5 Tips Tetap Tenang saat Merasa Hilang Arah dalam Hidup

Hilang arah merupakan fase yang wajar terjadi dalam hidup

Hidup tak selamanya berjalan lancar sesuai keinginan. Supaya kamu tidak semakin overthinking menyikapi perasaan tersebut, ada sejumlah cara yang dapat kamu lakukan. Cara-cara tersebut pastinya bisa membuat hati lebih tenang dan tidak terlalu panik menghadapi setiap perubahan situasi di depan mata. Yuk simak artikel selengkapnya di bawah ini!

1. Memeluk diri sendiri lebih erat terlebih dahulu

5 Tips Tetap Tenang saat Merasa Hilang Arah dalam Hidupilustrasi perempuan sedang bercermin (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Saat kamu bingung dengan situasi yang sedang dihadapi, hal pertama yang dapat kamu lakukan adalah memeluk diri sendiri lebih erat terlebih dahulu. Pasalnya, dalam situasi tersebut orang yang paling membutuhkanmu adalah dirimu sendiri. Jangan pernah terbersit keinginan untuk mengharapkan bantuan dari orang lain. 

Mulai saat ini belajarlah mempererat pelukan pada diri sendiri. Yuk, kumpulkan kembali sisa-sisa semangat dan kekuatan diri untuk tetap bertahan dalam situasi buruk sekali pun!

2. Mengapresiasi perjalanan yang telah dilalui

5 Tips Tetap Tenang saat Merasa Hilang Arah dalam Hidupilustrasi perempuan memakai baju panjang sedang tersenyum (pexels.com/Matthias Cooper)

Cara kedua yang dapat kamu lakukan adalah memberikan apresiasi terhadap diri sendiri atas perjalanan yang sudah dilalui dan usaha yang sudah dilakukan. Saat merasa hilang arah sebenarnya kamu sedang butuh istirahat terlebih dahulu.

Sebabnya sudah banyak hal yang telah kamu lalui dan perjuangkan. Jadi, tak ada salahnya meluangkan waktu sejenak untuk mengapresiasi diri sendiri sekaligus bersyukur atas apa pun yang kamu punya.

Baca Juga: 5 Penyebab Hidup Hilang Arah dan Tujuan, Mudah Terpengaruh

3. Buat perubahan prioritas

5 Tips Tetap Tenang saat Merasa Hilang Arah dalam Hidupilustrasi perempuan sedang mengetik di laptop (pexels.com/Moose Photos)
dm-player

Terkadang perasaan seperti hilang arah dalam hidup merupakan sebuah pertanda bahwa ada hal yang perlu kamu ubah. Bisa jadi rencana hidup, prioritas hidup, atau mungkin membuat pilihan hidup yang baru.

Dengan adanya perubahan baru dalam rencana maupun prioritasmu diharapkan dapat menghadirkan tujuan hidup yang baru pula. Perasaan hilang arah pun menjadi sesuatu hal yang tak lagi mengganggu hari-harimu sebab kamu memiliki tujuan baru yang perlu diperjuangkan.

4. Mengingat kembali alasanmu memulai sesuatu

5 Tips Tetap Tenang saat Merasa Hilang Arah dalam Hidupilustrasi perempuan memakai baju putih (pexels.com/Min An)

Banyaknya masalah yang hadir secara bersamaan pasti membuatmu merasa tertekan. Apa lagi jika kamu masih belum tahu bagaimana cara untuk menyelesaikannya. Di situasi tersebut kemudian perasaan hilang arah pun muncul.

Jangan overthinking. Tapi, kumpulkan kembali semangat dengan cara mengingat lagi alasan-alasan kamu memulai sesuatu. Ajaibnya, saat kamu mengingat-ingat kembali alasan tersebut, kamu akan menemukan jalan mungkin tidak terpikirkan sebelumnya.

5. Mengingat kelebihan yang dimiliki

5 Tips Tetap Tenang saat Merasa Hilang Arah dalam Hidupilustrasi perempuan meniup tanaman (pexels.com/Marcelo Chagas)

Coba ingat dan telusuri lagi soal kelebihan yang kamu miliki. Karena biasanya saat dihadapkan pada situasi pelik penuh tantangan, kelebihan atau kemampuan diri untuk melakukan hal yang belum pernah dicoba sebelumnya akan muncul.

Dan pada saat itulah kamu memiliki energi baru untuk bangkit dari situasi buruk yang sedang kamu hadapi.

Guys, yakinlah bahwa masalah-masalah yang sedang menghampiri merupakan bagian dari proses kamu untuk menjadi pribadi yang lebih dewasa dan bijak. Semoga dengan melakukan cara-cara di atas kamu tidak lagi merasa hilang arah, ya. Justru semakin semangat menjalani kehidupan.

Baca Juga: 5 Tanda Ini Menunjukkan Bahwa Kamu Telah Hilang Arah dari Impianmu

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya