Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di Hidupmu

#AdaCinta Selalu ada hikmah dan pelajaran yang terkandung

Move on merupakan sebuah fase dimana seseorang melakukan transisi atau perpindahan status dari yang tadinya berpacaran menjadi jomblo atau dari yang tadinya sudah berumah tangga kemudian bercerai. 

Hal ini tentu meninggalkan sebuah kabut duka yang teramat mendalam. Namun di sisi lain kita perlu menyikapi hal ini dengan segera agar duka yang kita rasakan tidak terlalu berlarut-larut membebani hidup kita.

Dan jika kamu sedang merasakan kegagalan dalam sebuah hubungan percintaan, maka berikut adalah hal kecil yang perlu kamu lakukan agar cepat move on. Berikut ulasannya.

1. Perbaikilah kualitas hidupmu

Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di HidupmuPixabay/Iangll

Setelah terjadi putus cinta kita perlu memperbaiki beberapa aspek dari apa yang ada di dalam diri kita, karena dari masalah tersebut kita dituntut untuk mempelajari apa sebenarnya yang kurang dari di kita. Hal ini bisa mengarah pada sisi ego maupun kedewasaan kita saat menghadapi suatu permasalah khususnya dalam suatu hubungan.

2. Tetap menjaga komunikasi terhadap mantan

Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di Hidupmupexels.com/rawpixel

Komunikasi dalam hal ini merupakan salah satu komunikasi yang dapat dilihat dari aspek sudut pandang yang lebih mengarah pada sisi tali silaturahmi. Tentunya dari hubungan yang kemarin ada beberapa hubungan kekeluargaan dengan keluiarga mantan yang tidak bisa lepas begitu saja saat setelah hubunganmu usai.

Namun, lakukanlah ketika kamu sudah bisa menguasai perasaanmu agar kamu tidak terjebak pada fase dimana kamu sulit untuk move on.

Baca Juga: 7 Fakta Mengejutkan dari Hubungan Musik Favoritmu dengan Kesehatanmu

dm-player

3. Mempertebal kepercayaan diri

Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di Hidupmupexels.com/bruce mars

Hal ini cukup penting untuk dillakukan, karena ketika pada situasi move on kepercayaan diri perlu untuk ditingkatkan agar kita tidak merasa benar-benar down. Hasilnya, jika kita mempertebal kepercayaan diri maka kita tidak akan merasa bahwa diri kita adalah seseorang yang benar-benar dalam keadaan terpuruk.

4. Fokuslah pada tujuan yang belum kamu raih

Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di Hidupmupexels.com/bruce mars

Hal ini bertujuan untuk menghilangkan rasa sakit dengan memfokuskan diri kepada hal yang selama ini belum pernah kita raih seperti cita-cita misalnya. Di samping itu kita juga akan mendapati suatu pelajaran berharga bahwa di dalam hidup ini kita tidak boleh terpuruk dalam satu permasalahan sehingga kita tidak peduli dengan berbagai perencanaan yang sebelumnya ingin kita tuju.

5. Berjanji pada diri sendiri untuk tidak menghakimi diri sendiri

Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di Hidupmupexels.com/Inzmam Khan

Terkadang saat kita putus dari sebuah hubungan percintaan, kita selalu menghakimi diri sendiri dan merasa seakan-akan diri kita yang bersalah dari segala penyebab yang menyebabkan putusnya hubungan percintaan. Sikap ini harus kita hapuskan, karena pada masalah ini kita dituntut untuk optimis dan tetap percaya bahwa semua ini akan ada hikmahnya.

Nah, itulah guys hal-hal kecil yang perlu kamu lakukan agar kamu cepat move on setelah putus cinta. Hal yang terpenting dari segala permasalahan yang menyangkut putusnya hubungan percintaan adalah ada hikmah dan pelajaran yang terkandung untuk kita pelajari supaya kita menjadi manusia dengan kepribadian yang lebih baik lagi. Be strong guys!

Baca Juga: Sejujurnya, Ini 8 Alasan Cowok yang Kerap Dikira Menggantung Hubungan

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya