan lupa untuk menyiapkan camilan kesukaanmu ya, maka rasa kesepianmu itu akan sedikit menghilang. 

4. Mendengarkan musik 

5 Hal yang Biasa Dilakukan Introvert Ketika Sedang Kesepianilustrasi mendengarkan musik (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Orang introvert dengan sejuta macam kesibukan biasanya jarang meluangkan waktunya, untuk bertemu dengan temannya, atau bahkan juga tidak bisa menonton acara kesukaannya meskipun hanya lewat laptop. Namun, untuk mengatasi rasa kesepiannya di tengah kesibukannya, orang introvert biasanya membunuh rasa sepinya dengan mendengarkan musik favoritnya ataupun mendengarkan podcast yang dia sukai, dengan begitu ia pun tidak akan merasa kesepian di tengah kesibukannya menjalani segudang aktivitasnya. 

Mendengarkan musik atau podcast favorit bagi orang introvert, adalah sesuatu hal yang membuatnya merasa nyaman, karena dia tidak harus berkomunikasi dengan banyak orang yang ada di sekitarnya. Bukannya sombong, tipe orang introvert memang merasa tenaganya terkuras habis, jika berinteraksi dengan banyak orang, maka dari itu ia lebih nyaman membunuh rasa sepinya dengan mendengarkan musik atau sekedar mendengarkan podcast favoritnya. 

5. Jalan-jalan 

5 Hal yang Biasa Dilakukan Introvert Ketika Sedang Kesepianilustrasi jalan-jalan (pexels.com/Noelle Otto)

Jika orang yang memiliki kepribadian introvert sudah benar-benar merasa kesepian, maka biasanya ia akan pergi jalan-jalan untuk sekedar mencari udara segar, atau menyegarkan pikirannya. Orang introvert memang tidak suka tempat-tempat yang ramai orang, ia lebih suka menyendiri. Namun bukan berarti orang introvert tidak butuh jalan-jalan atau tidak butuh hiburan. Karena itu biasanya jika orang introvert benar-benar sudah bosan dan merasa kesepian, ia biasanya keluar dari rumahnya untuk jalan-jalan. 

Orang yang memiliki kepribadian introvert biasanya lebih suka jalan-jalan ke taman, atau ke tempat rekreasi yang biasanya tidak terlalu banyak pengunjung. Terkadang, ia juga lebih suka ke mal untuk sekedar melihat-lihat baju atau buku di toko buku. 

Seorang introvert bukanlah orang yang anti bersosialisasi, ia hanyalah orang yang lebih menyukai ketenangan dan kesendirian, jika ia terlalu lama di tempat publik dan berinteraksi dengan banyak orang, tenaganya akan terkuras habis. Tenang saja, jika orang introvert sudah merasa kesepian dan bosan, ia akan mencari cara agar dapat menghibur dirinya sendiri. Jadi, bukannya orang introvert anti bersosialisasi ya, tapi memang kepribadiannya seperti itu. 

Baca Juga: Mengenal Introvert: Suka Menyendiri, tapi Bukan Benci Sosialisasi

Myra Laoshi Photo Verified Writer Myra Laoshi

Teacher, Writer, Translator. Follow my Instagram : myra.laoshi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya