Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!

Pengen 'kan punya banyak tabungan?

Menabung memang bukan perkara mudah. Kadang, kamu yang sudah punya niat kuat untuk menabung cuma bisa gigit jari karena gagal mewujudkan niatmu. Alasannya pun macam-macam, tergoda diskon saat belanja online atau nggak bisa nolak ajakan teman buat nongkrong misalnya.

Nah, untuk menyiasati masalah ini, ternyata ada lho satu solusi yang ampuh. Karena sudah banyak orang yang berhasil, kamu wajib coba juga nih!

Pastikan kamu punya lebih dari satu rekening. Dijamin niat nabungmu akan berhasil

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!www.rd.com

Kebanyakan orang umumnya hanya memiliki satu rekening saja. Hal ini memang wajar karena orang tentu akan berfikir “buat apa punya banyak rekening?”. Apalagi, setiap rekening tentu membutuhkan biaya administrasi yang setiap bulannya harus dipenuhi.

Namun, memiliki rekening tabungan lebih dari satu ternyata bisa sangat membantu serta bermanfaat dalam mengatur keuangan. Terlebih bagi kamu yang merasa saldo di tabungan tidak pernah bertambah alias sulit atau malas menabung.

Kamu yang masih single cukup punya dua rekening, tapi kalau sudah menikah, kamu bahkan butuh tiga!

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!thefix.com

Bagi kamu yang masih single, dua rekening yang terdiri dari rekening untuk kebutuhan sehari-hari dan rekening tabungan itu sudah cukup. Namun saat sudah menikah nanti, kamu bahkan butuh setidaknya tiga rekening tabungan.

Rekening tabungan ini terdiri atas rekening living atau pengeluaran rutin yang digunakan untuk membayar cicilan kredit, listrik, air, internet, dan telepon; rekening saving atau dana dadurat dan investasi yang digunakan untuk membeli emas, biaya saat sakit, kecelakaan, atau keperluan mendesak lainnya; rekening playing atau dana gaya hidup dan pengeluaran pribadi yang digunakan untuk makan di luar, belanja pakaian, dan sebagainya.

Penggunaan dua atau tiga rekening ini akan berimbas baik pada urusan keuangan kamu. Selain untuk membantu kamu agar bisa menabung setiap harinya, kamu pun menjadi lebih mudah dalam mengatur keuangan. Manfaat dari lebih dari satu rekening yang kamu miliki antara lain:

Hal ini memudahkan kamu dalam mengalokasikan gaji, biar bisa investasi dan punya tabungan sendiri

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!sleekr.co

Dengan memisahkan rekening seperti ini, dana yang ada dalam rekening saving kamu tidak akan terusik dengan keperluan lainnya. Dana dalam rekening saving bisa langsung digunakan untuk membeli produk investasi tanpa perlu terganggu urusan kebutuhan bulanan atau keperluan pribadi yang seringkali menyita uang kamu.

Kamu bisa mengevaluasi pengeluaranmu dengan lebih detail melalui mutasi rekening

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!aviva.co.uk
dm-player

Dengan memiliki lebih dari satu rekening, kamu bisa dengan jelas melacak kemana perginya uangmu. Kamu bisa mengunduh mutasi rekening melalui internet banking, sehingga catatan keuangan dan pengeluaran selama 30 hari dari masing-masing rekening tersebut. Kamu pun akan jauh lebih mawas diri dalam berbelanja ketika melihat catatan belanjamu setiap bulannya.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Rajin Menabung Sejak Muda 

Lebih mudah untuk membatasi pengeluaran, nggak bisa lagi jajan atau belanja sembarangan

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!kxan.com

Dengan membagi-bagi dan mengalokasikan dana di dua atau tiga rekening ini,  kamu diharuskan untuk dapat mengatur pengeluaran sesuai dengan penghasilan yang diperoleh. Meski memang kamu akan dibebankan oleh biaya administrasi bulanan dari setiap rekening, namun manfaat yang didapat akan lebih besar dibandingkan dengan biaya yang dibayarkan.

Selalu siap sedia saat keadaan darurat. Tetap aman meski mendadak sakit atau kecelakaan

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!cv-library.co.uk

Jika kamu tidak ingin repot menyisihkan uang untuk dana darurat, kamu bisa kok memilih maka fasilitas dana darurat yang disediakan bank misalnya seperti asuransi. Namun dengan memilih untuk menabung dana darurat sendiri, kamu bisa lebih fleksibel menyimpannya, anggap saja seperti rekening tabunganmu lainnya yang saat keadaan mendesak tetap bisa diambil tanpa perlu proses yang rumit.

Asalkan rajin mengisi rekening-rekeningmu, kamu bisa dapat bunga yang lumayan setiap bulan

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!blackhairinformation.com

Selain bisa lebih merapikan perencanaan keuangan dengan jaminan keamanan, satu hal yang menguntungkan adalah adanya bunga yang diberikan setelah mencapai kurun waktu tertentu. Meskipun bunga dari tabungan ini tergolong relatif lebih rendah dari bunga deposito, namun tetap menguntungkan jika dibandingkan dengan menabung di rumah secara konvensional.

Keuangan dijamin bakal lebih sehat. Bakal happy terus deh kalau ingat punya banyak tabungan

Terapkan Satu Cara Ini, Dijamin Menabung Gak Akan Gagal Lagi!freepik.com

Yup, ini adalah manfaat pasti ketika menabung. Pasalnya, setiap saat akan mengeluarkan uang maka yang pertama kali kamu pikirkan adalah mengenai kebutuhan prioritas. Dengan begitu, kamu akan sangat terpacu untuk berhemat dan mengurangi kebutuhan-kebutuhan yang tidak terlalu penting. Tabungan-tabunganmu pun akan lebih cepat terisi dan manajemen keuanganmu bisa terwujud dengan baik.

Nah, gimana? Sudah yakin untuk punya lebih dari satu rekening mulai sekarang? Yuk langsung terapkan cara ini!

Baca Juga: 10 Trik Jitu Ajarkan Si Kecil Menabung, Celengan Lucu Boleh Juga Nih!

Pagi Kusumardani Photo Verified Writer Pagi Kusumardani

When in doubt, pray it out!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya