Sering Mengkritik, 5 Sikap Ini Buat Pasangan jadi Insecure

Kepercayaan dirinya menurun seiring banyaknya keluhanmu

Sebuah fakta yang tak dapat disangkal ialah kita cenderung terpengaruh tergantung dengan siapa kita berhubungan. Makanya sangat disarankan untuk berhati-hati pada setiap perkataan ataupun sikap yang kita lakukan pada pasangan, karena bisa saja hal itu malah berdampak buruk untuknya. 

Seperti beberapa sikap di bawah ini yang tanpa disadari sebenarnya membuat pasangan jadi merasa insecure dengan dirinya sendiri. Kamu mungkin tidak bermaksud seperti itu, tapi jika tidak segera dipahami bahwa sikap itu buruk untuk dilakukan, lama-lama pasangan bisa kehilangan kepercayaan dirinya dan merasa rendah diri. Simak pembahasan lebih jelasnya berikut ini. 

1. Mengkritik apa pun yang dia lakukan

Sering Mengkritik, 5 Sikap Ini Buat Pasangan jadi Insecureilustrasi bicara (pexels.com/RODNAE Productions)

Sikap pertama yang dampaknya bisa membuat pasanganmu insecure adalah jika kamu selalu mengkritik apa pun yang dia lakukan. Entah itu suatu hal yang kecil atau besar, pokoknya kritikmu membuatnya jadi serba salah dan tidak tahu harus melakukan apa. 

Jika terus dikritik apalagi dengan cara yang tidak baik, jelas dirinya jadi tidak percaya diri untuk melakukan apa-apa. Karena kritikmu tidak bersifat membangun dan malah membuat semangatnya menurun. 

2. Sering membandingkannya dengan orang lain

Sering Mengkritik, 5 Sikap Ini Buat Pasangan jadi Insecureilustrasi menunjuk (pexels.com/Alex Green)

Sikap lainnya yang membuat pasanganmu jadi insecure adalah jika dirimu suka sekali membandingkan dirinya dengan orang lain. Bagimu dia selalu kurang dan kamu pun menuntutnya agar seperti yang lain, entah itu mantanmu atau orang yang kamu sukai. 

Perilaku suka membandingkan seperti ini sebenarnya termasuk toxic, lho. Dan tidak hanya buruk jika dilakukan pada pasangan, pada anak kecil atau orang lain pun sejujurnya juga tidak boleh karena sangat menurunkan tingkat kepercayaan diri seseorang. Seolah-olah dirinya tak cukup baik sehingga dibandingkan dengan orang lain. 

Baca Juga: 5 Alasan Logis Mengapa Kamu Terus-menerus Mengkritik Pasanganmu

3. Tak pernah mengapresiasi usahanya untuk membahagiakanmu

dm-player
Sering Mengkritik, 5 Sikap Ini Buat Pasangan jadi Insecureilustrasi pasangan (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Sebagai kekasih yang mencintaimu tentu sedikit banyaknya dia akan berusaha membahagiakanmu dengan caranya. Namun jika usahanya itu tidak pernah diapresiasi maka kepercayaan dirinya pun bakal menurun. 

Karena sekecil apa pun usaha yang dia lakukan tentunya bakal berkecil hati kalau orang yang dia cintai tidak menyukainya. Ketulusan dan effort-nya jadi terasa sia-sia. Kalau sudah seperti ini biasanya bakal takut dan ragu untuk melakukan sesuatu lagi. 

4. Tidak mengenalkannya dengan orang-orang terdekatmu

Sering Mengkritik, 5 Sikap Ini Buat Pasangan jadi Insecureilustrasi cuek (pexels.com/Budgeron Bach)

Setiap orang punya pemahaman sendiri tentang seberapa pentingnya mengenalkan pasangan ke orang terdekat, dan sedikit banyaknya hal ini sebenarnya berpengaruh pada tingkat kepercayaan diri pasangan. Yang mana dia otomatis merasa insecure kalau tidak pernah diperkenalkan pada orang terdekatmu. 

Karena ketika diperkenalkan secara resmi sebagai pacar ada kebanggaan tersendiri bahwa dirinya diakui. Dan begitu pula sebaliknya, dia jadi merasa tak diakui dan takut jika tidak cukup pantas untuk diperkenalkan pada orang terdekatmu. 

5. Selalu mengeluh dengan kekurangannya

Sering Mengkritik, 5 Sikap Ini Buat Pasangan jadi Insecureilustrasi pasangan berdebat (pexels.com/RODNAE Productions)

Terakhir, sikapmu yang selalu mengeluhkan sisi kekurangan dirinya juga merupakan salah satu hal yang membuat pasangan merasa insecure. karena dibanding orang asing, komentar buruk dan keluhan dari orang yang kita cintailah yang sebenarnya sangat berdampak. 

Apalagi kalau kamu mengeluh ditambah menuntutnya untuk jadi pasangan yang sempurna. Bisa jadi sepanjang hubungan berjalan dia memendam perasaan minder karena tidak bisa menjadi pasangan yang baik untukmu. 

Sebenarnya sikap kamu bisa membuat pasangan merasa insecure. Jadi mulai sekarang berhati-hatilah dalam bersikap, jangan sampai jadi orang toxic menurunkan kepercayaan diri pasangan. 

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Termasuk Sosok yang Terlalu Keras dalam Mengkritik Diri

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya