5 Kualitas Diri yang Vital untuk Jadi Pemimpin yang Baik, Kamu Punya? 

Untuk jadi pemimpin, yang dibutuhkan bukan sekadar skill

Menjadi pemimpin adalah sebuah keterampilan yang penting kita miliki. Baik di sekolah, kuliah, maupun di pekerjaan, kadang kita bisa mendapat tanggung jawab menjadi seorang pemimpin. Di Indonesia, jika kamu laki-laki, kemungkinan besar kamu juga akan jadi kepala keluarga nantinya. Sebagai perempuan pun, kamu perlu memimpin anak-anakmu saat berkeluarga kelak.

Menjadi seorang pemimpin bukanlah hal yang mudah. Makanya, seorang pemimpin biasanya harus memiliki kecerdasan dan keterampilan dalam mengatur orang-orang yang dipimpin. Bukan itu saja, lima kualitas diri berikut ini juga perlu kamu miliki supaya jadi pemimpin yang hebat.

1. Bisa menjadi teladan  

5 Kualitas Diri yang Vital untuk Jadi Pemimpin yang Baik, Kamu Punya? pexels/christina morillo

Pemimpin yang baik bukan tukang perintah. Ia gak sekadar menyuruh orang lain untuk berbuat sesuatu, tapi ia sendiri memberi teladan dengan menjalankan kewajibannya. Bahkan, ia gak segan untuk sesekali membantu tugas orang yang dipimpinnya supaya mereka mengerti cara melakukannya dengan benar.

Mengapa memberi teladan itu penting? Coba kamu pikir. Kalau kamu berada di posisi orang yang dipimpin, kamu akan lebih tergerak menjalankan instruksi pemimpin yang hanya menyuruh-nyuruh saja atau pemimpin yang juga mau sama-sama bekerja? Jelas, pemimpin yang memberi teladan pasti bisa menggerakkan timnya dengan lebih baik.

2. Tahu kapan waktunya tegas dan lembut 

5 Kualitas Diri yang Vital untuk Jadi Pemimpin yang Baik, Kamu Punya? pexels/august de richelieu

Seorang pemimpin yang baik harus punya ketegasan. Tanpa ketegasan, orang yang kamu pimpin bisa merasa bahwa mereka boleh berbuat semaunya. Namun, ingat, tegas tidak sama dengan kasar. Bahkan, saat memberi hukuman pun, kamu bisa melakukannya dengan tegas tapi gak kasar.

Selain itu, pemimpin yang baik tahu bahwa ada waktu untuk segala sesuatu. Ada saatnya pemimpin harus tegas, tapi ada pula waktu untuk bersikap lembut jika dibutuhkan, misalnya dalam membimbing anggota baru dalam kelompok. Kalau kamu bisa membedakan mana waktu untuk tegas dan mana waktu untuk lembut, kamu bisa jadi pemimpin yang baik.

Baca Juga: Biografi Pangeran Antasari: Pemimpin Perang Banjar untuk Usir Belanda 

3. Berani meminta maaf dan bertanggung jawab 

dm-player
5 Kualitas Diri yang Vital untuk Jadi Pemimpin yang Baik, Kamu Punya? pexels/christina morillo

Pemimpin terbijak dan tercerdas di dunia pun bisa melakukan kesalahan, bahkan mungkin kesalahan besar. Makanya, seorang pemimpin yang baik harus berani meminta maaf dan atas kesalahannya. Untuk itu, kamu harus punya kerendahan hati. Jangan merasa kamu gak perlu minta maaf hanya karena posisimu lebih tinggi daripada orang yang kamu pimpin.

Tentunya, sekadar minta maaf tidak cukup, apalagi kalau kesalahan yang kamu buat menyebabkan kekacauan. Kamu juga harus mau bertanggung jawab. Mungkin kamu jadi dirugikan karena itu, tapi dalam jangka panjang kamu akan dapat manfaat besar karena mendapat respek dari orang-orang yang kamu pimpin.

4. Bersedia memberi maaf 

5 Kualitas Diri yang Vital untuk Jadi Pemimpin yang Baik, Kamu Punya? pexels/ketut subianto

Selain meminta maaf, pemimpin yang baik juga mau memberi maaf. Kalau pemimpin saja bisa salah, tentu orang yang dipimpin pun bisa salah. Makanya, jangan menuntut orang yang kamu pimpin harus sempurna karena kamu sendiri pun gak mungkin jadi sempurna.

Memberi maaf bukan berarti kamu jadi mengabaikan kesalahan orang yang kamu pimpin. Kalau memang ada sanksi yang harus diberikan, kamu tetap harus memberikannya. Namun, kamu memaafkan dalam arti memulihkan lagi hubunganmu dengannya dan tidak menyimpan dendam.

5. Tidak pilih kasih 

5 Kualitas Diri yang Vital untuk Jadi Pemimpin yang Baik, Kamu Punya? pexels/jopwell

Semua poin di atas penting kamu lakukan, tapi akan percuma kalau kamu menerapkannya hanya kepada beberapa orang saja. Sebagai pemimpin, kamu harus adil. Jangan membedakan perlakuan pada beberapa orang karena itu namanya kamu pilih kasih. Itu bisa membuat hubungan kelompokmu jadi gak harmonis. Makanya, berlakulah adil kepada semua orang yang kamu pimpin.

Menjadi pemimpin yang baik memang membutuhkan beberapa skill khusus. Namun, skill sehebat apa pun akan sia-sia kalau kamu gak memiliki lima kualitas di atas. Makanya, kalau kamu ingin jadi pemimpin yang baik, jangan lupa kembangkan kualitas tersebut, ya!

Baca Juga: 15 Ide Nama Anak Perempuan dengan Arti Berjiwa Pemimpin

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya