5 Nyinyiran Orang Ini Gak Boleh Membuatmu Galau, Tetap Semangat!

Tersenyumlah, sebab hanya kamu yang paling tahu

Setiap orang berhak berkomentar untuk orang lain. Tapi tidak untuk menyakiti bahkan membuat ia minder dengan apapun yang ia miliki. Begitulah setidaknya yang ingin kita katakan untuk mereka yang banyak mengkritik tanpa memberi saran saat kita salah. Ya, nyinyiran banyak macamnya, termasuk yang membuat kita sering tidak yakin dan meragukan diri sendiri.

Tapi kita pun harus tahu, apa pun kritikan yang diberikan. Hanya kitalah yang paling tahu keadaannya seperti apa. Tidak bisa mereka yang mengontrol kita, sebab kitalah yang bisa menyeleksi kritikan atau nyirinyiran mana yang tidak boleh membuat galau.

1. Mereka yang menilai hanya dari penampilan fisik kita

5 Nyinyiran Orang Ini Gak Boleh Membuatmu Galau, Tetap Semangat!dramabeans.com

Banyak orang yang belum sadar bahwa telah berlebihan mengkritik orang lain, terlebih untuk urusan fisik seseorang. Beberapa orang tentu tidak memikirkan kritikan tersebut, namun bagaimana dengan orang lainnya?

Ya, untuk kamu yang sering galau karena kritikan tentang fisikmu, maka jangan galau lagi. Sulit memang untuk tidak mendengar bahkan sudah terlanjur masuk ke dalam hati. Namun ingatlah, bahwa Tuhan memberikanmu fisik seperti ini dalam kadar dan porsi yang terbaik. Jika mereka membandingkanmu dengan lainnya, jangan marah. Mereka hanya belum tahu bagaimana memujimu dengan apa yang kamu miliki.

2. Tak pernah tahu, tapi menghakimimu yang belum dapat kerja

5 Nyinyiran Orang Ini Gak Boleh Membuatmu Galau, Tetap Semangat!instagram.com/kdrama.official

Tak lepas dari urusan fisik, bagi kamu yang belum mendapat pekerjaan bahkan setelah lama lulus kuliah, tak lepas dari nyinyiran orang di sekitar. Mulai dari teman sendiri sampai tetangga.

Alih-alih merekomendasikan, mereka hanya mengkritik caramu yang salah. Namun bukan berarti hal ini membuatmu tak bersemangat.

Kamu mungkin bersedih bahkan terpuruk karena tak ada yang mendukungmu. Tapi ini kesempatanmu untuk membuktikan kepada mereka yang tak percaya bahwa kamu pun bisa. Tak perlu banyak bicara, kamu cukup berusaha dan menunjukkan hasilnya.

3. Kamu yang lebih nyaman di rumah daripada hangout

5 Nyinyiran Orang Ini Gak Boleh Membuatmu Galau, Tetap Semangat!wwgossip.com
dm-player

Kamu yang seorang introvert mungkin akan lebih nyaman berada di rumah daripada di tengah kerumunan orang. Saat semua teman-temanmu hangout ke mall atau liburan ke luar kota, kamu memilih menghabiskan waktu liburmu untuk di rumah.

Bukannya tak melakukan apapun, kamu punya banyak waktu untuk menikmati hobimu. Ya, meski banyak orang yang mengatakan kamu kudet atau kuper.

Jangan berkecil hati. Ingatlah, kamu pun sangat istimewa. Kamu bisa menjadi luar biasa meski berbeda dari orang di luar sana.

4. Tak kunjung dapat pendamping hidup

5 Nyinyiran Orang Ini Gak Boleh Membuatmu Galau, Tetap Semangat!dramapanda.com

Yang satu ini sudah pasti akan jadi bahan nyinyiran yang sangat hangat. Kamu yang tak kunjung menggandeng seseorang di berbagai acara penting, bahkan tak juga menemukan pendamping di usia yang tak lagi muda. Banyak yang mengira kamu terlalu jual mahal, menutup diri bahkan tak jarang juga yang memaksamu untuk melakukan kencan buta.

Tapi yang harus kamu tahu, cinta datang di waktu yang tepat. Juga di waktu yang benar-benar siap menurutmu. Jangan takut jika mereka masih nyinyir, kamulah yang paling memahami hatimu. Bersabarlah dengan apa yang mereka katakan.

5. Kamu yang menyukai hal berbeda dari temanmu

5 Nyinyiran Orang Ini Gak Boleh Membuatmu Galau, Tetap Semangat!onehallyu.com

Memiliki hobi, kesukaan bahkan pemikiran yang berbeda dari kebanyakan orang sudah pasti tidak lepas dari nyinyiran orang lain. Kamu yang berusaha berdiri di atas prinsip hidupmu, di atas keyakinanmu mungkin akan mendapatkan kontra dari mereka yang tak sepaham.

Tapi jangan berkecil hati. Kamu harus tetap yakin, selama kamu tidak melakukan kesalahan dan tidak menyakiti dia, jangan menyerah. Kamu punya keunikan yang belum diterima mereka. Kamu tetap bisa menjadi dirimu sendiri.

Ya, kamu mungkin jengah dengan nyinyiran orang lain atas hidupmu. Tapi ingatlah mereka mengkritik bahkan menentangmu sudah berarti mereka memperhatikanmu. Suka tidak suka mereka sudah menunjukkan ketertarikannya kepadamu.

Mereka ingin kamu mendapatkan yang terbaik, terlepas apakah itu menurut versimu atau versi mereka. Tapi tetap jangan membenci mereka. Tersenyumlah sebab sampai saat ini keberadaanmu tetap memberikan banyak pengaruh bagi sekitarmu!

Nelsi Islamiyati Photo Verified Writer Nelsi Islamiyati

Menulis adalah salah satu terapi terbaik saat kita mulai lelah berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya