5 Hal Ini Mampu Melatih Otak Supaya Lebih Fokus, Jangan Overthinking!

Yuk terapkan, biar gak banyak gangguan

Menjadi manusia yang memiliki banyak pikiran wajar-wajar saja. Namun, semua akan berubah menjadi tidak wajar jika kamu tidak bisa mengerjakan suatu tugas atau pekerjaan karena terganggu dengan satu tugas lainnya yang tidak bisa membuat kamu fokus.

Setidaknya kamu harus memiliki manajemen waktu yang baik untuk mengerjakan sesuatu, supaya otak kamu lebih mudah dalam mengerjakan satu hal dan lebih mudah dalam berpikir. Dengan begitu, otak kamu juga akan lebih fokus.

Selain itu, kamu bisa menerapkan lima hal di bawah ini untuk melatih otak supaya lebih fokus. Apa saja?

1. Jangan melewatkan waktu makan

5 Hal Ini Mampu Melatih Otak Supaya Lebih Fokus, Jangan Overthinking!Pixabay/Free-Photos / 9091 images

Hal terpenting yang tidak boleh dilupakan adalah mengisi perut. Jika kamu merasa lapar, otak akan kekurangan fokus dan respon tubuh tidak sebaik yang kamu inginkan, kamu juga akan lebih mudah kesal. Oleh karena itu, hindari keadaan perut kosong ketika kamu ingin mengerjakan suatu yang cukup penting dan menuntut fokus. 

2. Membuat daftar prioritas harian

5 Hal Ini Mampu Melatih Otak Supaya Lebih Fokus, Jangan Overthinking!unsplash.com/@neonbrand

Coba pikirkan kegiatan apa saja yang ingin kamu lakukan dalam satu hari, kemudian urutkan berdasarkan prioritas. Dengan begitu, kamu tidak akan bingung menentukan hal apa yang harus kamu kerjakan nantinya. Jangan lupa catat kegiatan-kegiatan kecil supaya lebih detail dan tidak ada yang terlewat, kamu juga bisa membuat timeline kalau dirasa perlu.

Baca Juga: 7 Hal yang Sebaiknya Kamu Hindari Agar Tetap Fokus Kerja Saat WFH

3. Selesaikan apa yang kamu selesaikan

dm-player
5 Hal Ini Mampu Melatih Otak Supaya Lebih Fokus, Jangan Overthinking!unsplash.com/@punttim

Selesaikan satu tugas sebelum berpindah ke tugas yang lainnya. Jangan habiskan banyak waktu untuk berfikir kegiatan apa yang akan kamu lakukan selanjutnya, fokuslah ke satu tugas dengan prioritas paling tinggi dan tugas yang perlu kamu selesaikan lebih dulu. Sementara itu, abaikan notifikasi yang ada supaya kamu tetap fokus.

4. Matikan notifikasi yang menjadi gangguan

5 Hal Ini Mampu Melatih Otak Supaya Lebih Fokus, Jangan Overthinking!Pixabay/Free-Photos / 9091 images

Jika kamu tidak bisa mengabaikan notifikasi yang masuk, matikanlah notifikasi tersebut atau matikan ponsel kamu. Dengan begitu, gangguan-gangguan seperti itu akan hilang dan kamu tidak tergiur untuk melakukan hal lain selain fokus kepada hal yang sedang kamu kerjakan. Cara ini juga akan membuat kamu lebih produktif dan totalitas dalam mengerjakan sesuatu.

5. Berhenti memikirkan masa lalu

5 Hal Ini Mampu Melatih Otak Supaya Lebih Fokus, Jangan Overthinking!unsplash.com/@annhwa

Hal ini bisa menjadi masalah besar yang bisa mengganggu kamu untuk fokus. Lupakanlah masa lalu kamu dan hiduplah di waktu sekarang, waktu dimana kamu harus mengerjakan sesuatu yang menuntut fokus.

Memikirkan masa lalu juga harus tahu porsi, tahu tempat, dan tahu kapan kamu harus memikirkannya atau melupakannya. Salah satu kunci utamanya adalah dengan tidak overthinking. Dengan begitu, tidak ada lagi gangguan dan kamu bisa tetap fokus melakukan sesuatu.

Berikut lima hal yang perlu kamu lakukan untuk melatih otak supaya lebih fokus, hilangkan gangguan-gangguan kecil untuk mendapatkan fokus maksimal. Yuk, terapkan!

Baca Juga: 5 Tips Jitu agar Kamu Gak Mudah Overthinking dalam Menjalani Hidup

Tuhfatussalisah Photo Verified Writer Tuhfatussalisah

Be your own kind of beautiful!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya