7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abu

Warna favoritmu bukan?

Setiap orang biasanya akan punya kecenderungan memiliki warna favorit. Meski hal ini terdengar wajar, tapi sebenarnya pilihan warna favorit seseorang dapat menggambarkan karakter dalam dirinya. Misalnya, penyuka warna putih disebut memiliki hati yang lembut dan tulus, sedang penyuka warna hitam seringkali dikatakan sebagai sosok yang tegas sekaligus misterius.

Tidak berbeda dengan warna-warna tadi, penyuka warna abu-abu yang merupakan perpaduan warna putih dan hitam juga memiliki karakter khas yang melekat pada mereka. Berikut ini beberapa karakter khas yang dapat terungkap dari penyuka warna abu-abu.

1. Cenderung kalem dan gak banyak tingkah

7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Erik Lucatero

Penyuka warna abu-abu biasanya dikenali dengan sikap yang cenderung kalem dan gak banyak tingkah. Hal ini bisa jadi dipengaruhi oleh keengganan mereka untuk menjadi pusat perhatian. Bagi mereka, sudah cukup nyaman jika bisa menjadi pendengar yang baik.

2. Menyukai stabilitas

7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Fezbot2000

Pada dasarnya, penyuka abu-abu merasa sangat nyaman dengan hidup yang tidak banyak perubahan. Mereka menikmati setiap bentuk stabilitas dengan lingkungannya. Maka tak heran jika penyuka abu-abu cenderung sulit menyesuaikan diri di lingkungan baru.

3. Pandai mengontrol diri

7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Brooke Cagle

Sejalan dengan keinginannya akan stabilitas di lingkungan, penyuka abu-abu juga cenderung memiliki emosi yang stabil. Mereka pandai mengontrol diri dalam berbagai situasi, yang tersulit sekalipun. Mereka akan berusaha dengan sangat keras untuk tidak lepas kendali. Bahkan saking stabil emosinya, orang lain jadi sering salah mengartikan dengan sikap dingin. 

Baca Juga: 5 Stereotip Ini Pasti Sering Diterima Cewek yang Suka Warna Pink

4. Kurang suka bersosialisasi

dm-player
7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Mean Shadows

Kebanyakan penyuka abu-abu memiliki kecenderungan pada sifat-sifat introvert. Mereka kurang suka membaur, terutama dengan orang-orang di lingkungan yang baru. Biasanya mereka lebih memilih untuk tidak banyak bicara dan hanya tersenyum seperlunya saja.

5. Suka dengan hal yang teratur dan rapi

7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Andrew Neel

Keteraturan dan kerapihan menjadi prioritas bagi penyuka abu-abu. Biasanya ruangan mereka identik dengan warna netral dan barang-barang di dalamnya tersusun rapi. Mereka akan merasa terganggu ketika melihat segala sesuatu berantakan. Hingga tak jarang orang lain akan menangkap kesan kalau mereka sedikit kuno dan membosankan.

6. Mudah bimbang dan kurang percaya diri

7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Joe Gardner

Mereka yang menyukai warna abu-abu memang cenderung peragu dalam banyak hal. Sering mengalami kebimbangan dan kurang percaya diri tak jarang membuat mereka kesulitan dalam menentukan pilihan dalam hidup. Selain itu, akibat kurangnya rasa percaya diri, terkadang mereka jadi lebih pesimis.

7. Memiliki jiwa keadilan yang tinggi

7 Karakter Khas yang Terungkap dari Penyuka Warna Abu-abuunsplash.com/Brooke Cagle

Dengan jiwa keadilan yang tinggi, penyuka abu-abu dikenal sebagai sosok yang cukup moderat. Mereka selalu berkeinginan untuk tetap berjalan di tengah dan netral. Sikap semacam ini membuat penyuka abu-abu sering dijadikan penengah ketika terjadi masalah atau perselisihan.

Nah, itu tadi beberapa karakter khas yang seringkali melekat pada orang-orang yang memfavoritkan warna abu-abu. Apa kamu juga begitu?

Baca Juga: Dikenal Menenangkan, Ini 8 Sifat Baik Pecinta Warna Biru

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya