8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!

Gak hanya sebagai hiasan Natal saja

Natal menjadi momen yang penuh dengan kehangatan. Sebab, di hari yang spesial itu kita bisa berkumpul bersama keluarga untuk makan bersama, tukar kado hingga menghias pohon Natal. Kita pun banyak menggunakan berbagai ornamen yang sudah menjadi simbol Natal itu sendiri.

Tapi apakah kamu sudah tahu simbol Natal itu artinya apa? Berikut ini beberapa makna yang tersimpan dibalik sebuah simbol Natal yang sering kamu lihat.

1. Pohon Natal

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi pohon Natal (pexels.com/NastyaSensei)

Pohon cemara identik dengan Natal. Pohon ini juga selalu tumbuh subur di sepanjang musim. Selain itu pohon cemara juga tidak mudah rusak ketika tertimpa salju.

Itulah kenapa pohon Natal dilambangkan sebagai simbol harapan dan kehidupan, sekaligus menggambarkan kasih Tuhan kepada umat-Nya. Jadi sampai sekarang pohon Natal selalu ada dalam perayaan besar umat Kristiani ini.

2. Sinterklas

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi Sinterklas (Unsplash.com/Mike Arney)

Sinterklas melambangkan kebaikan Tuhan dan rezeki. Itulah kenapa sosok berjubah merah ini selalu digambarkan suka memberi hadiah atau kado di rumah-rumah warga.

Sinterklas juga dikenal sangat murah hati karena sifatnya yang suka memberi hadiah tanpa memberi tahu identitasnya. Mungkin ini juga menjadi alasan dirinya selalu disukai oleh anak-anak.

3. Karangan bunga atau Christmas wreath

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi karangan bunga (pexels.com/Anastasia Shuraeva)

Mungkin kamu pernah melihat atau menjumpai pintu depan rumah warga ada karangan bunga ketika Natal tiba. Ternyata karangan bunga yang biasanya berbentuk melingkar dan diberi buah ceri merah itu ada artinya, lho.

Meskipun berbentuk cantik, ternyata karangan bunga ini melambangkan tentang kematian Tuhan Yesus. Bentuknya yang melingkar sebagai simbol mahkota duri. Sedangkan buah ceri melambangkan darah Yesus yang bercucuran saat memakai mahkota.

4. Lampu Natal

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi lampu pohon Natal (pexels.com/Elina Fairytale)

Cahaya punya peranan penting di saat Natal. Sebab, bisa memberi kesan kehangatan di tengah keluarga. Itulah kenapa lampu tak pernah lupa sebagai pernak-pernik hiasan pohon Natal.

Selain itu, cahaya lampu di pohon Natal juga melambangkan harapan dan kebaikan. Sekaligus menjadi pengingat ketika Tuhan dan utusannya membawa terang untuk umat-Nya. Kemudian lampu yang disusun mengelilingi pohon Natal ke arah bintang di bagian atas adalah simbol dari jalan terang menuju keselamatan.

dm-player

Baca Juga: 8 Ide Camilan Manis untuk Hari Natal Bersama Keluarga

5. Ornamen bintang

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi bintang (pexels.com/Bruno Joseph)

Bintang tak pernah lupa terpasang atau menjadi bagian dari dekorasi Natal. Bintang ini memiliki simbol kisah kelahiran Yesus Kristus. Ketika itu dikisahkan bintang muncul di langit dengan cahaya terang sepanjang malam saat Juru Selamat lahir.

Bintang inilah yang dikenal dengan Bintang Betlehem, yang menuntun tiga raja yang datang ketika Yesus lahir. Selain itu, bintang Natal juga melambangkan kerendahan hati dan ketaatan.

6. Kaus kaki

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi kaus kaki Natal (pexels.com/cottonbro studio)

Tradisi memakai kaus kaki sebagai bagian dari dekorasi Natal ternyata memiliki arti tersendiri. Hal ini terinspirasi dari kisah St. Nicholas, yang melempar koin emas ke kaus kaki milik tiga perempuan yang menggantung di perapian. Menurut sejarahnya, perempuan itu membutuhkan emas untuk menjauhkan diri dari tindakan tak terpuji.

Sejak saat itu, tradisi menggantung kaus kaki terus dilakukan. Bahkan banyak anak-anak yang percaya jika menjadi orang baik, Santa akan memberikan hadiah ke dalam kaus kaki mereka yang digantungkan saat Natal.

7. Lilin Natal

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi lilin Natal (pexels.com/Pixabay)

Selain lampu, lilin juga menjadi sumber cahaya yang selalu ada saat Natal. Biasanya, lilin akan ditata mengitari pohon Natal atau ditempatkan sendiri. Ternyata, lilin ini sebagai simbol terang dunia yang tak lain adalah Yesus Kristus itu sendiri.

Yesus turun ke bumi untuk menghadapi kegelapan yang telah menyebar karena dosa manusia. Lalu Dia menunjukkan jalan terang kepada manusia dengan kasih dan cinta-Nya.

8. Lonceng Natal

8 Simbol Natal yang Penuh Makna, Tak Sekadar Hiasan!Ilustrasi lonceng natal (pexels.com/photostock PhotoBank)

Dalam kisahnya, loceng dibunyikan untuk memperingati kelahiran Yesus Kristus. Hal itu sebagai penanda telah ada kabar baik dan mengajak semua orang untuk bersukacita.

Bunyi lonceng juga melambangkan kegembiraan karena telah lahir Sang Juru Selamat. Sehingga lonceng bisa dikatakan sebagai lambang keceriaan dan kegembiraan.

Masih banyak lagi ornamen yang sekarang sering dipakai saat Natal. Tapi itulah beberapa simbol Natal yang bisa kamu ketahui. Mungkin banyak dari kamu sudah sering menggunakan simbol tersebut tapi belum tahu apa maknanya. Semoga artikel ini bisa menambah informasi baru, ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hampers Natal, Sampaikan Kasih dengan Bingkisan

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya