Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!

Bawa nuansa ala kafe ke rumahmu

Dewasa ini para pecinta kopi semakin dimanjakan dengan menjamurnya beragam coffee shop di berbagai tempat. Kini, menikmati secangkir kafein setiap harinya menjadi gaya hidup baru. Dianggap cocok mendukung rutinitas kerja atau belajar yang menguras otak hingga buat penat. Untuk itu, saat ini bisa membuat kopi sendiri hingga memiliki sudut tersendiri di rumah untuk meracik kopi mulai jadi pertimbangan.

Di lain sisi, menikmati coffee time di rumah bisa memgakrabkan keluarga, loh. Namun, mungkin kamu masih bingung langkah apa saja yang harus kamu lakukan ketika memulai dekorasi coffee bar impianmu di rumah. Wujudkan impian menyenang itu, dengan ikuti beberapa tips di bawah ini. Kamu mungkin tak perlu terlalu repot sering ke coffee shop lagi setiap harinya!

1. Tentukan dahulu gaya coffee bar seperti apa yang kamu inginkan

Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (lovecreatecelebrate.com)

Ada beberapa desain coffee bar yang bisa kamu pilih di rumah. Mulai dari lemari tertutup yang lebih seperti tempat persembunyian hingga model open coffee bar.  Ketika kamu menempatkan coffee bar dalam lemari tertutup, ruang penyimpanan yang kamu miliki mungkin bisa lebih banyak.

Sementara untuk yang berdesain terbuka di atas. Memberi kesempatanmu lebih mengeksplorasi mini coffee bar di rumah sebagai dekorasi yang manis.

2. Perhatikan tempat penyimpanan yang memadai di coffee bar

Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (livingetc.com)

Saat memutuskan membuat coffee bar di rumah, ada beberapa hal yang harus kamu pertimbangkan untuk tempat penyimpanan di dapur rumah. Mulai dari ukuran tempat pembuatan kopi hingga ukuran tinggi gelas yang akan sesuai dan tepat ketika diletakkan di lemari penyimpanan gelas di coffee bar.

Ketika kamu telah memiliki rak dengan ukuran yang sempurna untuk menyimpan koleksi gelas atau mug coffee, itu akan memberikan lebih banyak tempat penyimpanan.

Baca Juga: Nongkrong Asyik yang Ramah Kantong di Teko Coffee Kendari

3. Sediakan sink di meja coffee bar-mu

Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (livingetc.com)

Untuk menjaganya tetap rapi sekaligus praktis, kamu bisa membuat meja coffee bar yang terpisah dari lemari kabinet dapurmu. Buat sink tersendiri yang akan memudahkan saat ingin membuat air panas untuk menyeduh kopimu. 

Setelah selesai menikmati kopi bersama orang-orang tersayang, kamu bisa langsung merapikan kembali gelas-gelas yang digunakan. Sudut coffee bar ini cocok untuk kamu si pecinta kopi dan ingin memberikan sudut istimewa saat menikmati istirahat untuk coffee time!

4. Sembunyikan coffee bar di balik pintu kabinet dapur

dm-player
Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (eye-swoon.com)

Menurut Desainer Kate Walker dari Kate Walker Design, jenis pintu paling nyaman untuk menyembunyikan coffee bar ada beberapa. Di antaranya pintu lipat yang praktis dibuka atau pintu geser jika kamu memiliki area dapur yang tidak terlalu luas.

Menyembunyikan coffee bar di dalam kitchen cabinet menjadikan dapurmu seperti bunglon. Bisa berubah menjadi area yang kamu inginkan sesuai dengan kepribadianmu. 

5. Pocket door untuk sembunyikan area sudut coffee bar

Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (livingetc.com)

Tidak hanya meja coffee bar yang bisa kamu sembunyikan. Kamu juga bisa menjadika area sudut khusus untuk coffee bar dan menyembunyikannya di balik pocket door. Jadikan coffee bar sebagai pantry kecil yang manis.

Pastikan pintu yang digunakan untuk ke pantry coffee bar ini memiliki jenis furnitur atau warna yang sama dengan lemari kabinet dapur. Menjadi seperti ruangan tersembunyi di dapur sekaligus bisa tetap menjaga kerapian dapur.

6. Maksimalkan dekorasi open coffee bar dengan wallpaper

Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (jeanstofferdesign.com)

Beberapa langkah ide membuat coffee bar di atas mungkin juga tidak berlaku jika kamu justru lebih ingin memamerkan area coffee bar-mu di rumah. Sebaliknya, jika kamu ingin membawa nuansa kafe ke dalam rumah, coba maksimal dekorasi sudut coffee bar ini.

Seperti ide dekorasi  coffee bar dari Jean Stoffer Design di atas. Coffee bar semakin elegan dengan wallpaper minimalis dan lampu gantung yang menawan. Gantungkan juga lukisan berseni yang menambah nuansa ala kafe mewah.

7. Ciptakan mini farmhouse coffee bar ala kafe instragamable

Family Time Semakin Seru, 7 Ide Wujudkan Coffee Bar ala Kafe di Rumah!inspirasi desain coffee bar di rumah (instagram.com/mylifeondoecourt)

Nah, buat kamu yang mungkin tidak ingin menyisihkan banyak budget untuk membuat coffee bar di rumah, kamu bisa membuat mini coffee bar sederhana seperti di atas. Cukup menggunakan furnitur yang sudah ada atau membeli furnitur meja dresser khusus dengan bentuk unik. Kemudian, tata menjadi coffee bar dengan tambahan beberapa ambalan di atasnya. Dekorasi dengan koleksi gelas atau cangkir-cangkir kopi yang cantik. Juga pilih item dekoratif ala kafe seperti papan tulis mini yang dituliskan "Coffee Shop Area"  dan sebagainya.

Memiliki coffee bar di rumah, ide yang bagus bukan? Terutama jika satu keluargamu memang menyukai waktu mengopi khusus dari sepanjang hari. Siapa tahu, keberadaan coffee bar ini juga bisa mempererat kedekatan dan kehangatan saat kumpul bersama keluarga. Tidak melulu harus kopi, menyeduh teh, matcha, bahkan wedang jahe hangat juga bisa dilakukan di coffee bar di rumah ini!

Baca Juga: 6 Ide Dekorasi Kamar Berdasarkan Tipe Kepribadian, Bikin Betah!

Nadhifa Salsabila Kurnia Photo Verified Writer Nadhifa Salsabila Kurnia

Pencinta literasi penyuka fiksi, menulis kapan dan dimana saja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya