5 Hal yang Akan Kamu Rasakan Usai Mengurangi Aktivitas di Media Sosial

Yakin gak mau coba?

Dewasa ini manusia seperti punya dua kehidupan, kehidupan di media sosial dan dunia nyata. Gak bisa dimungkiri bahwa berbagai aspek kehidupan memang sulit dipisahkan dari yang namanya media sosial. Jika kita gak bijak menggunakannya, medsos juga bisa menjadi bumerang dan toksik untuk kehidupan penggunanya.

Demi mengantisipasi dampak negatif, kamu bisa memulai dengan membatasi waktu berselancar di dunia maya, salah satunya berhubungan dengan medsos. Banyak manfaatnya, berikut lima hal yang akan kamu rasakan usai mengurangi aktivitasmu di media sosial. Keep reading, ya! 

1. Hidup jauh lebih tenang dan nyaman

5 Hal yang Akan Kamu Rasakan Usai Mengurangi Aktivitas di Media Sosialwanita sedang tersenyum (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kadang gak terlalu tahu tentang hidup orang lain justru bikin hidup sendiri jauh lebih tenang. Bagaimana tidak? Sekarang segala aktivitas orang bisa kita lihat dari media sosialnya. Gak selamanya baik, tahu banyak tentang hidup orang lain kadang justru mematik rasa insecure dan iri muncul ke permukaan.

Mengurangi aktivitas di media sosial bisa membuatmu gak kebablasan dalam mengamati hidup orang atau membagikan aktivitasmu di dunia maya. Sesekali kepo dan update memang gak merugikan, tetapi jika kamu menjadikannya kebiasaan tentu dampaknya gak baik untuk diri sendiri. Jangan sampai kehidupan di dunia maya justru mengalihkan dunia nyatamu, ya! 

2. Suasana hatimu lebih stabil dan gampang dikendalikan

5 Hal yang Akan Kamu Rasakan Usai Mengurangi Aktivitas di Media Sosialilustrasi sakit (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Gak heran kalau suasana hatimu gampang hancur kalau tiap bangun pagi kerjaanmu malah ngecek media sosial. Tahu kabar dunia dan orang lain tiap harinya memang sah-sah saja selama kamu bisa mengontrol diri. Namun, jika dari memulai hari saja medsos sudah jadi sarapanmu, bagaimana bisa kamu mengumpulkan banyak energi baik?

Medsos dipenuhi banyak kabar setiap harinya. Gak selalu baik, banyak pula kabar yang membuatmu merasa kurang nyaman bahkan kepikiran sepanjang hari. Alangkah baiknya jika kamu mengawali hari dengan sarapan, mandi air hangat, dan olahraga ringan. Jangan dulu melihat kabar dari luar, isi penuh dulu energimu agar kuat beraktivitas seharian. 

Baca Juga: 5 Hal yang Membuatmu Gagal Menjaga Suasana Hati, Murung Seharian

3. Pengeluaran untuk kuota internetmu jadi lebih hemat

5 Hal yang Akan Kamu Rasakan Usai Mengurangi Aktivitas di Media Sosialwanita menatap ponsel (pexels.com/SHVETS production)
dm-player

Kalau kamu jarang melihat medsos, otomatis kuota yang terpakai untuk konsumsi internet juga jauh lebih sedikit. Biasanya aktivitas seperti stalking ataupun scrolling foto-foto berhasil menyedot banyak kuota tiap harinya. Nah, selain bikin mentalmu terjaga, mengurangi aktivitas di medsos juga bikin isi dompetmu tetap terjaga, double bonus bukan?

Jika kamu gak punya online shop atau pekerjaan yang mengharuskanmu berlama-lama main sosmed, ada baiknya kamu menggunakan sosmed kurang dari 1 jam tiap harinya. Gak ada gunanya jika kamu terlalu sering mengintip kehidupan orang lain di dunia maya. Dunia itu gak benar-benar nyata, segala hal yang palsu bisa tampak seperti asli di sana. 

4. Pengeluaran untuk belanja pakaian ataupun pernak-pernik juga gak sebesar biasanya

5 Hal yang Akan Kamu Rasakan Usai Mengurangi Aktivitas di Media Sosialwanita sedang mencoba pakaian (pexels.com/Miriam Alonso)

Selain media untuk berkomunikasi antarindividu, biasanya medsos juga dijadikan tempat untuk berjualan online. Ada banyak toko yang menjajakan dagangan dengan foto yang menarik. Kalau gak kuat iman, bisa-bisa kita akan dengan mudah memesan barang tanpa memikirkan fungsinya untuk diri kita.

Kemudahan berbelanja online memang gak terlepas dari peran media sosial. Terlebih, media sosial juga mewadahi para selebgram yang siap membantu pengenalan produk jualan dengan pasar yang lebih luas. Nah, mengurangi penggunaan medsos di tanggal tua bisa jadi pilihan biar tagihan kartu kreditmu gak makin bengkak dan bikin nangis, lho!

5. Kita bisa lebih fokus untuk menikmati kehidupan nyata tanpa pencitraan

5 Hal yang Akan Kamu Rasakan Usai Mengurangi Aktivitas di Media Sosialwanita sedang bersantai (pexels.com/Artem Beliaikin)

Biar bagaimanapun, kehidupan dunia nyata dan maya adalah dua hal yang berbeda. Kita gak boleh over sharing tentang kehidupan nyata di dunia maya mengingat banyaknya orang yang gak bijak dalam bermain media sosial. Untuk mengantisipasi hal-hal yang gak diinginkan, mengurangi aktivitas di medsos bisa kamu jadikan alternatif.

Lagipula, dengan mengurangi waktu berselancar di medsos, kamu jadi punya banyak waktu di dunia nyata, bukan? Kamu bisa menggunakannya untuk melakukan hobi bermanfaat ataupun mengasah kemampuan yang kamu miliki. Pokoknya, jangan sampai waktu yang kamu miliki terbuang dengan sia-sia dan justru banyak ruginya.

 

Media sosial memang punya dua sisi, positif dan negatif. Kita bisa mengantisipasi dampak negatifnya dengan mengurangi waktu penggunaannya. Kalau kita terlalu sering menghabiskan waktu di sana, bukankah mental kita juga yang jadi korbannya? Yuk, gunakan medsos dengan bijak dan sesuai porsinya!

Baca Juga: Selebgram Makassar Dilaporkan Dugaan Pornografi di Medsos

Yulia Nor Annisa Photo Verified Writer Yulia Nor Annisa

Tulislah agar tidak melupa | Banjarmasin, South Borneo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya