Tips Sukses Move On dari Mantan, Hindari 5 Hal Ini ya!

#AdaCinta Nomor 3 paling berat untuk dihindari nih!

Move on memang bukan perkara mudah untuk dilewati. Meskipun berbagai usaha kita lakukan tapi rasanya tetap sulit dan menyakitkan. Gak heran kalau akhirnya banyak orang yang terjebak dalam kenangan hingga betah menyendiri.

Tapi buat kamu yang sedang berusaha move on, jangan menyerah. Biar kamu gak gagal lagi, jauhi 5 hal di bawah ini deh saat sedang move on!

1. Lingkungan mantan

Tips Sukses Move On dari Mantan, Hindari 5 Hal Ini ya!unsplash.com/Wyron A

Kamu yang dulu menjalin hubungan jarak jauh mungkin tidak terlalu bermasalah dengan lingkungan zaman pacaran, tapi kalau kamu yang biasa bertemu setiap hari harus bisa bersabar menahan diri untuk menjauhi lingkungan sang mantan.

Misalnya daerah tempat tinggalnya, tempat dia bekerja atau kampusnya. Dengan begini kilas balik memori indahmu gak akan mudah terulang.

2. Kegiatan yang jadi rutinitas saat berpacaran

Tips Sukses Move On dari Mantan, Hindari 5 Hal Ini ya!unsplash.com/Cris Baron

Saat berpacaran pasti kamu dan dia sering nongkrong di tempat makan favorit. Namun itu semua harus kamu jauhi dan hapus dari daftar kesukaan sebab bisa mengundang rasa galau yang tidak diinginkan. Cari tempat dan kegiatan baru yang tidak berhubungan dengan masa lalu kalau pengen usaha move on kalian berhasil.

Baca Juga: Baru Putus? Lakukan 5 Hal Ini Agar Tidak Selalu Teringat Mantan!

3. Kenangan bersama

dm-player
Tips Sukses Move On dari Mantan, Hindari 5 Hal Ini ya!unsplash/Andrei Lazarev

Yang satu ini udah jelas banget harus di hindari ya guys. Karena inilah penyebab yang paling sering menimbulkan perasaan sedih dan galau saat move on. Lupakan dan buang kenangan itu. Ingatlah bahwa kalian sudah tak lagi bersama, mengenangnya hanya akan membuatmu sakit hati.

4. Sosial media mantan

Tips Sukses Move On dari Mantan, Hindari 5 Hal Ini ya!unsplash.com/Csaba Balazs

Bohong kalau generasi millennialls seperti kalian gak punya akun sosial media. Saat putus cinta dan bertekad move on buat dirimu rehat dari feed sosmed. Berbagai kabar dan informasi bisa kamu ketahui melalui sosmed, termasuk perkembangan kabar si mantan yang mungkin udah duluan move on dan punya gebetan baru. Duh!

5. Keluarga dan teman mantan

Tips Sukses Move On dari Mantan, Hindari 5 Hal Ini ya!unsplash.com/ Luke Porter

Berat banget sih rasanya kalau hubunganmu harus kandas saat kondisinya sudah ada di titik sejauh ini. Kamu sudah bisa mengenal bahkan akrba dengan keluarga dan teman-temannya. Tapi mau gimana[pun juga move on adalah keputusan yang tepat.

Hindari bertemu dengan keluarga atau teman-teman mantamu dulu. Agar kesedihan dan penyesalan tak bersarang dalam hati kalian.

Move on bisa kita lakukan dari hal-hal terkecil dalam kehidupan sehari-hari. Berawal dari tindakan sederhana, jika kamu berusaha dan bertekad kuat dijamin kamu bisa cepat bangkit dan siap menjalani kehidupanmu yang normal seperti sebelumnya.  

Baca Juga: Biar Cepat Move On, Lakukan 5 Hal Kecil Ini di Hidupmu

Alee Shaby Photo Verified Writer Alee Shaby

to moon and back.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya