Gelisah Berlebih Ketika Membaca Berita Buruk? Ini 5 Tips Mengatasinya!

Terpapar berita buruk terus menerus memang bikin cemas

Berbagai saluran TV, media cetak dan media online menyiarkan berita mengenai insiden pesawat Lion Air JT610. Berita tersebut di-update secara terus menerus supaya masyarakat bisa mendapat informasi terbaru dari pihak yang terpercaya.

Rupanya, hal ini berdampak negatif pada psikologis seseorang yang terus menerus terpapar berita buruk. Mereka menjadi cemas dan gelisah meskipun tidak bersangkut paut secara langsung dengan mereka yang menjadi korban dalam insiden tersebut.

Apalagi ditambah beberapa informasi yang semakin membuat kita semakin cemas karena jenazah yang belum ditemukan, membayangkan jatuhnya pesawat dan sebagainya.

Penulis punya tips buat kamu supaya bisa mengurangi rasa cemas dan gelisah yang kamu alami akibat terpapar berita buruk.

1. Hentikan dulu mencari informasi mengenai berita tersebut lebih lanjut

Gelisah Berlebih Ketika Membaca Berita Buruk? Ini 5 Tips Mengatasinya!peterspann.com.au

Jika kamu sudah mulai merasa cemas dan gelisah yang berlebihan karena membaca atau menonton berita tersebut, cobalah untuk menghentikan sejenak. Istirahatkan dirimu sejenak dari pemberitaan tersebut.

Kamu boleh membaca atau mencari tahu kembali setelah psikologismu mulai tenang atau siap membaca berita itu lagi.

Kalau belum? Tutup dulu berita tersebut dan lakukan hal lainnya yang kamu sukai.

2. Hentikan dulu mencari informasi mengenai berita tersebut lebih dalam. Alihkan pada sesuatu yang menyenangkan

Gelisah Berlebih Ketika Membaca Berita Buruk? Ini 5 Tips Mengatasinya!petsworld.in

Mari beralih untuk menonton video lucu di YouTube atau pergi jalan-jalan ke mall dan taman bermain. Sekedar bermain dengan hewan peliharaanmu juga boleh, lho.

dm-player

Pokoknya alihkan pikiranmu pada sesuatu yang menyenangkan untuk mengurangi rasa cemas yang kamu alami.

Baca Juga: 5 Langkah untuk Menghilangkan Kecemasan Berlebihan pada Dirimu

3. Hindari berita hoaks, karena akan semakin memperparah kecemasanmu!

Gelisah Berlebih Ketika Membaca Berita Buruk? Ini 5 Tips Mengatasinya!parents.com

Berita yang sedang viral pasti akan disertai dengan berita hoaks alias palsu di sana-sini. Jangan mudah terpercaya dengan berita seperti itu, karena hanya akan menambah rasa cemas yang kamu alami.

Bacalah berita dari sumber yang terpercaya. Meski mungkin membuatmu cemas, setidaknya berita itu menginformasikan sesuatu hal yang benar adanya.

4. Berdoalah untuk menenangkan dirimu

Gelisah Berlebih Ketika Membaca Berita Buruk? Ini 5 Tips Mengatasinya!crosswalk.com

Jika kamu masih merasa cemas dan gelisah, cobalah untuk berdoa kepada Tuhan. Berpasrah diri dan meminta perlindungan kepada-Nya, akan membuatmu menjadi lebih tenang dan juga ikhlas terhadap apapun yang terjadi di dunia ini.

5. Jika sudah tenang, carilah informasi atau tips meminimalisasi terjadinya risiko kecelakaan

Gelisah Berlebih Ketika Membaca Berita Buruk? Ini 5 Tips Mengatasinya!irishtimes.com

Sudah tenang? Nah, mungkin kamu perlu mencari informasi mengenai 'bagaimana mengatisipasi atau mencegah terjadinya' resiko itu. Ini bisa membuatmu lebih tenang karena telah paham mengenai emergency act yang perlu dilakukan dan hal-hal lainnya yang bisa memperkecil risiko tersebut.

Baca Juga: 3 Pesan Ridwan Kamil Buat Kamu yang Main Medsos dan Menanggapi Hoaks

Putri Aisya Pahlawani Photo Verified Writer Putri Aisya Pahlawani

20% princess, 80% ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya