5 Tips Menghadapi Anak yang Sedang Sakit, Orangtua Jangan Panik!

Panik justru akan membuat kondisi anak jadi buruk

Orangtua sering kali merasa kebingungan apabila melihat anak sakit. Biasanya memang kondisi tubuh anak tidak selalu baik, palagi pada perubahan cuaca yang dinilai tidak bisa ditebak dengan mudah, serta aktivitas anak yang sering kali terlalu aktif bermain setiap harinya.

Orangtua perlu ingat bahwa menghadapi anak yang sedang sakit harus memerlukan kesabaran dan ketelatenan, sehingga tidak boleh sampai terlalu panik. Oleh sebab itu, hadapi anak yang sedang sakit dengan beberapa tips berikut ini agar nantinya anak bisa segera lekas sehat lagi.

1. Tanya anak apa yang dirasakannya

5 Tips Menghadapi Anak yang Sedang Sakit, Orangtua Jangan Panik!ilustrasi anak sakit (pexels.com/@tima-miroshnichenko)

Jika anak memang sudah cukup besar, maka orangtua bisa menanyakan apa yang dirasakan oleh anak saat ini. Biasanya anak sudah mulai bisa menjelaskan bagian-bagian tubuh mana yang dirasa tidak nyaman, seperti misalnya demam, kepala yang pusing, perut yang sakit, dan lain sebagainya.

Jika orangtua memang sudah memahami apa yang menjadi keluhan, anak maka orangtua bisa mengira-ngira masalah kesehatan yang dialami anak. Hal ini tentu akan jauh lebih baik daripada orangtua kebingungan karena anaknya tidak mau menjelaskan apa yang sedang dirasakan.

2. Cek gejala pada tubuh anak

5 Tips Menghadapi Anak yang Sedang Sakit, Orangtua Jangan Panik!ilustrasi anak sedang sakit (unsplash.com/Kelly Sikkema)

Tentunya orangtua tidak hanya mendengarkan apa yang anaknya jelaskan, namun juga harus mengecek langsung gejala yang dialami anak. Jika memang anak tampak mengalami rasa tidak nyaman karena pusing dan tidak enak badan, maka orangtua bisa mengecek suhunya terlebih dahulu.

Orangtua juga bisa mengecek gejala-gejala lain yang mungkin dialami anak, seperti sakit tenggorokan atau pun perut yang terasa tidak nyaman. Jika memang orangtua bisa memahami gejala yang dialami anak, maka ini akan lebih mudah untuk proses penanganan lebih lanjut.

Baca Juga: 3 Alasan Perlu Membiasakan Anak untuk Membatasi Diri

3. Buat anak merasa nyaman

5 Tips Menghadapi Anak yang Sedang Sakit, Orangtua Jangan Panik!ilustrasi menemani anak tidur (pexels.com/William Fortunato)

Pada saat sedang sakit tentu anak akan merasa tidak nyaman sama sekali dengan kondisi tubuhnya. Inilah yang membuat orangtua perlu benar-benar memastikan bahwa anak-anaknya tetap nyaman selama sakit, termasuk dengan apa yang dikenakannya dan juga suhu ruangan di kamar.

Setidaknya jika memang orangtua merasa bahwa anaknya mulai merasa nyaman, maka nanti proses penyembuhannya jadi lebih cepat. Namun, jika anak sudah tidak merasa nyaman, maka hal ini akan semakin memperburuk kondisi gejala yang dialaminya.

4. Berikan anak waktu istirahat

5 Tips Menghadapi Anak yang Sedang Sakit, Orangtua Jangan Panik!ilustrasi anak tidur (pexels.com/cottonbro studio)

Biasanya memang penyebab utama mengapa anak sering mengalami sakit karena waktu istirahat yang terbatas dan salah makan. Bisa jadi anak terlalu disibukkan dengan urusan bermain dan belajar, sehingga membuat anak jadi mudah mengalami kelelahan dan mudah sekali sakit.

Jika memang orangtua melihat bahwa anak sudah mulai menunjukkan tidak enak badan, maka sebaiknya berikanlah anak waktu untuk beristirahat terlebih dahulu. Mungkin saja melalui waktu istirahat yang cukup maka anak bisa kembali beraktivitas dengan baik.

5. Bawa ke dokter

5 Tips Menghadapi Anak yang Sedang Sakit, Orangtua Jangan Panik!ilustrasi anak sedang sakit (unsplash.com/CDC)

Satu hal penting yang bisa orang tua lakukan apabila anak-anaknya tak kunjung membaik adalah dengan membawanya ke dokter. Tentunya ini menjadi opsi yang tidak boleh orang tua kesampingan apabila memang kondisi anak dinilai sudah tidak fit lagi dan benar-benar merasa kesakitan.

Setidaknya jika anak dibawa ke dokter, maka dokter akan memberikan penanganan yang tepat sesuai dengan masalah kesehatan yang dialami anak. Hal ini penting agar anak juga tetap merasa nyaman dan tidak sampai mengalami sakit yang terlalu lama.

Menghadapi anak yang sedang sakit memang harus sabar dan tidak panik. Orangtua harus memberikan kenyamanan ekstra pada anak agar nantinya tidak sampai merasa kurang nyaman dengan kondisinya. Jangan sampai mudah panik!

Baca Juga: 5 Trik Ajarkan Anak Al-Quran saat Ramadan, Dijamin Anti Boring!

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Senang menulis dan berbagi pengetahuan dengan banyak orang.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya