5 Caranya Move On dari Hubungan di Masa Lalu yang Bikin Kamu Trauma

#IDNTimesLife Ikhlaskan pelan-pelan apa yang sudah terjadi

Meski impian semua orang dalam menjalin hubungan itu sama, yaitu ingin bahagia bersama pasangannya. Namun tak dapat dipungkiri kalau tak semua hubungan bisa seperti itu, sebagian justru toxic dan meninggalkan trauma dalam diri seseorang.

Dan jika kamu adalah salah satu di antaranya yang mengalami itu, mungkin fase setelah lepas dari hubungan sangatlah berat karena dibayangi oleh trauma hubungan masa lalu. 

1. Ikhlaskan apa yang sudah terjadi dengan perlahan

5 Caranya Move On dari Hubungan di Masa Lalu yang Bikin Kamu TraumaIlustrasi meditasi(pexels.com/Kelvin Valerio)

Bagi sebagian orang mungkin move on bukanlah perkara sulit, tapi percayalah bahwa tak semua orang beranggapan demikian. Dan salah satu caranya yang bisa kamu lakukan untuk bangkit dari masa lalu buruk itu ialah dengan mengikhlaskan apa yang sudah terjadi perlahan-lahan.

Kamu gak perlu memaksakan diri untuk langsung melupakan semuanya, namun ikhlaskanlah hubunganmu di masa lalu itu, agar kamu tidak terikat dengab trauma yang berasal dari sana. 

2. Sembuhkan hatimu dengan menemukan bahagiamu sendiri

5 Caranya Move On dari Hubungan di Masa Lalu yang Bikin Kamu TraumaIlustrasi kerja(pexels.com/Andrea Piacquadio)

Caranya yang kedua ini terkenal cukup efektif, yaitu menyembuhkan hatimu dengan menemukan bahagiamu sendiri. Meski kamu memiliki trauma mendalam dari hubungan di masa lalu, namun percayalah bahwa kamu layak untuk bahagia.

Dan jika ada yang bisa membuatmu bahagia, entah itu hobi, gaya hidup baru, atau bahkan karier dan pekerjaanmu. Maka bahagiakanlah dirimu sendiri dengan bebas. Dengan begitu tanpa sadar pun kamu bakalan move on.

Baca Juga: 6 Tanda Hubungan Kalian Sehat dan Bahagia, Selamat!

dm-player

3. Gak mengungkit masalah di hubungan yang 'lalu' dimanapun itu

5 Caranya Move On dari Hubungan di Masa Lalu yang Bikin Kamu TraumaIlustrasi teman(pexels.com/Mentatdgt)

Gak perlu membahasnya ketika kumpul bareng teman, tidak perlu memostingnya di media sosial, atau hal-hal lainnya yang membuka kembali ingatanmu perihal itu. Kenapa sebaiknya gak diungkit? Karena kalau dibahas terus menerus yang ada malah kamu gak bakal pernah bisa lupa, dan luka hati serta trauma yang kamu miliki gak bakal hilang.

4. Jalin hubungan dengan benar-benar sehat kalau kamu membuka hati lagi

5 Caranya Move On dari Hubungan di Masa Lalu yang Bikin Kamu TraumaIlustrasi pasangan(pexels.com/Ketut Subiyanto)

Gagal dalam berhubungan di masa lalu bukan berarti membuatmu jadi tidak layak untuk menjalin hubungan lagi di masa depan. Dan jika memang traumamu sudah hilang, maka bukalah hati kembali dan jalin hubungan yang benar-benar sehat dengan pasanganmu. Kamu mungkin pernah gagal, tapi selalu ada kesempatan untuk berubah menjadi lebih baik. Dan itulah tandanya kalau kamu sudah berhasil move on.

5. Cintai dan pahami value dirimu sendiri

5 Caranya Move On dari Hubungan di Masa Lalu yang Bikin Kamu TraumaIlustrasi wanita(pexels.com/Andrea Puacquadio)

Karena usahamu untuk move on gak bakal pernah berhasil kalau kamu sendiri gak tahu bagaimana cara mencintai dirimu sendiri, ataupun tidak tahu betapa berharganya dirimu yang layak hidup dengan lebih baik. Semua orang punya luka dan itu tidak mengurangi value atas dirinya, begitu juga denganmu.

Langsung menghilangkan trauma tentang hubungan di masa lalu itu gak mudah, tapi kalau kamu mau berusaha dan mencoba untuk move on. Mungkin bisa coba dengan lima cara tadi yang bisa kamu lakukan dengan perlahan.

Baca Juga: Bukan Soal Pacaran, Kamu Perlu Move On dari 5 Kebiasaan Ini!

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya