5 Tanda Kamu Orang yang Gemar Menyia-nyiakan Waktu, Lekas Berubah!

Hidup gak cuma harus dinikmati, tetapi diberi makna

Hidup ini sangatlah berharga. Kita juga tahu bahwa diri kita hanya memiliki satu kesempatan untuk menjalani hidup.

Namun sayangnya, banyak orang yang memilih menghabiskan hidup dengan menyia-nyiakan waktu dibanding memanfaatkan waktu yang tersisa dengan melakukan hal-hal berguna.

Kadang masih mudanya usia membuat kita terlupa bahwa hidup bisa berhenti kapan saja. Alih-alih merangkai masa muda dengan menanam kebaikan, gak sedikit justru menghabiskan waktunya untuk berpesta, makan sembarangan, begadang, hingga mengejar eksistensi di media sosial daripada membangun keahlian baru, membangun kebiasaan sehat, dan berinvestasi pada diri mereka sendiri.

Nah, pertanyaannya adalah apakah kamu sudah memanfaatkan waktumu dengan sebaik-baiknya? Untuk menjawabnya, coba kamu cek beberapa tanda berikut ini. Keep reading, guys!

1. Kamu terlalu mengkhawatirkan pendapat orang lain terhadap dirimu

5 Tanda Kamu Orang yang Gemar Menyia-nyiakan Waktu, Lekas Berubah!ilustrasi orang bergosip (pexels.com/cottonbro studio)

Orang yang terlalu mengkhawatirkan pendapat orang lain terhadap dirinya secara tidak langsung sedang menyia-nyiakan waktu. Mengapa demikian? Karena rasa khawatir tersebut biasanya membuat seseorang takut memulai sesuatu.

Alhasil, saat orang lain sudah berjalan jauh dan bersinar dengan keberaniannya, hidupmu terasa stagnan karena ketidakberanianmu untuk melakukan hal-hal besar. Pendapat teman, keluarga, teman sebaya, atau orang sekelilingmu gak selalu bisa kamu jadikan sebagai pedoman hidup karena gak semua pendapat bisa membangun dirimu.

Jangan membiarkan hidupmu berlalu begitu saja karena takut melawan arus yang ada. Selama kamu yakin apa yang kamu pilih benar dan gak merugikan orang lain, beranilah melawan arus dan lihatlah bagaimana dunia berbalik mendukungmu.

2. Kamu terlalu banyak berpikir daripada bertindak

5 Tanda Kamu Orang yang Gemar Menyia-nyiakan Waktu, Lekas Berubah!ilustrasi perempuan melamun (pexels.com/cottonbro studio)

Jika kamu termasuk orang yang menghabiskan lebih banyak waktu untuk melamun, merencanakan, atau memikirkan, hingga mengkhayalkan masa depan daripada bekerja untuk mewujudkan masa depan itu, maka tindakan tersebut sudah termasuk menyia-nyiakan waktu. Gak ada hal-hal besar yang bisa tercapai hanya dengan menyiapkan rencana tanpa melakukan tindakan apa-apa.

Jangan lupa bahwa seorang atlet olahraga yang hebat saja gak menghabiskan waktu mereka dengan mengkhayal jadi pemenang dan giat membaca buku tentang taktik semata, tetapi sebagian besar waktunya digunakan untuk berlatih dan mempraktikkan teori secara nyata.

Garis besarnya apa? Yups, gunakan waktumu untuk melakukan sesuatu bukan hanya memikirkan sesuatu. Karena segala yang dipikirkan berat gak akan selalu menjadi berat jika diselesaikan satu per satu.

3. Kamu gak merasa lelah dan mengantuk di penghujung hari

5 Tanda Kamu Orang yang Gemar Menyia-nyiakan Waktu, Lekas Berubah!ilustrasi perempuan sedang insomnia (pexels.com/SHVETS production)
dm-player

Orang yang mengisi harinya dengan aktivitas yang bermanfaat biasanya akan merasa lelah dan mengantuk di penghujung hari. Sebaliknya, jika kamu kekurangan aktivitas biasanya kamu gak akan merasa ngantuk dan kesulitan tidur di malam hari.

Rasa lelah dan ngantuk menjadi sinyal alamiah yang menandakan bahwa kamu sudah mengerahkan seluruh energimu dalam beraktivitas. Oleh karena itu, jika kamu sering merasa insomnia, kamu wajib merenungkan kembali apa saja hal-hal yang sudah kamu kerjakan seharian.

Kamu harus mengecek apakah aktivitasmu sudah bermanfaat, atau justru dihabiskan untuk hal-hal yang sia-sia. Karena pada dasarnya, tubuh yang sehat secara fisik dan mental akan merasa lelah dan mengirimkan sinyal untuk beristirahat dengan sendirinya di penghujung hari. 

4. Kamu menghabiskan lebih dari dua jam sehari untuk aktivitas tanpa tujuan

5 Tanda Kamu Orang yang Gemar Menyia-nyiakan Waktu, Lekas Berubah!ilustrasi melihat ponsel (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Menghabiskan lebih dari satu atau dua jam sehari untuk aktivitas tanpa tujuan memang gak sepenuhnya salah. Tubuh dan mental kadang juga perlu rehat agar tetap sehat dan gak didominasi oleh rasa penat.

Namun, jika hal ini kamu lakukan setiap hari dan menjadi kebiasaan, hal inilah yang kemudian menjadi masalah. Menghabiskan waktu berselancar di media sosial, menonton YouTube maupun TikTok, maupun bermain game bukan termasuk tindakan sia-sia jika dilakukan dengan batas waktu yang normal.

Namun, jika hal tersebut dilakukan berjam-jam bahkan membuatmu lupa menjalankan aktivitasmu yang lain, itulah yang akan menjadi sia-sia. Coba kamu pikirkan, berapa banyak aktivitas lain yang bisa kamu lakukan daripada hanya bersantai dan rebahan tanpa tujuan?

Dalam satu jam saja, sebenarnya kamu bisa membersihkan rumah hingga merawat diri jika kamu gak mengikuti rasa malasmu, kan?

5. Kamu gak segera bangun dari tempat tidur pada pagi hari

5 Tanda Kamu Orang yang Gemar Menyia-nyiakan Waktu, Lekas Berubah!ilustrasi orang mengecek ponsel (pexels.com/MiriamAlonso)

Jika kamu menghabiskan setengah jam hingga satu jam dengan melihat-lihat ponselmu sebelum bangun dari tempat tidur, sebenarnya kamu gak memanfaatkan hidupmu dengan sebaik-baiknya. Orang-orang yang memiliki tujuan dalam hidupnya, tidak menghabiskan waktu paginya dengan memainkan ponsel mereka di tempat tidur.

Bangun tidur bukanlah masalah besar, tetapi hanya awal dari hari acak lainnya. Bagi seseorang yang memiliki tujuan dan memahami hidupnya berharga, bangun setiap pagi adalah sambutan yang menyegarkan untuk menjalankan aktivitas dan menelusuri makna hidup lainnya. 

 

Setelah membaca kelima tanda di atas, apakah tanda-tanda tersebut ada pada dirimu? Kalau ada, segera diubah, ya biar kamu gak dilanda penyesalan di kemudian hari. Ingat lho, hidup ini cuma sekali, kalau waktunya sudah lewat gak bisa dibalikin pakai tombol shortcut atau undo.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Harus Berhenti Menyia-nyiakan Waktu

Yulia Nor Annisa Photo Verified Writer Yulia Nor Annisa

Tulislah agar tidak melupa | Banjarmasin, South Borneo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya