Bikin Kepo! 5 Cara Memikat Hati Gebetan yang Susah Diajak Berkomitmen

Penuh tantangan dan gak bisa asal-asalan nih

Bukan hanya kaum adam yang tinggi jiwa petualang, tapi juga banyak kaum hawa yang punya prinsip hidup serupa, termasuk dalam urusan percintaan yang suka mencoba-coba, mudah bosan dan gak suka komitmen yang mengekang atau mengikat.

Cara menaklukan mereka yang seperti ini sudah pasti berbeda dari kebanyakan orang lainnya, kamu harus mengetahui cara yang paling tepat biar bisa mencapai sasaran.

Buat kamu yang lagi tertarik atau sudah punya gebetan yang kaya gini, catat caranya di bawah ini guys!

1. Jadilah yang berbeda

Bikin Kepo! 5 Cara Memikat Hati Gebetan yang Susah Diajak Berkomitmendramabeans.com

Si dia gak akan merasa tertarik dan menyadari usaha kalian kalau kamu seperti orang kebanyakan. Kunci dari PDKT yang sukses ke tipe seperti ini adalah dengan berani jadi yang berbeda.

Kalian harus tau apa yang bisa menarik perhatiannya, jangan pasif dan hanya menunggu respon dari mereka. Gunakan nyali yang besar setiap berhadapan dengannya. Orang yang lebih banyak bukti dari pada janji sangat disukai sama mereka.

2. Jangan gengsi untuk memancingnya

Bikin Kepo! 5 Cara Memikat Hati Gebetan yang Susah Diajak Berkomitmendramabeans.com

Karena pada dasarnya mereka yang kaya gini malas berkomitmen karena dianggap merepotkan, maka jangan harap ada kode keras yang diberikan. Mereka gak akan mau memulai segala sesuatunya duluan. Turunkan rasa gengsi untuk memancingnya, gunakan inisiatif kalian saat berinteraksi dengannya. 

Baca Juga: Sepakati 6 Komitmen Ini dengan Pasangan Bila Ingin Tetap Awet & Mesra

3. Hindari banyak basa-basi

dm-player
Bikin Kepo! 5 Cara Memikat Hati Gebetan yang Susah Diajak Berkomitmendramabeans.com

Orang yang gak banyak basa-basi dan to the point selalu berhasil bikin pertahanan orang dengan prinsip anti-komitmen runtuh. Mereka gak cenderung gak menyukai komitmen karena banyak ketidakjelasan saat pacaran.

Sedangkan kebanyakan mereka yang seperti ini mudah mencurahkan seluruh perhatiannya jika sudah mencintai seseorang. Sehingga kalau ada orang yang benar-benar ingin mendekati dan berbicara tentang apa tujuan mereka PDKT, bukan gak mungkin jadi daftar pertimbangan yang bakal diterima. 

4. Tahan banting dengan penolakan

Bikin Kepo! 5 Cara Memikat Hati Gebetan yang Susah Diajak Berkomitmendramabeans.com

Namun jangan terlalu cepat percaya diri juga, sebab bagaimana pun juga mereka termasuk orang yang pemilih. Kamu harus bisa tahan banting terhadap penolakan, mengubah keyakinannya tak semudah membalik telapak tangan.

Bila ditolak, coba lagi. Ini bisa jadi salah satu aspek yang masuk dalam penilaiannya. Kegigihan dan tekadmu untuk bisa mendapatkan hatinya. Mereka yang seperti ini suka tantangan dan tekad yang kuat saat menginginkan sesuatu.

5. Lakukan sedikit tarik ulur

Bikin Kepo! 5 Cara Memikat Hati Gebetan yang Susah Diajak Berkomitmendramabeans.com

Eits masih ada lagi, jangan lupa untuk terapkan tips yang terakhir ini yaitu melakukan sedikit tarik ulur. Kebanyakan orang butuh waktu untuk bisa berpikir dan mengenali perasaannya kepada lawan jenis.

Kamu tetap harus melakukan sedikit tarik ulur demi memantapkan perasaannya. Beri mereka ruang untuk memutuskan, kasih kebebasan agar mereka tak merasa dikekang. 

Orang-orang bertipe kaya gini emang bikin gemas dan penasaran banget. Semoga tips-tips di atas tadi bisa berguna dan sukes bikin kamu mendapatkan hatinya ya!

Baca Juga: Serius Berhubungan, 5 Zodiak Ini Gak Asal Dalam Menjalani Komitmen

alys Photo Verified Writer alys

find your passion&love to life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya