5 Tips Mudah Menyesuaikan Gaya Hidup dengan Kemampuan Finansial

Yuk, coba terapkan

Setiap orang memang harus senantiasa menyesuaikan gaya hidup dengan kemampuan finansial. Hal itu dilakukan agar kamu tidak terlalu tertekan terhadap masalah keuangan hanya karena pemenuhan gaya hidup.

Namun, menyesuaikan hal tersebut tidak semudah membalikkan telapak tangan. Sebab, setiap orang pasti tak pernah merasa puas. Ada beberapa cara gampang untuk menyesuaikan hidup dengan kemampuan finansial. Simak pembahasan berikut ini untuk penjelasan lengkapnya.

1. Jangan bandingkan kemampuan finansialmu dengan orang lain

5 Tips Mudah Menyesuaikan Gaya Hidup dengan Kemampuan Finansialilustrasi menghitung uang (pexels.com/@karolina-grabowska)

Pertama, cobalah untuk tidak membandingkan kemampuan finansialmu dengan orang lain. Hal dasar semacam itu bisa membuatmu menurunkan gaya hidup. Jika terlalu sering melihat orang lain, kamu pasti terdorong untuk mengikutinya.

Alhasil, hal tersebut tentunya bakal membuat kondisi finansialmu memburuk. Kamu terlalu memaksakan diri untuk membeli barang-barang yang di atas harga wajar. Dengan begitu, keuanganmu menjadi boncos dan standar hidupmu akan terus tinggi. Stop bandingkan kemampuan finansialmu dengan orang lain, agar gaya hidupmu berubah.

2. Cobalah untuk sering kumpul dengan orang-orang yang punya gaya hidup sepadan

5 Tips Mudah Menyesuaikan Gaya Hidup dengan Kemampuan Finansialilustrasi pertemanan (pexels.com/Helena Lopes)

Gaya hidup seseorang itu bisa saja dipengaruhi oleh lingkungan sekitar. Jika kamu terlalu sering kumpul dengan orang-orang yang punya standar hidup tinggi, maka itu bakal berdampak buruk. Kamu bakal berusaha mengimbanginya agar hubungan sosial tetap bertahan.

Jika punya lingkaran pertemanan yang punya gaya hidup sepadan, itu gak akan menyengsarakanmu. Mereka pasti tidak akan mengajakmu untuk membeli hal-hal yang diluar batasan finansialmu. Dengan begitu, kondisi keuanganmu bakal aman. Hal itu akan membuat gaya hidupmu berubah menjadi lebih rasional.

Baca Juga: 7 Sebab Milenial Belajar Menyederhanakan Gaya Hidup, Irit Lebih Baik

3. Tahan diri untuk tidak membeli sesuatu yang gak terlalu dibutuhkan

dm-player
5 Tips Mudah Menyesuaikan Gaya Hidup dengan Kemampuan Finansialilustrasi belanja (pexels.com/Gustavo Fring)

Mengubah gaya hidup juga bisa dimulai dengan menahan diri untuk tidak membeli barang-barang gak penting. Jika kamu masih memiliki banyak baju yang layak, jangan membeli yang baru. Itu sama saja kamu memangkas dompetmu demi hal yang sebenarnya gak penting.

Pada awalnya hal tersebut memang susah dilakukan sebab sifat dasar manusia yang ingin lebih. Namun, jika bisa konsisten, seiring berjalannya waktu kamu pasti akan lebih bijaksana dalam mengelola keuangan sebab itu sudah terbiasa dipraktikkan.

4. Belajarlah untuk berinvestasi agar kamu lebih bijak dalam mengelola keuangan

5 Tips Mudah Menyesuaikan Gaya Hidup dengan Kemampuan Finansialilustrasi investasi (pexels.com/Anna Nekrashevich)

Seseorang yang sudah melek investasi pasti cukup bijak dalam mengelola keuangan. Mereka pasti memahami bagaimana cashflow ideal dalam kehidupannya. Dengan begitu, orang tersebut tidak akan gampang membuang uang demi hal-hal gak penting.

Berangkat dari hal tersebut, kamu bisa mencoba memulai belajar apa arti penting investasi agar gaya hidupmu ikut berubah. Selain menjaga kesehatan finansial, kamu pasti akan mendapatkan passive income yang tentunya bakal berdampak positif bagi kehidupanmu di masa tua.

5. Buang keinginan untuk selalu dipuji oleh orang lain

5 Tips Mudah Menyesuaikan Gaya Hidup dengan Kemampuan Finansialilustrasi pamer belanjaan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Salah satu faktor pendorong seseorang memiliki gaya hidup tak sesuai isi kantong adalah demi pengakuan. Kamu pasti ingin dipuji dan diakui sehingga rela melakukan apa saja demi mendapat perhatian orang lain. Hal itu tentunya pasti sangat buruk bagi dompetmu jika diteruskan.

Alangkah lebih baik jika kamu mencoba untuk membuang hal tersebut. Upaya mengubah gaya hidup pasti akan lebih gampang jika hal itu berhasil kamu hilangkan. Fokuslah kepada dirimu sendiri ketimbang omongan orang lain.

Berusaha mengubah gaya hidup agar sepadan dengan kemampuan finansial bakal membuat dirimu lebih tenang. Berani lakukan kelima cara di atas?

Baca Juga: 5 Manfaat Kebebasan Finansial dalam Meningkatkan Kualitas Hidup

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya