5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaan

Ada risiko yang harus kamu tanggung!

Kita memang tidak pernah tahu hubungan seperti apa yang akan kita dapati ke depannya, khususnya dalam hubungan percintaan. Entah itu sebuah keberhasilan yang berakhir kebahagiaan, atau malah putus di tengah jalan.

Sebuah kata 'putus' dalam hubungan selalu berakhir tidak baik. Bahkan, berikut ini sedikitnya ada lima dampak terburuk dari berakhirnya suatu hubungan percintaan. Jangan dianggap sepele, bukan perkara mudah untuk mengatasinya. 

1. Timbulnya trust issue 

5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaanilustrasi pria bersedih (pexels.com/RODNAE Productions)

Trust issue atau masalah kepercayaan bisa membawa pengaruh yang cukup besar dalam hidup. Tidak ada orang yang bisa kamu percayai lagi, khususnya dalam konteks percintaan.

Akan sulit sekali untuk kembali merasakan apa itu jatuh cinta, selalu merasa takut untuk bertemu dan berkenalan dengan orang baru. Menganggap setiap orang punya sifat dan sikap yang sama, sulit dipercaya atas segala ucapan dan tindakannya. 

2. Susah move on hingga bertahun-tahun lamanya

5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaanilustrasi pria merenungkan sesuatu (pexels.com/mentatdgt)

Mencintai seseorang dalam hubungan memang sudah menjadi suatu keharusan. Namun, perasaan suka dan sayang secara berlebih akan membawa dampak buruk yang begitu besar di saat hubungan tersebut berakhir.

Kamu bisa merasakan arti dari susah move on hingga bertahun-tahun lamanya. Bukan hanya sulit menerima orang baru, tapi juga pemikiranmu penuh dengan masa lalu meski kenyataannya tidak bisa kembali seperti semula. 

Baca Juga: 5 Nilai dalam Hubungan Percintaan, Sejauh Mana Harus Mencintai?

3. Kesulitan menjalani kehidupan normal seperti biasanya

5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaanilustrasi pria terpuruk (pexels.com/Nathan Cowley)
dm-player

Hubungan asmara dan kehidupan pribadi sering menjadi satu kesatuan yang gak bisa dipisahkan. Meski di satu sisi itu hal yang positif, di sisi lain itu akan membawa dampak paling buruk saat hubungan berakhir.

Kamu akan merasa kesulitan menjalani kehidupan normal seperti biasanya. Selalu ada titik di mana perasaanmu teramat sangat menyedihkan, kesulitan fokus, hingga kehilangan mood berhari-hari. 

4. Lebih banyak memikirkan sesuatu yang sebenarnya gak harus dipikirkan

5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaanilustrasi cewek memikirkan sesuatu (pexels.com/Quang Nguyen Vinh)

Memikirkan mantan pacar pascaputus merupakan suatu kewajaran yang bisa dimaklumi. Namun, jika hal ini terus menerus terjadi, selalu ada dampak buruk yang gak bisa kamu hindari lagi.

Contohnya adalah lebih banyak memikirkan sesuatu yang sebenarnya gak harus dipikirkan. Padahal, pemikiranmu bisa ditungkan pada hal yang jauh lebih positif, ada begitu banyak waktu terbuang hanya untuk sekedar mengingat masa lalu. 

5. Penyesalan yang tidak berujung

5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaanilustrasi pria dengan tatapan kosong (pexels.com/Julia M Cameron)

Nyatanya, sebuah perpisahan selalu membawa penyesalan bagi beberapa orang, entah itu berpisah karena perselingkuhan atau memang takdir yang gak bisa membuat kalian bersama. Mesi segalanya diusahakan, jika bukan jodohnya, kita bisa apa.

Pada akhirnya, akhir dari hubungan tersebut adalah penyesalan yang tidak berujung. Perasaanmu kian bercampur aduk menjadi satu, sulit menerima fakta bahwa hubunganmu sudah berakhir.

 

Selalu ada perpisahan di balik pertemuan, kelima poin di atas menjadi dampak paling terburuk dari perpisahan itu sendiri. Persiapkan diri sebelum memulai suatu hubungan, perpisahan bukan hal mudah untuk kita atasi. 

Baca Juga: 5 Cara Sembuhkan Diri Pasca Trauma dari Hubungan Percintaan

Andri Yanto Photo Verified Writer Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya