5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu Maghrib

Daripada gabut, mending ngonten

Wah, masuk zona-zona kritis saat berpuasa nih! Rasanya pengen banget cepat-cepat maghrib supaya bisa berbuka, benar gak? Eits, sabar dulu ya! IDN Times paham kok bahwa jam berbuka memang masih terasa panjang, tapi kalau kamu bikin konten salah satu dari X ide berikut, kayaknya boleh juga deh! 

Coba yuk, mari kreatif di jam kritis! Kamu pasti bisa!

1. Konsep “A Day In My Life” versi ngabuburit

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribMembuat konten ngabuburit dengan smartphone (Dok. OPPO)

Anak TikTok atau Instagram pasti udah gak asing sama konsep video “A Day in My Life” ya ‘kan? Kamu bisa banget membuat konten ini secara singkat untuk dibagikan di Instagram Reels maupun TikTok.

Rekam kegiatanmu saat ngabuburit menjelang buka puasa. Entah menunjukan wajahmu yang lagi ‘kritis’ nahan haus, beribadah atau sekedar menggabut di kamar. Pastikan kamera smartphone yang kamu gunakan untuk merekam terlihat oke ya, biar hasil gambarnya gak pecah. 

Baca Juga: 4 Tips Trik Sukses Bikin Konten Horor di Platform Video Pendek, Ajib!

2. ‘Melahirkan’ menu berbuka yang unik dan segar

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribMencari referensi menu buka puasa di smartphone (Dok. OPPO)

Buat yang hobi masak, puasa pastinya halangan untuk ke dapur dan mencoba resep baru dong ya? Melihat bahan-bahan makanan, gak bakal bikin puasa langsung batal kok, setuju? Makanya daripada gabut, mending cari-cari resep di internet.

Kemudian kamu modifikasi sesuai keinginanmu supaya ‘terlahirlah’ resep baru yang unik, segar dan pastinya bisa dicicipi sendiri atau bareng-bareng orang rumah. Jangan lupa share di media sosial, lengkap dengan hasilnya kalau dapet testimoni enak dari keluarga ya!

3. Jalan-jalan sore sambil motret untuk tambah portofolio fotografimu

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribHunting foto menggunakan smartphone (Dok. OPPO)

Buat kamu yang hobi fotografi, pastinya hunting foto sore-sore bisa jadi ide ngabuburit yang pas. Bikin konten fotografi gak perlu jauh-jauh ke tempat yang aesthetic lho. Selama smartphone yang kamu gunakan punya teknologi terbaik, dijamin deh fotoin kucing rumah juga jadinya bagus. Setuju?

Makanya, pastikan smartphone yang kamu gunakan punya fitur kamera Microlens.  Fitur ini pernah ada di smartphone flagship kelas atas dari OPPO yaitu OPPO Find X3 Pro. Tapi kini fitur tersebut ada di OPPO Reno7 Series lho. 

Fitur Microlens yang dihadirkan di OPPO Reno7 memungkinkan penggunanya dapat merekam dunia mikroskopis yang tak terlihat untuk mengambil foto atau video menggunakan perbesaran 15x atau 30x. Pada saat Microlens diaktifkan, skala milimeter akan muncul secara otomatis pada layar, sehingga membantu memahami lebih baik perspektif baru dunia mikro.

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribOPPO Reno7 (Dok. OPPO)
dm-player

Selain itu, pada saat mengaktifkan fitur ini, desain Orbit Light yang mengelilingi Microlens juga akan menyala. Cahaya pada Orbit Light ini berfungsi sebagai cahaya pengisi seperti Ring Light mini untuk menghasilkan gambar yang terang secara merata. Kebayang gak sih hasil jepretannya bakal sekeren apa?

4. Review series atau film yang lagi hits

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribBuat review film menggunakan smartphone (Dok. OPPO)

Buat kamu yang hobi nonton series maupun film, agaknya hal yang satu ini bisa banget dijadikan sebuah konten. Konten review film atau series ternyata belakangan cukup diminati warganet lho.

Kamu bisa me-review film atau series yang baru rilis atau lagi hits, bisa juga yang sudah lawas dan cocok untuk ditonton ulang. Jangan lupa kasih score kira-kira berapa nilai yang cocok?

5. Review gadget lalu bikin thread-nya di Twitter

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribMereview gadget bersama teman menggunakan OPPO Reno7 Series (Dok. OPPO)

Punya gadget baru? Atau gadget lawas? Gak masalah, kamu tetap bisa memberikan honest review tentang gadget yang kamu pakai lho. Mau review kameranya, spek RAM-nya, sampai review kalau buat main game kayak gimana, bebas kok. 

Tapi kalau ngomongin soal review gadget, biasanya spek kameranya paling dinanti nih. Bisa dibilang belakangan banyak kegiatan kita yang mengharuskan untuk menggunakan kamera smartphone yang oke untuk sekedar fotografi atau ber-selfie ria. 

Untungnya nih, OPPO Reno7 memang didukung dengan kamera unggulan untuk menunjang aktivitas fotografi secara maksimal. Bahkan, kamera bagian depan ponsel tersebut juga dilengkapi dengan fitur Ultra-Sensing Selfie melalui sensor IMX709 hasil kolaborasi OPPO dengan Sony.

IMX709 memiliki sensor red, green, blue, dan white (RGBW) dengan algoritma quadra binning hasil pengembangan OPPO. Lewat sensor ini, Reno7 mampu menangkap 60 persen lebih banyak cahaya dibandingkan sensor red, green, dan blue (RGB). Sensor tersebut juga dapat membantu mengurangi noise hingga 35 persen. Dengan begitu, kamera dapat memberikan gambar yang lebih jelas dan cerah pada kondisi minim pencahayaan.

Kehadiran sensor IMX709 pada kamera swafoto beresolusi 32 MP dengan sensor kelas atas ini semakin melengkapi OPPO Reno7 yang juga telah didukung dengan berbagai fitur kamera mumpuni, seperti Bokeh Flare Portrait, Selfie HDR, AI Palette, Ultra- Clear 108 MP Image, AI Scene Enhancement, dan Flash Snapshot.

5 Ide Bikin Konten Sembari Menunggu MaghribOPPO Reno7 Series (Dok. OPPO)

Gak hanya unggul di segi kamera, OPPO Reno7 juga membawa berbagai fitur menarik seperti desain finishing yang elegan dengan fiberglass leather design, baterai 4500mAh dengan 33W SuperVOOC untuk pengisian cepat, dan AMOLED 6,4 inci dengan refresh rate 90Hz untuk kenyamanan layar.

Pada bagian penyimpanan, perangkat Reno7 hadir dalam konfigurasi RAM sebesar 8GB dan ROM 256GB. OPPO Reno7 juga dilengkapi dengan teknologi ekspansi RAM yang memberikan tambahan perluasan memori RAM tambahan hingga 5GB. Cocok banget nih buat kamu review lebih lanjut!

Berminat memiliki segala kecanggihan OPPO Reno7? Kamu harus merogoh kocek seharga Rp5.199 juta. Dapatkan keuntungan spesial mulai dari Bundling operator Telkomsel berupa paket data hingga 192GB, diskon pembayaran hingga Rp800.000 dan cashback sebesar Rp100.000 untuk pembelian bundling OPPO Watch Free. Klik di sini untuk info lengkapnya. 

Jadi, siap bikin konten apa kita hari ini? (WEB)

Baca Juga: 5 Pilihan Aktivitas untuk Ngabuburit yang Produktif, Gak Tiduran Aja!

Topik:

  • Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti

Berita Terkini Lainnya