5 Tanda Kamu Terlalu Memaksakan Diri dalam Hidup, Pernah Mengalaminya?

Tidak semua orang bisa menjalani hidup sesuai kemampuannya

Siapa, sih yang tidak ingin hidup tenang sesuai dengan kemampuan yang dimiliki? Rasanya semua orang pasti menginginkan hidup yang seperti itu. Hanya saja, terkadang ada beberapa hal di luar prediksi. Di mana itu pada akhirnya membuat orang-orang harus menjalani hidup di luar kemampuan mereka.

Memaksakan diri tentu tak boleh terus kamu lakukan. Sebab, jika itu semakin menjadi-jadi, kamu juga yang paling dirugikan. Menganggap dirimu tak memaksakan diri sendiri? Coba lihat lima tanda seperti di bawah ini.

1. Uang gaji habis sebelum waktunya

5 Tanda Kamu Terlalu Memaksakan Diri dalam Hidup, Pernah Mengalaminya?ilustrasi menghitung uang (pexels.com/Karolina Grabowska)

Apakah kamu pernah atau justru sedang mengalami suatu kondisi di mana uang gajian habis sebelum waktunya? Jika iya, berarti ini merupakan tanda bahwa kamu mungkin tidak bisa mengelola keuangan dengan baik.

Namun, kondisi ini juga bisa disebabkan oleh pembelian yang tidak perlu. Kamu juga curang cermat dalam mengatur keuangan serta punya gaya hidup yang terlalu tinggi. Alhasil, gajimu sebulan tidak mampu mencukupi kebutuhanmu otu.

Untuk mengatasinya, mulai sekarang kamu harus mencatat semua pengeluaranmu. Jika mengalami kesulitan, jangan ragu untuk mencari bantuan dari profesional keuangan. Supaya kamu dapat berkonsultasi mengenai rencana keuangan yang efektif dan mampu mengatasi masalah keuangan yang di hadapi.

Jadi, ke mana perginya uang kamu bisa diamati dengan jelas. Pembelian untuk barang-barang yang tidak perlu pun dapat dikurangi perlahan-lahan.

2. Mencicil barang yang tidak penting

5 Tanda Kamu Terlalu Memaksakan Diri dalam Hidup, Pernah Mengalaminya?ilustrasi membayar dengan kartu kredit (pexels.com/Energepic.com)

Aturlah keuanganmu sebaik mungkin. Belilah hanya barang-barang yang memang kamu butuhkan, bukan justru untuk hal-hal tidak penting dengan alasan mengikuti tren.

Kalau diteruskan, bukan tidak mungkin jika lambat laun hal itu akan membuatmu terjebak dalam utang. Di mana kamu pun harus mencicil selama periode waktu tertentu untuk melunasinya.

Saat mencicil barang yang tidak penting itulah jadi salah satu tanda, bahwa kamu hidup tidak sesuai dengan kemampuan. Sebab, mencicil barang yang tidak penting dapat menyebabkanmu harus terus-menerus mengeluarkan uang untuk membayar cicilan tersebut. Alhasil, secara otomatis mengurangi uang yang tersedia untuk kebutuhan lain yang lebih penting.

Baca Juga: 6 Pertanyaan untuk Cegah Utang Jadi Kebiasaan, Catat Ya! 

dm-player

3. Jumlah utang bertambah

5 Tanda Kamu Terlalu Memaksakan Diri dalam Hidup, Pernah Mengalaminya?ilustrasi karyawan menghitung uang (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Sejalan dengan poin sebelumnya. Suka tidak suka, cicilan yang harus kamu bayarkan untuk melunasi hutang memang akan mengurangi jumlah uang, di mana seharusnya itu bisa digunakan untuk membeli sesuatu yang lebih penting.

Jadi, jangan kaget jika suatu ketika ada masa di mana uang gaji kamu sudah habis sebelum waktunya. Langkah awal yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan membuat anggaran bulanan. Lalu mencari sumber penghasilan tambahan untuk membayar hutangmu.

4. Berhutang untuk kebutuhan sehari-hari

5 Tanda Kamu Terlalu Memaksakan Diri dalam Hidup, Pernah Mengalaminya?ilustrasi menghitung uang (pexels.com/Alexander Mils)

Tanda lain yang menunjukkan, bahwa kamu memaksakan hidup adalah tidak memiliki cukup dana untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Jadilah kamu mengambil langkah dengan cara berhutang.

Ya, ternyata utang juga bisa diakibatkan karena pendapatan yang rendah, pengeluaran yang terlalu tinggi, atau bisa jadi kurangnya perencanaan keuangan. Tapi sebaiknya untuk mengurangi masalah keuangan yang muncul di kemudian hari, pastikan kamu menghindari utang.

5. Merasa stres dengan kondisi keuangan

5 Tanda Kamu Terlalu Memaksakan Diri dalam Hidup, Pernah Mengalaminya?ilustrasi stres (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Merasa stres dengan kondisi keuangan dapat mempengaruhi kesehatan mental dan fisik. Tak jarang hal ini dapat menyebabkan depresi, anxiety, hingga tekanan darah tinggi.

Jika kamu tidak ingin hal ini terjadi, maka mulai dari sekarang tak ada salahnya kamu segera memperbaiki cara mengatur uang. Jadi, kamu dapat segera mengambil tindakan untuk mengatasinya.

Apabila kamu merasa salah satu tanda di atas ada pada dirimu, sebaiknya segera lakukan evaluasi keuangan, ya. Tinggalkan yang buruk dan perbaiki lagi kehidupanmu mulai saat ini.

Baca Juga: 5 Alasan Mapan Finansial Penting buat Perempuan, Bukan Cuma Pria

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya