5 Alasan Kamu Perlu Menghindari Utang, Jadi Beban!

Menghindari utang juga demi membangun kesejahteraan

Meminjam uang menjadi metode paling mudah dan paling cepat untuk mendapatkan uang sekaligus. Entah pemakaian uang yang dipinjam tersebut untuk memenuhi berbagai kebutuhan hingga modal usaha yang diperlukan. Namun, tahukah kamu bahwa memiliki utang bisa menjadi tanda awal bahaya muncul.

Banyak sekali orang yang memiliki utang hingga menumpuk, akhirnya menjadi tagihan besar dan tidak mampu untuk membayar. Tentu utang tersebut bisa menjadi malapetaka bila kita sendiri tidak bisa mengelola keuangan. Apalagi kalau kita tidak tahu tujuan dan alasan yang pasti dari peminjaman uang tersebut. Maka dari itulah ada beberapa alasan mengapa sebaiknya kamu lebih baik menghindari utang dari suatu hal yang sekiranya masih bisa kamu usahakan.

1. Takut menjadi kebiasaan dan tidak terkontrol

5 Alasan Kamu Perlu Menghindari Utang, Jadi Beban!ilustrasi uang (pexels.com/Karolina Grabowska)

Mungkin saja kamu sedang dihadapkan pada suatu kebutuhan yang mendadak sehingga tidak ada pilihan lain selain harus meminjam uang kepada seseorang. Untuk situasi mendadak dan tidak ada persiapan keuangan sebelumnya, mungkin kamu boleh-boleh aja sesekali meminjam uang tersebut. Namun, uang yang dipinjamkan itu sebisa mungkin harus bisa secepatnya dikembalikan.

Ini bisa menjadi pelajaran bahwa persiapan secara finansial itu sangat penting untuk jaga-jaga. Saat kamu sedang membutuhkan, uang darurat tersebut sudah dipersiapkan sebelumnya. Hal ini juga untuk menghindari kebiasaan memiliki utang yang pada akhirnya menjadi beban.

2. Belajar untuk mulai mandiri

5 Alasan Kamu Perlu Menghindari Utang, Jadi Beban!ilustrasi uang (pexels.com/ Tima Miroshnichenko)

Salah satu alasan mengapa kamu harus menghidari utang adalah supaya kamu bisa mulai membangun kemandirian kamu secara finansial. Dengan adanya kemandirian secara finansial, kamu jadi tidak perlu lagi meminjam uang kesana kemari hanya sekadar untuk memenuhi kebutuhan pribadi.

Kemandirian juga membuatmu tidak mudah untuk bisa meminjam uang kepada orang lain. Kamu diharuskan mencari cara terlebih dahulu bagaimana bisa menghasilkan uang tanpa harus ribet dan capek terus-terusan meminjam uang pada orang lain.

Baca Juga: 5 Tips Menghindari Gaya Hidup Konsumtif, Perlu Strategi! 

3. Menghindari stres dan tekanan beban

dm-player
5 Alasan Kamu Perlu Menghindari Utang, Jadi Beban!ilustrasi uang (pexels.com/ Tima Miroshnichenko)

Memiliki banyak utang menjadi tekanan beban yang terus berkepanjangan bila tidak bisa secepatnya diatasi. Hal seperti ini malah akan mengundang rasa stres, cemas, dan khwatir akibat terjebak dari beban utang yang tidak sedikit. Maka dari itulah ini menjadi alasan mengapa kamu sebaiknya sebisa mungkin untuk menghindari utang.

Karena ketidakmampuan membayar utang justru membuatmu terjebak hingga harus berpikir ekstra bagaimana cara bisa melunasinya, apalagi adanya tambahan bunga yang semakin menumpuk. Sebab, tujuan menghindari utang juga demi kesejahteraan dan kebebasaan diri sendiri tanpa harus di kejar-kejar utang.

4. Belajar menghemat uang untuk jangka panjang

5 Alasan Kamu Perlu Menghindari Utang, Jadi Beban!ilustrasi uang (pexels.com/ Tima Miroshnichenko)

Menghindari utang juga sangat baik supaya kamu juga jadi tidak kebiasaan dalam memiliki utang. Alih-alih menyepelekan soal nilai utang yang dimiliki karena masih bisa dengan mudah untuk membayarnya. Namun, jikalau disepelekan bahkan jadi kebiasaan, ini malah jadi pertanda buruk dikala kondisi keuanganmu sedang tidak baik.

Sebab, utang merupakan suatu beban yang harus ditanggung sendiri. Lebih baik kamu bisa mulai belajar untuk menghemat uang dan mempergunakan uang sebaik mungkin. Ini dikarenakan agar bisa lebih mandiri dan tidak melulu bergantung pada utang. Justru dengan belajar menghemat uang akan membuahkan hasil yang luar biasa pula demi masa jangka panjangmu.

5. Bisa membangun kestabilan finansial

5 Alasan Kamu Perlu Menghindari Utang, Jadi Beban!ilustrasi keuangan (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Seseorang yang berhasil membangun kestabilan finansial berarti ialah orang yang mampu mengelola keuangan dengan baik. Begitu pun dengan seseorang yang mengerti akan pengelolaan uang, ia akan lebih baik menghidari utang untuk sesuatu hal yang tidak begitu penting. Ia akan terlebih dahulu memperkirakan bagaimana ke depannya dan dampak yang didapat dari utang tersebut.

Jikalau ia tetap memiliki utang, pastinya ia sudah memiliki rencana yang matang dan persiapan yang memadai, semisal untuk menambah modal usaha atau lain sebagainya. Maka dari itulah, perlu menghindari utang juga bisa menjadi titik awal supaya bisa membangun finansial yang sehat. Sehingga, untuk segalanya kamu sudah tidak perlu lagi melakukan peminjaman uang kepada orang lain.

Memang tidak ada salahnya kamu meminjam uang, namun disarankan lebih baik hanya sesekali. Jangan keseringan, apalagi sampai bergantung pada utang. Karena beberapa alasan di atas kamu harus menghindari utang ialah demi kebaikan dan kesejahteraan dirimu sendiri. Mulailah bangun untuk bisa mandiri secara finansial sehingga kamu pun bisa menjalani hidup dengan sejahtera.

Baca Juga: Bunga Utang Semakin Tinggi, Beban Keuangan PGE Meroket 208 Persen

Alisa Photo Verified Writer Alisa

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya