Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan Ini

Udah bikin goal setting?

Setiap orang pasti ingin kualitas dirinya bertambah. Bedanya, ada yang langsung action, ada juga yang cuma wacana. Tantangan yang berhasil kamu lewati tahap demi tahap, tentu bakal membuat potensimu makin terasah dan bernilai lebih mahal. Kualitasmu yang berubah makin baik inilah yang disebut sebagai proses naik level dalam kehidupan.

Kamu sendiri yang harus membentuk kualitasmu dengan merangkai tujuan hidup dan keluar dari zona nyaman. Tapi kalau 6 pertanyaan berikut gak bisa kamu jawab, jangan harap kualitasmu berubah. 

1. Sudah menulis apa impianmu?

Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan Iniunsplash.com/Alexis Brown

Kalau belum, kamu harus tulis segera! Karena gak punya impian itu sama seperti gak punya tujuan hidup. Kamu gak tahu kemana harus melangkah dan apa yang harus diraih. Akhirnya kamu cuma melakukan hal biasa dan jadi orang biasa aja.

Coba gali apa bakatmu dan tanyakan apa yang benar-benar kamu inginkan. Kamu harus punya tekad bulat dan gak boleh hidup sekadar mengikuti komentar orang lain. 

Kepuasan terbesar itu bukan hanya tahu apa bakatmu, tapi kamu mampu mengoptimalkan bakat tersebut supaya impianmu tercapai, bahkan dari potensi itu kamu bisa berkontribusi membahagiakan orang lain.

2. sudahkah kamu bikin goal setting?

Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan Iniunsplash.com/Aziz Acharki

Kalau belum, kamu bakal sulit untuk fokus mencapai target! Luangkanlah waktu untuk memetakan impianmu dengan terperinci. Kamu bakal lebih termotivasi kalau punya goal yang jelas, spesifik sekaligus menantang.

Pastikan bahwa impianmu itu realistik dan terukur supaya kamu punya langkah-langkah konkret dan efektif untuk meraihnya. Selebihnya kamu hanya perlu menikmati proses. Ya, proses itulah yang bakal bikin kamu lebih berkualitas.

3. Berapa banyak targetmu setiap waktunya?

Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan IniAlmos Bechtold

Masih mengandalkan mood untuk bertindak meraih impian? Kalau iya, pasti deh selama ini kamu cuma jalan di tempat, bener gak? Kalau kualitasmu mau berubah, tentu harus ada yang kamu korbankan. Semakin banyak target yang kamu terapkan, semakin terasah keahlianmu. Jangan bosan mengulang suatu pekerjaan, sebab dari sanalah kualitasmu meningkat.

dm-player

Berat di awal memang wajar, tapi saat kamu sudah bisa konsisten merampungkan target, semuanya akan menjadi mudah seiring waktu. Yang pasti, kualitasmu bakal melesat melebihi apa yang kamu kira. 

Baca Juga: 7 Ciri Ini Menandakan Bahwa Kamu Memiliki Kualitas Diri yang Baik

4. Sudah tahu latihan apa aja yang perlu kamu lakukan?

Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan Iniinstagram.com/gamalalbinsaid

Misalnya nih, ceritanya kamu mau jadi seorang programmer  yang handal, tapi gak tahu latihan apa yang harus kamu lakukan. Kalau kamu gak mau tahu, artinya impianmu cuma omong doang. Padahal untuk membuat aplikasi atau software, kamu bisa mempelajarinya secara otodidak dari buku, panduan online atau belajar langsung sama senior. 

Intinya dengan tahu latihan apa aja yang perlu kamu kerjakan untuk mencapai impian, setidaknya pikiranmu bakal terfokus pada apa yang harus dikuasai. Kamu gak asal-asalan lagi dalam belajar. Karena kalau asal, kualitasmu gak bakal meningkat.

5. Siapkah kamu dengan segala resiko yang bakal dihadapi?

Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan Iniunsplash.com/ KE ATLAS

Kalau jawabanmu masih ragu, itu artinya kamu belum punya tekad yang bulat untuk bertindak. Kamu gak yakin dengan kemampuan sendiri yang pada akhirnya gak melakukan perubahan apa-apa. 

Semakin tinggi impian dan kualitasmu, memang semakin besar pula tanggung jawab dan resiko yang mungkin terjadi. Begitulah ritmenya. Kalau selamanya kamu bilang gak siap, langkahmu hanya akan jalan di tempat dan kualitasmu juga gak meningkat.

6. Apa kamu bakal menyerah saat usahamu gagal?

Jangan Harap Kualitasmu Berubah Kalau Gak Mampu Jawab 6 Pertanyaan Iniunsplash.com/Daniel space

Kalau kamu gak punya jawaban untuk pertanyaan ini, berarti kamu sendiri ragu akan keberhasilanmu. Saat kamu bertekad memperbaiki kualitas diri, seharusnya kamu siap menerjang segala ujian termasuk kegagalan. Justru dari kegagalan itulah kamu belajar untuk mengambil langkah lebih baik, hingga akhirnya kualitasmu dalam bidang yang ditekuni gak perlu diragukan lagi.

Gaes, itulah keenam pertanyaan yang seharusnya kamu jawab dengan yakin, kalau ingin kualitas hidupmu meningkat. Yuk bulatkan tekad untuk berubah dari sekarang!

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Membangun Kualitas Diri dari Trauma Kegagalan

Nita Nurfitria Photo Verified Writer Nita Nurfitria

Hai !

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya