5 Hal yang Wajib Kamu Terapkan agar Hijrahmu Gak Berujung Gagal

Baca baik-baik, ya!

Memulai untuk berhijrah tidak semudah membalikkan telapak tangan. Ada saja godaan yang kerap kali mengajak kembali ke jalan yang salah. Meski hijrah bukan sebuah perkara mudah, bukan berarti kamu tidak bisa melakukannya, nih!

Agar keinginan hijrahmu berjalan lancar, diperlukan hal-hal yang mendorongmu untuk tetap istiqomah dan benar-benar ingin berubah. Tanpa panjang lebar, berikut lima hal yang wajib kamu terapkan jika hijrahmu tak mau berujung gagal. Simak baik-baik, ya! 

1. Memiliki keinginan dan niat yang tulus dari diri sendiri

5 Hal yang Wajib Kamu Terapkan agar Hijrahmu Gak Berujung GagalPexels.com/coach jerryking

Ketulusan niat dari diri sendiri adalah fondasi terkuat agar hijrahmu gak berujung gagal. Jika awal mula hijrahmu memang berasal dari keinginan dan kemantapan hatimu, biasanya segala godaan yang mengadang akan mampu kamu lawan.

Berbeda halnya jika awal mula hijrahmu berasal dari tuntutan atau paksaan dari pihak lain. Tidak bisa dimungkiri bahwa hijrah yang berasal dari tuntutan biasanya lebih berpotensi menemui kegagalan di kemudian hari.

2. Bergaul dengan orang-orang yang berpikiran positif dan mengajakmu ke jalan yang benar

5 Hal yang Wajib Kamu Terapkan agar Hijrahmu Gak Berujung GagalPexels.com/Gabby K

Pengaruh orang sekitar tanpa sadar juga berperan dalam membentuk kepribadian seseorang. Saat kamu bergaul dengan orang yang kurang baik, sedikit banyaknya kamu juga mendapatkan pengaruh buruk dan energi negatif dari temanmu itu.

Sebaliknya, jika kamu bergaul dengan mereka yang taat beragama dan berpikir positif pastinya kamu juga akan terdorong untuk senantiasa berperilaku baik.

Baca Juga: Bikin Pangling, 9 Penampilan Anyar Anak Band yang Putuskan Hijrah

3. Perbanyak zikir terutama saat waktu luang

5 Hal yang Wajib Kamu Terapkan agar Hijrahmu Gak Berujung GagalPexels.com/RODNAE Productions
dm-player

Jika kamu berniat untuk berhijrah dan ingin istiqomah, langkah lain yang bisa kamu ambil adalah memperbanyak zikir, terutama di waktu luang. Waktu luang adalah waktu yang rentan dimanfaatkan oleh setan.

Gak cuma waktu luang, kamu pun tentu tahu bahwa di waktu sibuk pun setan tidak henti-hentinya menggoda manusia. Nah, agar kamu gak berniat kembali ke jalan yang salah, kamu harus membentengi dirimu dengan giat melisankan zikir di dalam hatimu.

4. Rajin membaca Al-Qur'an dan memahami artinya

5 Hal yang Wajib Kamu Terapkan agar Hijrahmu Gak Berujung GagalPexels.com/RODNAE Productions

Yang gak kalah penting agar hijrahmu bisa istiqomah adalah kamu harus memahami pedoman agamamu. Sebagai seorang muslim tentunya kamu harus sering-sering membaca Qur'an.

Tidak hanya dibaca, kamu juga harus memahami arti dari tiap ayat agar ilmu agamamu makin bertambah. Nantinya kebiasaan tersebut membuat hijrahmu semakin mantap dan tidak lagi dihinggapi keraguan.

5. Sering mendengarkan ceramah agama dan ikut kajian

5 Hal yang Wajib Kamu Terapkan agar Hijrahmu Gak Berujung GagalPexels.com/Anthony Shkraba

Hal terakhir yang wajib kamu terapkan adalah sering-sering ikut kajian atau mendengarkan ceramah agama. Ilmu yang kamu dapat dari membaca Al-Qur'an akan terserap lebih sempurna jika kamu melengkapinya dengan mendengarkan ceramah agama.

Dengan mengikuti kegiatan demikian, nantinya pengetahuanmu mengenai agama juga semakin luas. Tanpa sadar, dirimu juga akan terdorong untuk istiqomah dalam berhijrah.

 

Nah, itulah lima hal yang wajib kamu terapkan agar hijrahmu gak berujung gagal. Ubah segala kebiasaan buruk dengan kebiasaan baik mulai sekarang, ya! Yuk, sama-sama belajar terus agar mampu idtiqomah dan menjadi insan yang semakin baik dari hari ke hari.

Baca Juga: 5 Proses Hijrah Marcell Siahaan yang Gak Diketahui Publik

Yulia Nor Annisa Photo Verified Writer Yulia Nor Annisa

Tulislah agar tidak melupa | Banjarmasin, South Borneo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya