Lakukan 5 Hal Ini Saat Mulai Kehilangan Mood untuk Menulis

Sudah pernah coba?

Menulis bagi beberapa orang bisa saja hanya sebuah hobi yang dilakukan saat memiliki waktu luang. Ada yang menulis di buku diary, tapi ada juga yang menulis melalui blog atau media online lainnya. Meski hanya hobi, tak jarang menulis malah memberikan banyak manfaat ketika rutin dilakukan. Selain manfaat yang sifatnya materi, menulis juga mampu menjadi cara mencari ketenangan batin.

Namun, terkadang tidak setiap waktu kita memiliki ide tentang apa yang ingin ditulis. Salah satu penyebabnya adalah fluktuasi suasana hati yang seringkali bisa sangat mempengaruhi keinginan menulis. Jika mood sedang jatuh, lakukan beberapa hal berikut ini untuk mengembalikan kestabilannya.

1. Mood booster terbaik tak jarang datang dari makanan

Lakukan 5 Hal Ini Saat Mulai Kehilangan Mood untuk Menulisunsplash.com/Toa Heftiba

Makanan seringkali menjadi tempat tujuan saat suasana hati kita sedang tidak stabil. Hal inipun berlaku juga saat kita kehilangan mood untuk menulis. Tidak selalu tentang makan, kita bisa mencoba cara lain yaitu dengan memasak. Terkadang melakukan aktivitas yang berkaitan dengan makanan malah akan menetralkan sekaligus mengembalikan stabilitas mood.

Namun jika saat melakukannya tiba-tiba merasa membaik, jangan langsung menulis saat itu juga. Selesaikan aktivitas pemulihan suasana hatimu lebih dulu hingga dirasa jauh lebih stabil.

2. Cobalah untuk pergi ke tempat favoritmu

Lakukan 5 Hal Ini Saat Mulai Kehilangan Mood untuk Menulisunsplash.com/Priscilla Du Preez

Terkadang mood menulis dapat terganggu jika kita hanya berdiam diri di rumah. Keluarlah dan nikmati suasana ruang terbuka. Kalau perlu, pergilah ke tempat favoritmu agar stabilitas mood menulismu dapat kembali. Entah itu ke salon, mall, cafe atau sekedar duduk di taman dekat rumah, cobalah mulai melangkah ke luar.

Lupakan sejenak deadline atau kebuntuan ide yang sempat menyerang hingga berpengaruh pada mood menulismu. Biarkan tubuh dan pikiranmu menikmati segarnya udara di luar rumah.

Baca Juga: Biar Konsisten Menulis di Media Daring, Kamu Harus Hindari 5 Hal Ini

3. Berkumpul dengan sahabat juga bisa jadi jurus yang jitu

dm-player
Lakukan 5 Hal Ini Saat Mulai Kehilangan Mood untuk Menulisunsplash.com/Ben White

Cara lain yang tidak kalah jitu adalah berkumpul dengan sahabatmu. Buatlah janji bertemu dengan mereka untuk hang out bersama atau sekedar bertemu di rumah pun akan terasa cukup. Keceriaan saat bersama dengan sahabat akan mampu melepaskan penat dan mempercepat pengembalian mood. Tanpa kamu sadari, suasana hatimu sudah membaik bahkan saat belum kembali ke rumah.

4. Membaca akan menjadi cara yang efisien

Lakukan 5 Hal Ini Saat Mulai Kehilangan Mood untuk Menulisunsplash.com/Annie Spratt

Saat kehilangan mood menulis, seringkali kita juga akan kehilangan keinginan untuk keluar rumah. Rasanya hanya ingin berdiam diri saja tanpa melakukan aktivitas apapun. Namun jika dituruti, tubuh dan pikiranmu akan semakin malas hingga kehilangan fokus.

Jika memang malas kemanapun, cukup bersantai dan ambil bukumu. Dengan membaca, terutama buku dengan genre yang ringan, kamu akan merasa lebih baik. Membaca selalu bisa menjadi cara termudah mengembalikan mood menulis, terlebih saat mager alias males gerak.

5. Sederhana saja, tidurlah sebentar

Lakukan 5 Hal Ini Saat Mulai Kehilangan Mood untuk Menulisunsplash.com/Gregory Pappas

Kalau mood sudah benar-benar di level terbawah, cara terakhir tapi justru yang paling sederhana adalah tidur. Biarkan tubuhmu rehat untuk sementara waktu. Mungkin saja turunnya mood menulismu disebabkan oleh kelelahan, baik tubuh maupun pikiran.

Jika benar begitu, cara terbaik bagimu memang beristirahat dan tidur. Dengan mengistirahatkan diri, tubuhmu akan menjadi bugar dan suasana hatimu akan kembali pulih.

Nah, itu tadi beberapa hal yang dapat dilakukan saat kehilangan mood menulis. Sudah pernah mencobanya?

Baca Juga: Gak Usah Bingung, Ini 5 Spot Nyaman Cari Inspirasi Menulis di Kampus 

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya