5 Kerugian yang Kamu Alami Jika Sulit Menolak Permintaan Orang

Kamu tetap bisa menolak & menjaga hubungan baik kok

Sebagai manusia kita hidup berdampingan dengan orang lain. Bukan hal yang salah jika kita ingin diperlakukan baik, setelah memperlakukan orang lain dengan cara terbaik yang kita bisa. Kita tak hanya akan melihat orang yang kesusahan di sekitar kita, tapi akan ada perasaan ingin segera membantunya. Sampai kita pun sulit untuk berkata 'tidak' jika orang lain meminta bantuan kita.

Hal itu bukanlah sesuatu yang salah. Tapi jika terlalu terbiasa melakukannya, tentu akan membuat kita rugi. Sulitnya berkata tidak memberikan banyak kesusahan bagi diri kita sendiri. Beberapa kerugian yang mungkin kita alami nantinya, seperti:

1. Urusan pribadimu menjadi tidak beraturan

5 Kerugian yang Kamu Alami Jika Sulit Menolak Permintaan Orangunsplash.com/@rawpixel

Kita ingin membantu orang lain, meringankan beban mereka atau sekedar karena tidak ingin mendengar mereka mengeluh pada kita. Banyak hal yang kita korbankan untuk bisa membantu mereka. Semua yang tidak bisa kita lakukan akan kita usahakan semaksimal mungkin. Sehingga tidak ada kata "tidak" bagi mereka.

Tapi di satu sisi, kita lupa jika kita juga memiliki urusan yang tidak kalah penting dari mereka. Kita bisa saja membantu meringankan beban mereka. Tapi kita menjadi menyepelekan dan menganggap remeh tugas kita sendiri. Sehingga banyak tugas dan tanggungjawab yang mungkin terbengkalai. Urusan pribadi kita seolah tidak penting lagi, dan semua tak beraturan lagi. 

2. Banyak yang menganggapmu mudah diatur

5 Kerugian yang Kamu Alami Jika Sulit Menolak Permintaan Orangunsplash.com/@rawpixel

Saat orang lain meminta bantuanmu, kamu sulit berkata tidak. Di saat mereka tak meminta bantuan padamu, kamu pun akan menawarkan bantuan kepada mereka. Jelas, dari sini mereka menganggapmu adalah orang yang baik. Tapi bisa jadi sikapmu yang dengan mudah berkata "ya" membuat banyak orang berpikir bahwa kamu adalah orang yang mudah diatur.

Kamu seolah memprioritaskan orang lain di atas kepentinganmu sendiri. Kamu menjadi lebih lalai kepada tugas dan tanggungjawab yang harus kamu selesaikan. Karena lebih mengutamakan orang lain. Mereka seolah bisa meminta bantuan hingga menyuruhmu ini dan itu kapan saja. Tanpa memikirkan kamu pun harus menyelesaikan tugas lain, selain membantu mereka.

Baca Juga: Banyak Tawaran, 5 Cara Berkata Tidak Tanpa Merasa Bersalah

3. Kamu seolah tak memiliki ketegasan dalam bersikap

dm-player
5 Kerugian yang Kamu Alami Jika Sulit Menolak Permintaan Orangunsplash.com/@rawpixel

Sikapmu yang mudah berkata 'YA' membuat orang lain menganggap kamu adalah orang yang tak tegas. Sikapmu mudah sekali dibentuk oleh orang lain. Kamu tak memiliki pendirian yang membuat orang mudah memperlakukanmu semau mereka. Dengan niat baikmu yang ingin membantu orang lain, tapi di balik itu kamu pun tak memiliki ketegasan untuk menjadi dirimu sendiri.

Menjadi manusia yang harus saling tolong menolong adalah hal yang baik. Tapi bukan berarti kamu tak memikirkan dan meremehkan dirimu sendiri. Kamu harus tegas pada dirimu maupun orang lain. Jika memang kamu tak mampu melakukan, jangan memaksakan dirimu. Kamu berhak untuk menolak dengan cara yang baik. Kamu tak harus membuat dirimu repot hanya karena ingin menolong orang lain.

4. Tak semua orang ingin bersikap baik sepertimu

5 Kerugian yang Kamu Alami Jika Sulit Menolak Permintaan Orangunsplash.com/@rawpixel

Banyak alasan yang membuatmu bisa menolak berkata 'ya' untuk orang lain. Salah satunya adalah kepekaanmu untuk berpikir bahwa tak semua orang ingin bersikap baik sepertimu. Membantu orang memang tak boleh pamrih. Semua harus dilakukan dengan ikhlas dan penuh ketulusan. Tapi bagaimanapun kita sebagai manusia, kita juga ingin diperlakukan baik oleh orang lain.

Di saat kita sulit menolak permintaan ataupun perintah orang lain, di situ pula kita akan mudah kecewa jika orang yang kita bantu ternyata tak membalas kebaikan kita. Daripada memaksa orang lain atau membenci mereka yang tak bersikap baik sepertimu. Bukankah menolak sejak awal adalah salah satu hal yang lebih baik?

5. Profesionalitasmu akan diragukan

5 Kerugian yang Kamu Alami Jika Sulit Menolak Permintaan Orangunsplash.com/@brookecagle

Dalam dunia kerja, kamu tak hanya dituntut untuk menyelesaikan tugas dengan skill, tapi juga dengan sikap yang baik. Di dunia kerja, dimana setiap waktu adalah persaingan kamu dan semua orang di sekitarmu sedang berupaya menjadi yang terbaik dengan menyelesaikan urusan kalian sendiri. Ya, meski kamu akan membantu dan meminta bantuan orang lain. Tapi ada kalanya kamu harus berani menolak jika orang lain meminta bantuanmu.

Kenapa? Sebab, di dalam dunia profesional kamu tak hanya memikirkan pekerjaan orang lain dan mengabaikan pekerjaan dan tanggungjawabmu sendiri. Ada kalanya kamu harus bersikap masa bodoh di saat kamu sudah dikejar deadline atau target. Kamu boleh menolak dan menyelesaikan pekerjaanmu lebih dulu. Baru setelah itu kamu bisa membantu orang lain yang ada di sekitarmu. Dengan begitu kamu tidak akan mempertaruhkan pekerjaan maupun profesionalitasmu di dalam pekerjaan.

Baca Juga: 5 Kalimat Efektif Menolak Ajakan Teman buat Kamu yang Gak Enakan

Nelsi Islamiyati Photo Verified Writer Nelsi Islamiyati

Menulis adalah salah satu terapi terbaik saat kita mulai lelah berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya