5 Konflik di KDrama 'True Beauty' yang Sering Dihadapi Anak Muda

Pasti pernah mengalami salah satunya!

Drama adaptasi Webtoon, True Beauty tinggal menyisakan dua episode lagi. Dibintangi Cha Eun Woo dan Moon Ga Young drama ini menjadi salah satu drama favorit penonton.

Usung cerita yang mengangkat tema self-love drama ini juga mengajarkan kita banyak hal. Berlatar belakang kehidupan anak SMA, konflik yang disajikan pun relate banget dengan kehidupan anak muda sekarang. Penuh pelajaran, berikut beberapa masalah dalam drama True Beauty yang kerap menimpa anak muda!

1. Keinginan anak bertolak belakang dengan keinginan orang tua 

5 Konflik di KDrama 'True Beauty' yang Sering Dihadapi Anak Mudahancinema.net

Banyak orang tua yang mendikte anak terhadap masa depan yang akan diambilnya. Tentu, karena sudah banyak makan asam garam, orang tua ingin yang terbaik bagi putra putrinya. Namun, seringkali kita jumpai bahwa keinginan orang tua tak sejalan dengan keinginan sang anak. Anak dipaksakan untuk melakukan sesuatu yang tidak ia sukai.

Hal ini sempat menimpa Ju Kyung yang dilarang oleh orang tuanya untuk mengambil kelas make up. Ibunya mengira jika ia mengambil jalan tersebut, karier Ju Kyung akan stagnan sama dengan sang ibu yang hanya membuka sebuah salon kecil, tanpa mengetahui masalah dan mimpi Ju Kyung.

Bagi kamu yang sedang mengalami fase ini, bicaralah dan jelaskan kepada orang tuamu secara halus. Kamu juga harus bisa meyakinkan bahwa jalan yang kamu ambil ini sudah benar dan siap dengan resiko yang akan terjadi kedepannya.

2. Tuntutan yang terlalu keras dari keluarga 

5 Konflik di KDrama 'True Beauty' yang Sering Dihadapi Anak Mudahancinema.net

Hampir sama dengan poin sebelumnya, terkadang tekanan dari keluarga yang terlalu berat bisa menjadi beban sang anak, lho. Dalam drama True Beauty sendiri konflik ini dihadapi oleh Kang Soo Jin.

Soo Jin terus dituntut ayahnya untuk mendapat rangking satu di kelasnya. Jika tidak, ia akan dianggap gagal dan tidak berguna oleh ayahnya. Tentu hal ini membuat Soo Jin muak dan kesal. Bahkan saat gelisah, ia mencuci tangannya berkali kali hingga berakibat tangannya kering dan terluka.

3. Iri dengan yang dimiliki oleh orang lain 

5 Konflik di KDrama 'True Beauty' yang Sering Dihadapi Anak Mudahancinema.net

Ada satu episode dimana Seo Joon merasa bahwa kehidupan Su Ho sangat bahagia. Tetapi, saat keduanya kecelakaan, Seo Joon mendengar sendiri pertikaian antara Su Ho dengan ayahnya dan masalah kehidupan mereka.

dm-player

Dengan kejadian tersebut, menyadarkan Seo Joon rupanya kawannya itu tak sebahagia yang ia kira. Meskipun miliki kekayaan dan ayah terkenal, tak menjamin kebahagiaan seseorang. Jadi, lebih bersyukur dengan apa yang telah kamu punya ya teman!

Baca Juga: 10 Potret Menawan Go Na Eun, Beauty Vlogger di KDrama 'True Beauty'

4. Insecure dengan diri kita sendiri 

5 Konflik di KDrama 'True Beauty' yang Sering Dihadapi Anak Mudahancinema.net

Dewasa ini sering banget kita dengar istilah insecure di kalangan anak muda. Definisi insecure sendiri adalah perasaan tidak aman yang membuat seseorang cemas, takut dan tak percaya diri.

Masalah insecure ini menjadi konflik utama Lim Ju Kyung yang tidak percaya diri dengan wajah aslinya. Namun bukan tanpa alasan, Lim Ju Kyung tak percaya diri karena kerap mendapat penindasan oleh remaja lainnya karena wajahnya. Setelah siswa siswi SMA barunya mengetahui wajah asli Ju Kyung, dengan dukungan dari Su Ho dan keluarga, Lim Ju Kyung memeberanikan diri tampil tanpa makeup.

Lim Ju Kyung saja bisa kembali percaya diri setelah beribu masalah yang dihadapi. Nah, buat yang sedang di posisi ini percaya deh bahwa kalian itu cantik, kalian itu kuat tak perduli apa pun background kalian. Tetap bersyukur dengan pemberian Tuhan serta imbangi dengan usaha dan kerja keras. Yang terpenting adalah hati dan skill kalian, sedangkan yang lain hanyalah bonus. Semangat!!

5. Enggan berbicara dengan orang tua jika ada masalah 

5 Konflik di KDrama 'True Beauty' yang Sering Dihadapi Anak Mudadramabeans.com

Saat Ju Kyung dibully ia tak pernah sekali pun berbicara dengan orang tuanya. Orang tua Ju Kyung pun tak tau tentang masalah yang sedang dihadapi putrinya. Begitu juga dengan Su Ho dan ayahnya yang tak pernah berbagai cerita sejak lama.

Hal tersebut juga menjadi salah satu masalah yang sering menimpa anak muda sekarang. Niat hati ingin bercerita tapi takut jika orang tua tak mengerti dan malah menyudutkan kita. Atau mungkin adanya jarak yang tercipta antara anak dan orang tua, dan alasan lainnya hingga membuat anak enggan berkeluh kesah atas masalahnya.

Guys, memang terkadang jawaban orang tua saat kita ada masalah gak selalu seperti apa yang kita harapkan. Namun, percayalah dengan keterbukaan kalian terhadap orang tua membuat hati kalian lebih tenang, setidaknya jika di luar tidak ada orang yang memihak kalian, masih ada Tuhan dan orang tua yang menjadi support system kalian.

Buat para orang tua, jika anak terlihat murung atau seperti ada masalah, cobalah untuk bertanya. Dengarkan keluh kesah mereka. Mungkin solusi yang kita berikan tak selalu memuaskan hati anak, tetapi dengan adanya orang tua saat anak dilanda masalah, itu akan membuat perasaan mereka jauh lebih tenang. Merasa percaya bahwa masih ada orang di pihaknya.

Nah, itulah beberapa konflik yang diangkat dalam drama True Beauty yang relate banget sama kehidupan anak muda sekarang. Dengan beberapa ulasan tadi, semoga bisa membuat wawasan kita lebih terbuka dan selalu bersyukur. Semangat!

Baca Juga: Jadikan Pelajaran! 5 Masalah Remaja yang Diangkat Drama True Beauty

Septian Ardiyanto Photo Verified Writer Septian Ardiyanto

Hai.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya