5 Sikap yang Bikin Kamu Jadi Makin Overthinking, Stop Sekarang Juga!

Jangan biarkan overthinking menguasai pikiran

Overthinking identik dengan sikap berlebihan dalan memikirkan segala sesuatu hingga membebani diri sendiri. Meski paham dampaknya bagi kesehatan mental, tapi terkadang orang masih kesulitan mengatasi overthinking. Hal ini gak lepas dari kebiasaan tertentu dalam bersikap yang tanpa sadar justru bikin overthinking makin menjadi.

Stop sekarang juga, jangan biarkan beberapa sikap penyebab overthinking berikut ini terus mendekam dalam diri dan jadi kebiasaanmu.

1. Terlalu merendahkan diri sendiri

5 Sikap yang Bikin Kamu Jadi Makin Overthinking, Stop Sekarang Juga!ilustrasi menyendiri (Unsplash.com/Chema Photo)

Merendah di hadapan orang lain memang merupakan sikap yang terbilang baik karena dapat mencegah kesombongan dalam diri. Namun, lain cerita dengan sikap rendah diri. Sikap yang merendahkan diri sendiri sama saja dengan gak percaya pada kemampuan yang dimiliki.

Saat menganggap remeh kemampuan diri sendiri, kamu jadi merasa gak bisa melakukan banyak hal. Ujungnya, kamu malah makin insecure dan overthinking pada apa pun sebab sudah kehilangan kepercayaan diri dan merasa tidak berguna, terlebih saat orang lain juga ikut merendahkanmu. 

2. Berlebihan dalam memikirkan skenario terburuk

5 Sikap yang Bikin Kamu Jadi Makin Overthinking, Stop Sekarang Juga!ilustrasi merasa bersalah (Unsplash.com/Anh Nguyen)

Kondisi overthinking berpotensi membuatmu makin kacau karena sudah berlebihan dalam memikirkan segala sesuatu yang terjadi dalam hidup. Bahkan kamu juga makin terjebak dalam pikiranmu sendiri tentang skenario terburuk yang mungkin terjadi dalam setiap situasi.

Memang benar memikirkan berbagai kemungkinan itu bisa membantu menentukan langkah antisipasi. Hanya saja, jika terus terjebak dalam cara berpikir yang berlebihan seperti ini, kamu malah bisa kesulitan sendiri. Kamu hanya akan fokus pada hal buruk yang bahkan belum tentu terjadi.

Baca Juga: 5 Efek Sering Cek HP Pasangan Diam-diam, Bikin Overthinking

3. Sering memusingkan hal-hal kecil yang tidak seharusnya

dm-player
5 Sikap yang Bikin Kamu Jadi Makin Overthinking, Stop Sekarang Juga!ilustrasi menyendiri (Unsplash.com/Priscilla Du Preez)

Akibat terlalu larut memikirkan berbagai kemungkinan, gak heran kalau kemudian kamu jadi kehilangan fokus. Kamu justru jadi makin sering memusingkan hal-hal kecil dan sibuk dengan detail hingga terkesan abai pada hal besar yang jadi masalah inti.

Sebenarnya, bukan tidak boleh memikirkan masalah dan solusi sampai ke akar-akarnya. Hanya saja sikap ini malah makin membuatmu kepikiran pada hal-hal yang makin membebani dirimu. Lebih baik, fokuskan pada masalah utama dan kesampingkan dulu kemungkinan lain di luar kemampuanmu.

4. Terus memikirkan kejadian masa lalu sampai jadi stres

5 Sikap yang Bikin Kamu Jadi Makin Overthinking, Stop Sekarang Juga!ilustrasi bersedih (Unsplash.com/Sinitta Leunen)

Pengalaman buruk di masa lalu memang membutuhkan usaha lebih untuk mengatasinya. Gak jarang orang juga merasa kesulitan untuk melupakan kejadian yang telah berlalu karena sudah sangat membekas dan jadi trauma yang terasa sulit dikendalikan.

Dampaknya, pikiran jadi terbebani hingga stres pun datang dan terasa makin memberatkan hidup. Masalah hidup hari ini saja sudah mampu memicu stres, apalagi ditambah trauma masa lalu. Alih-alih memusatkan pikiran untuk bangkit, kamu justru makin terjebak dalam kebiasaan overthinking.

5. Hobi membuat asumsi tentang apa yang dipikiran orang lain

5 Sikap yang Bikin Kamu Jadi Makin Overthinking, Stop Sekarang Juga!ilustrasi merasa cemas (Unsplash.com/Nik Shuliahin)

Cikal bakal overthinking juga bisa datang dari kebiasaan kita memikirkan penilaian dari orang lain. Komentar orang, apalagi jika itu negatif, seringkali mendatangkan 'hobi' baru, yaitu mudah berasumsi dan menafsirkan pikiran orang lain tentang diri kita.

Padahal belum tentu asumsi kita itu benar. Bisa saja pikiran orang tidak seperti yang kita khawatirkan. Andai mau mengedepankan logika, asumsi semacam ini gak akan mengganggu pikiranmu. Sekalipun asusmimu benar, memilih abai akan jauh lebih menenangkan pikiran.

Overthinking memang bisa jadi 'musuh' terbesar bagi pikiran kita. Kelima hal tadi jadi bukti kalau kebiasaan berpikir kita sendirilah yang mendatangkan overthinking itu sendiri. Jadi, pilihan kembali pada diri sendiri, mau tetap terjebak overthinking atau memilih fokus agar kesehatan mental bisa terjaga 

Baca Juga: 5 Cara agar Gak Selalu Overthinking sama Pasangan, Coba Yuk!

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya