5 Alasan Mengapa Kamu Bisa Akrab dengan Teman Game Online

Bahkan ada yang sampai bertemu di dunia nyata, lho!

Pernahkah kamu berteman baik dengan teman yang kamu dapatkan dari game online? Sepertinya banyak orang yang mengalaminya, bahkan beberapa di antaranya sampai bertemu di dunia nyata untuk bisa lebih dekat.

Namun tahukah kamu alasan mengapa bisa sedekat itu? Padahal mereka bertemu secara online, bahkan dia sendiri tidak pernah tahu seperti apa wajahnya, belum tentu foto yang digunakan pada akun game online-nya itu asli atau bahkan editan.

Berikut ini ada beberapa alasan mengapa kamu bisa akrab dengan teman game online, mungkinkah ini salah satu manfaat game online yang jarang orang sadari?

1. Terlalu sering main bareng

5 Alasan Mengapa Kamu Bisa Akrab dengan Teman Game OnlinePexels.com/bongkarn thanyakij

Sebuah pertemanan bisa terjalin dengan baik jika ada interaksi yang sering terjadi diantara keduanya, termasuk juga pada saat bermain game online. Bahkan tanpa kamu sadari, kamu semakin dekat dan mulai mengajaknya bermain secara terus menerus.

Keakraban tersebut memang terjadi begitu saja, tidak pernah direncanakan sebelumnya. Makanya kamu cenderung menghabiskan waktu untuk bermain game online, ada teman yang bisa membawa kamu pada suasana yang lebih menyenangkan.

2. Merasa ada kecocokan di antara keduanya

5 Alasan Mengapa Kamu Bisa Akrab dengan Teman Game OnlinePexels.com/Andrea Piacquadio

Sekeras apapun kamu mencoba untuk akrab dengan teman di game online, jika tidak ada kecocokan semua itu akan sia-sia. Bermain game online harus punya chemistry, setidaknya harus ada rasa saling membantu ketika bermain.

Makanya kamu tidak akan pernah sembarang mendapatkan teman bermain game, meskipun online namun semuanya terasa sangat nyata dan nyaman. Memang cukup susah untuk mendapatkan teman yang ada kecocokan, semuanya terjadi begitu saja tanpa ada perencanaan.

Baca Juga: Ada Untungnya, Ini 7 Suka Duka Memiliki Teman yang Super Irit

3. Memiliki hobi yang sama

dm-player
5 Alasan Mengapa Kamu Bisa Akrab dengan Teman Game OnlinePexels.com/JESHOOTS.com

Pertemanan kamu benar-benar akan sangat akrab jika mempunyai hobi yang sama, sekalipun itu hanya sebatas dalam sebuah game online. Makanya jangan heran jika ada orang yang punya teman baru dari game online tertentu, mereka punya hobi yang menurut mereka menarik.

Mungkin awalnya terdengar sanga aneh, karena kebanyakan orang bermain game itu untuk sekadar hiburan dan bahkan tidak akan menyangka bisa mendapatkan teman. Namun ini zaman modern, semua bisa terjadi begitu saja.

4. Tidak toxic

5 Alasan Mengapa Kamu Bisa Akrab dengan Teman Game OnlinePexels.com/Andrea Piacquadio

Tidak semua teman game online bisa akrab dengan kamu, karena ada beberapa orang toxic yang membuat game tersebut terasa tidak menyenangkan. Makanya orang yang tidak toxic itu cenderung mudah mendapatkan teman, sekalipun itu di dalam sebuah game online.

Makanya untuk kamu yang ingin mendapatkan teman akrab, kurangi bermain secara toxic karena image kamu akan buruk di mata mereka. Sebuah game akan jauh lebih menyenangkan jika permainan dijalankan dengan semestinya, bukan?

5. Membuat sebuah game menjadi lebih hidup

5 Alasan Mengapa Kamu Bisa Akrab dengan Teman Game OnlinePexels.com/Joseph Redfield

Mungkin kamu tidak pernah tahu betapa pentingnya peran seorang teman di dalam game online, bahkan terbilang sangat penting untuk membuat jalan permainan menjadi lebih hidup. Setidaknya kamu bermain dengan orang sungguhan, bukan BOT yang sudah diatur sedemikian rupa.

Makanya bermain dengan teman di game online terasa sangat hidup, memang itu tujuan utama dari game online itu sendiri. Membuat gameplay setiap orang menjadi lebih menarik, setidaknya dia punya teman bermain yang benar-benar nyata.

Itulah beberapa alasan mengapa kamu bisa akrab dengan teman game online, meskipun berkenalan melalui sebuah video game, namun itu tidak membatasi kita untuk bisa berteman di dunia sungguhan.

Baca Juga: 5 Ucapan Toxic Positivity yang Sering Diucapkan saat Teman Putus Cinta

Andri Yanto Photo Verified Writer Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya