5 Akibatnya jika Nekat Pacaran dengan Seseorang yang Baru Saja Putus

Siap-siap saja jika dijadikan pelampiasan

Memang benar bahwa wajar bila pacaran dengan seseorang yang kamu sukai dan dia pun juga menyukaimu. Akan tetapi meskipun begitu ada baiknya jangan terlalu buru-buru memutuskan untuk pacaran, karena walaupun saling suka tapi kalau dia baru saja putus dari hubungan bersama kekasihnya maka akibatnya bisa buruk.

Entah itu kamu yang malah dijadikan pelampiasan, atau hanya untuk sekadar mengisi kekosongannya saja supaya dia tidak kesepian ketika baru putus. Intinya ada banyak banget akibatnya jika kamu nekat pacaran dengan seseorang yang baru saja putus, yang mana pembahasan lengkapnya ada di bawah ini. Jadi disimak baik-baik, ya!

1. Cintanya tidak benar-benar tulus padamu

5 Akibatnya jika Nekat Pacaran dengan Seseorang yang Baru Saja PutusIlustrasi pasangan(pexels.com/Cottonbro)

Akibatnyayang pertama kalau kamu menjalin hubungan dengan seseorang yang baru saja putus ialah cintanya padamu bisa saja tidak benar-benar tulus, lho. Bukannya bermaksud menakut-nakuti, akan tetapi kalau dipikirkan baik-baik tidak mungkin seseorang bisa langsung berpindah hati ketika baru saja berpisah dengan orang yang ia cintai. Akibat buruknya ialah kamu tertipu dengan pengakuan cinta palsu.

2. Bisa jadi kamu dijadikan pelampiasan dan pengisi kekosongannya

5 Akibatnya jika Nekat Pacaran dengan Seseorang yang Baru Saja PutusIlustrasi berpelukan(pexels.com/Dziana Hasanbekava)

Jangan mau pacaran dengan seseorang yang baru putus, kenapa? Karena bisa jadi kamu hanya dijadikan sebagai pelampiasan dan pengisi kekosongannya saja. Supaya setelah putus dia tidak kesepian, ada yang tetap memberinya perhatian dan membantunya untuk move on. Ini adalah akibatnya yang kedua kalau kamu tetap kukuh berpacaran dengan seseorang yang baru saja putus, yang mana bakalan berat dan sakit sekali jika hanya dijadikan pelampiasan semata.

3. Hati-hati, dia bisa saja diam-diam balikan dengan mantannya dan meninggalkanmu

5 Akibatnya jika Nekat Pacaran dengan Seseorang yang Baru Saja PutusIlustrasi pasangan(pexels.com/RODNAE Productions)
dm-player

Yang sudah putus lama dengan mantan saja masih bisa balikan, apalagi yang baru saja putus. Bahaya banget kalau tanpa pikir panjang pacaran dengan seseorang yang baru saja putus, karena dia bisa saja diam-diam balikan dengan mantannya dan meninggalkanmu. Pikirkan saja dengan logika, bahwa kita pasti memilih bersama seseorang yang sudah lama mengenal kita dibanding yang baru kenal, kan. Apalagi jika pernah pacaran dan mempunyai kisah cinta indah bersama. Jadi berhati-hatilah!

Baca Juga: 5 Alasan Putus Kontak dengan Mantan Sesaat Usai Putus Wajar Dilakukan

4. Dia masih sering teringat dan menghubungi mantan kekasihnya

5 Akibatnya jika Nekat Pacaran dengan Seseorang yang Baru Saja PutusIlustrasi pasangan lihat HP(pexels.com/Budgeron Bach)

Lalu akibat lainnya kalau kamu pacaran dengan seorang yang baru putus ialah, dia bisa jadi masih sering teringat dan menghubungi mantan kekasihnya. Bisa dibilang kalau ini adalah salah satu risiko yang pasti kamu tanggung, gak bisa dihindari dan gak bisa juga kalau kamu memaksakannya untuk cepat melupakan mantan kekasihnya. Karena move on dan melupakan hubungan yang telah lalu itu perlu waktu, dan kamu harus sabar dan kuat hati dengan itu.

5. Hubungan kalian dibayangi oleh kisah masa lalu dengan mantannya

5 Akibatnya jika Nekat Pacaran dengan Seseorang yang Baru Saja PutusIlustrasi pasangan(pexels.com/RODNAE Productions)

Berhubungan dengan orang yang baru putus itu berisiko besar, yakni hubungan jadi seperti dibayangi oleh kisah masa lalu dia dengan mantannya. Mulai dari dia yang mungkin masih sering teringat sang mantan, salah menyebut namamu, kebiasaan kecil yang dilakukannya bersama mantan, serta kenangan yang membekas diingatannya. Meskipun sudah berpacaran denganmu, namun hal-hal tadi tidak bisa ditahan bagi seseorang yang baru putus.

Semua hal itu ada akibatnya, apalagi jika sembarangan memutuskan untuk pacaran dengan seseorang yang baru putus. Hubungan akan terasa sangat berat karena dia pasti belum bisa sepenuhnya move on, jadi pikirkanlah baik-baik, ya.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Putus Baik-Baik Justru Menyisakan Luka Lebih Dalam

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya