5 Alasan Belum Punya Rumah Ketika Menikah Bukan Sebuah Hal yang Salah

Ubah pola pikirmu, yuk!

Banyak yang beranggapan bahwa sebelum menikah setiap pasangan wajib punya rumah terlebih dahulu. Menurut mereka, hal tersebut bisa membuat keluarga semakin harmonis sebab tidak ada campur tangan orang lain di dalam rumah. Hal itu sebenarnya tidak bisa disalahkan tetapi kamu wajib melihat dari sudut pandang lain.

Tidak selamanya punya rumah sebelum menikah adalah hal yang wajib. Hal ini bisa dibandingkan dengan kebutuhan dan kenyataan yang kamu hadapi saat ini. Berikut beberapa alasan mengapa kamu gak perlu takut menikah walaupun masih belum punya rumah.

1. Kamu masih bisa menyewa rumah untuk tempat berteduh dengan pasangan

5 Alasan Belum Punya Rumah Ketika Menikah Bukan Sebuah Hal yang Salahilustrasi pasangan (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Membeli rumah memang sebuah hal yang sulit bagi sosok milenial. Namun, jika kamu ingin memiliki tempat untuk berteduh setelah menikah, menyewa rumah adalah salah satu jalan terbaik. Tidak apa-apa untuk saat ini jika kamu memutuskan untuk mengontrak.

Kemungkinan kamu diharuskan mengeluarkan uang Rp20 juta-Rp40 juta pertahun. Hal semacam ini tentunya bukan menjadi masalah untuk keluarga kecil seperti yang kamu miliki. Apakah kamu sudah kepikiran untuk mencobanya? Jika belum, pikirkan kembali hal ini karena menjadu salah satu keputusan terbaik.

2. Rumah merupakan sebuah hal yang harganya ratusan juta hingga miliaran rupiah

5 Alasan Belum Punya Rumah Ketika Menikah Bukan Sebuah Hal yang Salahilustrasi rumah (pexels.com/Pixabay)

Untuk saat ini, harga rumah itu bisa menyentuh ratusan juta hingga miliaran rupiah. Coba bayangkan jika gajimu saat ini hanya berkisar Rp5 juta per bulan. Kurang lebih belasan tahun kamu wajib menabung untuk membeli sebuah rumah. Alhasil, kamu pun gak akan segera menikah dengan pujaan hatimu.

Dengan begitu, kamu harus memiliki pola pikir lebih realistis sebelum memutuskan untuk membeli rumah terlebih dahulu sebelum menikah. Percayalah, bahwa nanti pasti akan ada kejutan tidak terduga yang bakal terjadi jika kamu mau menikah terlebih dahulu tanpa harus membeli rumah.

Baca Juga: 5 Hal Umum yang akan Berubah saat Kamu Menikah, Alami Salah Satunya?

3. Jika nunggu punya rumah, kamu gak akan segera menikah

dm-player
5 Alasan Belum Punya Rumah Ketika Menikah Bukan Sebuah Hal yang Salahilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro)

Sebelumnya telah disinggung bahwa niat baikmu untuk segera menikah akan susah terealisasi. Terkadang, kamu pasti masih punya idealisme untuk segera memiliki rumah sebelum menginjak usia 30 tahun. Hal seperti ini bisa dikatakan sangat tidak mungkin kecuali kamu adalah anak konglomerat.

Intinya di sini adalah gak masalah jika belum punya rumah ketika menikah. Lagipula, tidak semua orang bisa menunggu dan senantiasa menjaga cintanya. Berangkat dari hal tersebut cobalah untuk mengubah pola pikirmu ke arah yang lebih gampang digapai.

4. Asalkan punya cash flow yang baik, rumah idamanmu bakal terealisasi

5 Alasan Belum Punya Rumah Ketika Menikah Bukan Sebuah Hal yang Salahilustrasi membeli rumah (pexels.com/Kindel Media)

Pada dasarnya, kamu tetap bakalan punya keluarga yang bahagia meskipun belum punya rumah. Memang kamu tetap memerlukan uang agar bisa menghidupi keluarga kecilmu. Hal tersebut sejatinya gampang terealisasi jika kamu punya cash flow yang baik. Walaupun gajimu masih menginjak Rp5 juta, hal itu bakal gampang terlaksana.

Maksud dari cash flow di sini meliputi berapa banyak pengeluaran kebutuhan, tabungan, dana darurat, maupun keinginan. Jika semua hal itu terlaksana dengan baik, keluarga kecilmu masih akan tetap bisa bahagia, kok. Kamu juga bisa mulai mencicil tabungan untuk membeli rumah di kemudian hari.

5. Ingatlah bahwa kamu masih punya usia yang cukup muda

5 Alasan Belum Punya Rumah Ketika Menikah Bukan Sebuah Hal yang Salahilustrasi pasangan (pexels.com/Arina Krasnikova)

Di usia yang sangat muda ini, kamu punya pikiran encer serta banyak energi. Dengan begitu, kesempatanmu untuk mendapatkan uang tambahan untuk membeli rumah itu sangat terbuka lebar. Hal ini bisa dijadikan pertimbangan untuk tidak ragu-ragu menikah walaupun belum punya rumah.

Setelah menikah, kamu masih punya kesempatan untuk mencari pekerjaan yang gajinya lebih baik. Setelah hal itu dilakukan, maka kansmu untuk mendapatkan rumah idaman masih terbuka lebar. Hal yang terpenting adalah kamu harus memanfaatkan privilege tersebut untuk menggapai mimpi keluarga kecilmu nanti.

Setelah membaca kelima hal di atas, apakah kamu masih ingin tetap menargetkan rumah sebagai syarat sebelum menikah? Cobalah untuk pikirkan kembali sebab segala sesuatu yang kamu putuskan pasti ada risikonya.

Baca Juga: 5 Kesalahan Umum Saat Beli Rumah Pertama, Bikin Bengkak Biaya

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya