5 Tanda Kamu Perlu Perbaiki Sikap di Lingkungan Sosial

Coba introspeksi diri mulai sekarang, deh!

Ketika berada di lingkungan sosial, setiap orang harus bisa fleksibel dan mau beradaptasi. Hal itu ditujukan agar orang-orang asli di lingkungan tersebut merasa nyaman dengan kehadiranmu. Namun mempertahankan sikap baik di lingkungan sosial adalah hal yang susah-susah gampang.

Terkadang kamu tidak sengaja melakukan sesuatu yang buruk dan membuat orang lain merasa tersinggung. Memang susah untuk mendeteksi di mana letak sikap buruk yang ada di dalam diri kita sendiri. Namun jika ada beberapa tanda ini, kamu wajib memperbaiki diri sebab ada yang salah denganmu di lingkungan sosial 

1. Banyak orang yang perlahan menjauhimu

5 Tanda Kamu Perlu Perbaiki Sikap di Lingkungan Sosialpexels.com/alycia fung

Ketika kamu merasa bahwa banyak orang yang tiba-tiba menjauh, percayalah bahwa salag satu sikapmu perlu diperbaiki. Cobalah untuk melakukan introspeksi diri terkait hal apa saja yang telah kamu lakukan hingga mereka menjauh. Pasti ada salah satu sikap yang menurutmu biasa saja, namun orang lain berranggapan hal itu sangatlah menyakitkan.

2. Ketika melakukan kesalahan kecil, ada yang memarahimu secara berlebihan

5 Tanda Kamu Perlu Perbaiki Sikap di Lingkungan Sosialpexels.com/budgeron bach

Saat melakukan kesalahan kecil di lingkungan sosial, ada orang yang memarahimu secara berlebihan adalah sebuah pertanda buruk. Hal itu menandakan bahwa kamu perlu memperbaiki diri sebab sikap yang telah kamu lakukan beberapa waktu lalu.

Dia memarahmu selayaknya kamu telah melakukan kesalahan besar. Jika hal tersebut terjadi, cobalah untuk berubah dan meminta maaf kepadanya terkait apa yang telah kamu lakukan.

3. Tidak ada lagi yang mengingatkan terkait kesalahanmu

5 Tanda Kamu Perlu Perbaiki Sikap di Lingkungan Sosialunsplash.com/sinitta leunen
dm-player

Ketika kamu berbuat kesalahan dan tidak ada yang mengingatkan, percayalah bahwa sikapmu di lingkungan sosial perlu diperbaiki. Ketidak pedulian tersebut kenandakan orang-orang sudah muak dengan sikap burukmu itu. Cobalah untuk berbenah dan mencari kesalahan apa yang telah kamu perbuat.

Baca Juga: 5 Sikap Susah Beradaptasi di Lingkungan Baru, Kamu?

4. Banyak yang membicarakan keburukanmu di belakang

5 Tanda Kamu Perlu Perbaiki Sikap di Lingkungan Sosialpexels.com/keira burton

Jika banyak orang yang membicarakan keburukanmu di belakang, bisa saja sikap buruk di lingkungan sosial sudah berlebihan. Mereka tidak akan mengingatkanmu secara langsung sebab hal tersebut menurut mereka hanya membuang-buang waktu.

Lagipula ketika diingatkan, kamu pasti akan bersikap keras kepala dan menganggap perbuatanmu adalah benar. Cepat-cepat membenahj diri ketika hal itu terjadi agar kehidupan sosialmu lekas membaik.

5. Jika membutuhkan bantuan orang lain, tidak ada yang mau menolongmu

5 Tanda Kamu Perlu Perbaiki Sikap di Lingkungan Sosialpexels.com/Juan Pablo Serrano Arenas

Hakikat manusia sebagai makhluk sosial memang tidak bisa dikesampingkan. Ketika sedang kesusahan, kamu pasti membutuhkan orang lain untuk bisa melewati permasalahan tersebut dengan mudah. Namun jika tak ada yang mau menolongmu, maka kehidupan sosialmu sedang tidak baik-baik saja.

Mungkin saja ada beberapa sikapmu yang membuat orang lain merasa sakit hati. Meskipun tidak mengetahui secara langsung, kamu bertanggung jawab untuk mencarinya agar kehidupan sosialmu tidak bertambah buruk.

Teruslah memperbaiki diri meskipun kamu tidak mengetahui letak mana kesalahannya. Hal tersebut wajib dilakulan agar kamu bisa menjadi manusia yang lebih baik lagi, khususnya jika berada di lingkungan sosial.

Baca Juga: 5 Cara untuk Ciptakan Lingkungan Kerja yang Sehat, Kerja Jadi Nyaman!

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya