Hubunganmu Dengan Pasangan Gak Akan Sehat Kalau Belum Punya 5 Hal Ini

Gak cuma badan aja yang harus sehat, hubungan juga!

Gak cuma fisik saja yang harus dijaga, mental dan psikismu juga harus dong! Salah satunya adalah menjaga hubungan yang sehat dengan orang lain, terlebih pasangan hidup.

Pasangan hidup memiliki andil yang besar dalam kesehatan psikis dan mental kita. Hubungan yang sehat dan baik dengan pasangan akan membuat kalian bahagia. Orang yang bahagia lebih sehat dan rentan terhadap berbagai penyakit. 

Maka dari itulah hubungan yang sehat dengan pasangan adalah hal penting. Bila kamu masih bingung bagaimana hubungan yang sehat itu, kamu wajib simak penjelasan di bawah ini. Bila kamu belum memilikinya berarti hubunganmu gak sehat nih. Yuk langsung cek penjelasan di bawah ini!

1. Saling tertarik satu sama lain

Hubunganmu Dengan Pasangan Gak Akan Sehat Kalau Belum Punya 5 Hal Iniweheartit.com

Sepasang kekasih harus memiliki rasa tertarik satu sama lain agar hubungan mereka sehat. Biasanya hal ini terjadi saat satu sama lain menanyakan kabar dan bagaimana keadaan masing-masing. Ajak pasangan melakukan sesuatu bersama dan tanyakanlah pertanyaan mendalam mengenai peristiwa dalam kehidupannya, dan bagaimana mereka melewatinya.

2. Penerimaan dan rasa hormat

Hubunganmu Dengan Pasangan Gak Akan Sehat Kalau Belum Punya 5 Hal Inidramabeans.com

Menerima kondisi pasangan, termasuk hal-hal yang buruk tentangnya. Tetap menghormati satu sama lain meski mengetahui kekurangan masing-masing. Saat kamu mengenali pasanganmu, tentu kamu akan menemukan kekurangannya, meski begitu kamu dan pasanganmu harus tetap saling menghormati dan jangan menceritakan kekurangan pasangan dengan orang di luar hubungan kalian. Bila ada perbedaan pendapat dalam suatu hal, saling berkompromi dan jangan menghina pilihan masing-masing.

Baca Juga: Berdasarkan Sains, Hubungan yang Bahagia Bisa Membuatmu Lebih Sehat!

3. Pujian dan kata-kata baik

dm-player
Hubunganmu Dengan Pasangan Gak Akan Sehat Kalau Belum Punya 5 Hal Inisoompi.com

Dalam hubungan yang sehat kamu dan pasanganmu akan saling memberikan pujian dan kata-kata baik. Bila masing-masing dari kalian membuat masalah, kamu atau pasanganmu akan memaafkan dan tidak menghujat satu sama lain.

4. Interaksi positif dengan minim pertengkaran

Hubunganmu Dengan Pasangan Gak Akan Sehat Kalau Belum Punya 5 Hal Inisoompi.com

Hubungan yang sehat selalu dipenuhi dengan interaksi baik dan positif satu sama lain. Kamu dan pasangan tentu akan lebih puas dalam kehidupan jika kamu dan pasanganmu secara kualitas memiliki interaksi positif. Minim drama dan pertengkaran. Pelajarilah cara komunikasi yang baik agar interaksi kalian selalu baik satu sama lain. 

5. Peka dan tahu cara menyelesaikan masalah

Hubunganmu Dengan Pasangan Gak Akan Sehat Kalau Belum Punya 5 Hal Inidramabeans.com

Pasangan dalam hubungan yang sehat akan dengan cepat dan efektif menyelesaikan masalah. Masing-masing dari kalian peka dengan perasaan pasangan, tahu kapan pasangan bahagia, sedih, dan marah. Mampu menyikapi mood dan perasaan satu sama lain. Selalu ada api dan air.

Ada banyak pasangan yang tidak paham akan hal ini, terkadang mereka tidak peka terhadap perasaan pasangan, tidak segera tanggap, dan tidak meminta maaf akan hal itu. Yang pada akhirnya menjadi masalah tak terselesaikan yang bertumpuk dan bom waktu kehancuran hubungan.

Jadi gimana? Sudah paham bagaimana hubungan yang sehat itu? Semoga setelah ini hubunganmu dengan pasanganmu semakin erat, awet, dan sehat tentunya!

Baca Juga: Makin Erat, 7 Tanda Bahwa Hubunganmu Akan Menuju Tingkat Selanjutnya

Annisa Marifah Photo Verified Writer Annisa Marifah

music enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya