5 Alasan Kamu Gak Perlu Selalu Mendengarkan Pendapat Orang Lain

Gak setiap pendapat perlu kamu perhatikan

Sebagai makhluk sosial, hidup kita akan selalu bersinggungan dengan orang lain. Entah itu keluarga, tetangga, teman-teman, bahkan orang-orang yang gak kita kenal. Karena mereka ada di sekitar kita, wajar jika mereka kerap memberikan pendapat soal diri kita. Entah itu soal tindakan, kata-kata, keputusan yang kita ambil, dan lain sebagainya.

Adakalanya, kita harus mendengarkan pendapat orang lain karena itu bisa bermanfaat bagi kita. Terutama jika itu berasal dari orang-orang yang memang menyayangi kita. Tapi bukan berarti setiap pendapat harus kamu dengarkan lho. Kenapa? Ini dia lima alasannya.

1. Mereka belum tentu benar-benar peduli

5 Alasan Kamu Gak Perlu Selalu Mendengarkan Pendapat Orang Lainpexels/fauxels

Keluarga atau sahabat kita pasti memberikan pendapat karena benar-benar peduli pada kita. Entah memuji atau memberi kritik, mereka melakukannya dengan tulus dan dengan tujuan yang positif. Tapi bagaimana dengan orang lain? Belum tentu demikian.

Orang lain bisa jadi berpendapat bukan karena peduli, tapi sekadar ingin dianggap pintar atau bijak. Yang lebih parah, ada lho orang yang berpendapat justru untuk merugikan kita! Pendapat mereka mungkin terdengar bagus, tapi di baliknya ada niat untuk menjatuhkan. Rugi banget kan kalau kamu dengarkan pendapat mereka?

2. Pendapat mereka belum tentu cocok denganmu

5 Alasan Kamu Gak Perlu Selalu Mendengarkan Pendapat Orang Lainpexels/pixabay

Orang di sekitarmu mungkin memberikan pendapat berupa saran atau kritikan kepadamu. Dan pendapat mereka itu mungkin benar, dan banyak orang yang setuju dengan mereka. Tapi ingat, setiap orang itu berbeda. Apa yang baik buat orang lain belum tentu baik juga untukmu.

Sebagai contoh, temanmu mungkin berpendapat bahwa kamu sebaiknya segera mencari pacar supaya gak kesepian. Pendapatnya itu mungkin benar dan cocok bagi dirinya dan orang lain, tapi belum tentu cocok untukmu juga. Maka jangan asal mendengarkan pendapat orang, tapi pertimbangkan juga kondisi dan kebutuhanmu sendiri.

Baca Juga: 7 Cara Menyikapi Perbedaan Pendapat dengan Orangtua

dm-player

3. Kalau kamu ikuti pun belum tentu mereka mendukung

5 Alasan Kamu Gak Perlu Selalu Mendengarkan Pendapat Orang Lainrd.com

Kalau orang lain berpendapat hanya karena ingin nyinyir, maka apa pun yang kamu lakukan gak akan ada benarnya di mata mereka. Kalaupun kamu ikuti pendapat mereka, mereka akan menemukan celah lain lagi untuk nyinyir. Jadi buat apa kamu dengarkan pendapat orang seperti itu?

4. Kalau kamu menderita karena mengikuti pendapat mereka, belum tentu mereka peduli

5 Alasan Kamu Gak Perlu Selalu Mendengarkan Pendapat Orang Lainpexels/Min An

Jika kamu mengikuti pendapat orang lain lalu malah jadi menderita karenanya, apakah kira-kira mereka mau bertanggung jawab? Kemungkinan tidak. Boro-boro bertanggung jawab, jangan-jangan mereka malah gak mau tahu dan lepas tangan begitu saja.

Misalnya, jika kamu menuruti pendapat temanmu untuk segera cari pacar lalu ternyata pacarmu itu selingkuh, apakah temanmu itu bakal minta maaf? Belum tentu. Menghiburmu pun belum tentu mau, dan jangan-jangan dia malah menyalahkan kamu karena telah mengikuti sarannya! Miris banget kan?

5. Mendengarkan pendapat semua orang itu melelahkan

5 Alasan Kamu Gak Perlu Selalu Mendengarkan Pendapat Orang Lainpexels/fauxels

Berapa banyak orang yang ada di sekitarmu? Mulai dari keluarga, teman-teman, tetangga, dan orang-orang lain, jumlahnya pasti cukup banyak. Dan masing-masing mereka mungkin punya pendapat sendiri soal dirimu. Bayangkan kalau kamu harus mendengarkan dan mengikuti pendapat mereka semua! Pasti capek sendiri kan?

Karena itulah, kamu gak perlu selalu mendengarkan pendapat orang lain. Cukup dengarkan pendapat orang-orang yang memang terbukti menyayangimu, karena mereka pasti ingin yang terbaik untukmu. Jadi, yuk belajar cuek pada pendapat orang lain yang gak bermanfaat, supaya kamu bisa fokus pada pendapat yang benar-benar penting buatmu!

Baca Juga: 5 Pelajaran yang Harusnya Bisa Diambil dari Perbedaan Pendapat

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya